Zaman sudah modern dan Anda masih enggan berolahraga? Come on! Mungkin Anda bertanya-tanya, apa hubungannya antara modernitas dengan olah fisik? Jawabannya, tokoh-tokoh modern di berbagai bidang (bahkan termasuk tokoh-tokoh purba), mensyaratkan kebugaran fisik sebagai salah satu aset pendukung karier mereka. Mulai dari aktor dan aktris hingga Presiden negara adidaya.
Presiden Barrack Obama dan istrinya Michelle, rutin fitnes 45 menit setiap hari, enam kali dalam seminggu. Bill Gates, pencipta dan pemilik Microsoft, orang terkaya di dunia, melakukan treadmill minimal satu jam setiap hari. Mereka tahu, olahraga itu penting