ADELIA MARISTA SAFITRI, S.K.M
Ditulis oleh
ADELIA MARISTA SAFITRI, S.K.M
DR. KARTIKA MAYASARI
Ditinjau oleh
DR. KARTIKA MAYASARI

5 Tips Ini Bikin Anda Tetap Produktif Saat Work From Home

Dipublish tanggal: Mar 30, 2020 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 3 menit
5 Tips Ini Bikin Anda Tetap Produktif Saat Work From Home

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Perubahan suasana dari yang ramai di kantor menjadi bekerja di rumah kadang bikin stres dan tidak bersemangat bekerja.
  • Siapkan spot khusus di rumah agar menjadi 'kantor' utama dan buatlah lingkungan yang nyaman agar bisa fokus dan produktif.
  • Tetaplah mandi dan sarapan terlebih dahulu sebelum mulai bekerja, supaya tubuh terasa segar dan berenergi.
  • Buatlah rutinitas yang sama seperti saat di kantor. Mulai dari jam mulai bekerja, istirahat, sampai jam selesai bekerja.
  • Jauhkan diri dari HP agar fokus Anda tidak mudah terpecah. Aktifkan mode senyap agar Anda tidak bisa curi-curi megang HP saat muncul notifikasi.
  • Gunakan teknologi video call untuk rapat atau sekadar menyapa teman kantor. Hal ini akan meminimalisir kesalahpahaman saat berkomunikasi via pesan atau chat.

Pemerintah tak henti menganjurkan masyarakat untuk melakukan physical distancing atau membatasi kontak fisik dengan orang lain. Hal ini bertujuan untuk mengurangi risiko penularan virus corona COVID-19 agar jumlah kasus positif tidak terus bertambah banyak. Salah satunya, masyarakat diminta untuk banyak beraktivitas di rumah, termasuk bekerja. Lalu, bagaimana caranya agar tetap produktif saat kerja dari rumah (work from home)? Ikuti tips jitunya berikut ini.

Tips tetap produktif saat work from home

Bagi sebagian orang, bekerja di rumah alias work from home merupakan hal yang menyenangkan. Bagaimana tidak, Anda bisa bekerja sambil bersantai di dalam rumah, entah sambil makan atau mengawasi anak di rumah.

Iklan dari HonestDocs
Booking Klinik Pemeriksaan COVID-19 via HonestDocs

Dapatkan diskon hingga 70% paket covid-19 hanya dari HonestDocs. Klik dan booking sekarang!

Namun, bagi sebagian orang lainnya, 'rutinitas' baru ini justru bikin jenuh. Jika biasanya Anda bekerja dalam suasana kantor yang ramai, sekarang Anda harus bekerja sendirian. Perubahan suasana inilah yang terkadang bikin stres dan tidak bersemangat.

Baca Juga: Stres Kerja Diakui Sebagai Penyakit, Ini Kata WHO

Eits, jangan sampai terbawa suasana sampai akhirnya Anda melewatkan tugas dari kantor, ya! Baiknya, simak berbagai tips agar tetap produktif saat work from home berikut ini:

1. Cari spot kerja yang nyaman

Kunci paling penting agar tetap bisa produktif seperti di kantor adalah lingkungan kerja. Meski Anda sebetulnya bisa bekerja di ruang mana saja di dalam rumah, sebaiknya siapkan sudut atau spot khusus untuk Anda bekerja.

Memang, sah-sah saja jika Anda ingin bekerja di kamar, entah di meja atau di atas tempat tidur. Akan tetapi, hal ini malah bisa mendistraksi pikiran Anda. Yang ada, Anda malah tergoda untuk sedikit-sedikit rebahan dan akhirnya jadi tidak produktif.

Maka itu, carilah spot kerja yang nyaman dan khusus untuk bekerja. Contohnya, siapkan satu meja khusus di sudut ruang tamu dan tata barang-barang di atas meja dengan rapi. Nah, di situlah tempat Anda harus bekerja selama di rumah - tidak berpindah-pindah.

Iklan dari HonestDocs
Booking Klinik Pemeriksaan COVID-19 via HonestDocs

Dapatkan diskon hingga 70% paket covid-19 hanya dari HonestDocs. Klik dan booking sekarang!

2. Mandi dan sarapan sebelum mulai bekerja

Meski Anda bisa bekerja dari rumah, jangan lewatkan mandi dan sarapan terlebih dahulu. Sama saat hendak bekerja ke kantor, mandi di pagi hari dapat membantu menyegarkan tubuh Anda sehingga lebih siap untuk bekerja.

Begitu juga dengan sarapan. Asupan makanan yang bernutrisi akan membuat tubuh Anda lebih berenergi untuk memulai aktivitas. Perbanyaklah konsumsi makanan yang dapat meningkatkan konsentrasi dan fokus, contohnya makanan dengan indeks glikemik rendah seperti alpukat, pisang, sayur bayam, ikan , dan telur.

Ikan tuna panggang, misalnya, mengandung asam amino yang mampu menjaga otak tetap fokus dan tajam. Begitu juga saat Anda makan telur dadar, kandungan kolin di dalamnya dapat membantu meningkatkan kesehatan membran sel otak.

Baca Selengkapnya: Ingin Lebih Berkonsentrasi dan Memiliki Ingatan Tajam? Coba Konsumsi Makanan Ini

3. Buat rutinitas yang sama seperti saat di kantor

Jika Anda terbiasa bangun jam 5 pagi di hari-hari biasanya, maka lanjutkan rutinitas ini meskipun Anda boleh bekerja di rumah. Meski terasa sepele, kebiasaan ini justru bisa membuat Anda lebih produktif, lho!

Jangan karena alasan work from home, Anda jadi bebas bangun siang. Hal ini malah bisa membuat Anda jadi malas-malasan dan menganggap waktu di rumah adalah waktu istirahat penuh.

Iklan dari HonestDocs
Booking Klinik Pemeriksaan COVID-19 via HonestDocs

Dapatkan diskon hingga 70% paket covid-19 hanya dari HonestDocs. Klik dan booking sekarang!

Untuk menyiasatinya, buatlah rutinitas yang sama seperti saat ingin berangkat dan saat di kantor. Mulai dari jam bangun tidur, mulai bekerja, istirahat, sampai jam selesai bekerja. Ini akan membuat Anda lebih termotivasi untuk bekerja, konsisten untuk tetap produktif, dan menyelesaikan tugas tepat waktu.

Termasuk dalam hal istirahat, berhentilah sejenak saat jam makan siang. Tubuh Anda juga perlu asupan makanan agar bisa melanjutkan pekerjaan dengan maksimal.

Sempatkan juga untuk melakukan peregangan ringan untuk membantu merilekskan otot-otot yang tegang setelah kelamaan duduk. Setelah itu, siapkan segelas jus buah, susu, buah potong, kacang-kacangan, atau camilan sehat lainnya untuk menemani Anda kembali bekerja. 

4. Jauhkan dari HP maupun gadget lainnya

Work from home alias bekerja dari rumah bukan berarti Anda bebas main HP di tengah-tengah jam kerja. Jika ini sering membuat fokus Anda jadi terpecah, sebaiknya jauhkan HP dari meja kerja Anda.

Bolak-balik memegang HP tiap kali muncul notifikasi hanya akan membuang-buang waktu Anda. Pasalnya, sekali membuka HP terkadang membuat kita jadi kebablasan dan akhirnya malah keasyikan berselancar di media sosial.

Saat di jam kerja, sebaiknya aktifkan mode senyap agar Anda bisa tetap fokus bekerja. Jauhkan posisinya dari jangkauan sehingga Anda tidak mudah tergoda untuk main HP saat bekerja.

5. Sempatkan video call dengan rekan kantor

Di zaman teknologi yang sudah serba canggih seperti sekarang ini, ada banyak aplikasi yang memudahkan Anda untuk bisa tetap bertatap muda dengan rekan kantor, meskipun secara virtual. Nah, sempatkanlah video call dengan rekan kantor untuk rapat atau sekadar menanyakan kabar.

Hal ini akan membuat Anda merasakan suasana seperti saat di kantor. Bertatap muka lewat video call juga akan meminimalisir kesalahpahaman saat berkomunikasi via pesan atau chat.

Walaupun work from home terkadang bikin malas, tapi jangan biarkan sampai berlarut-larut. Segera lakukan beberapa tips di atas agar Anda tetap produktif dan nyaman bekerja di rumah saat wabah virus corona COVID-19 seperti sekarang ini.

Baca Juga: Berita Virus Corona COVID-19 Bikin Panik? Tenangkan Diri dengan Cara Ini

4 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Health. 10 Foods That Boost Concentration. (https://www.health.com/food/10-foods-that-boost-concentration). 21 Juli 2014.
Very Well Mind. How to Handle the Stress of Working From Home. (https://www.verywellmind.com/the-stress-of-working-from-home-4141174). 17 Maret 2020.
Forbes. 9 Tips To Be More Productive When Working At Home During COVID-19. (https://www.forbes.com/sites/bryanrobinson/2020/03/14/9-tips-to-be-productive-when-working-at-home-during-covid-19/#596177225a38). 14 Maret 2020.

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app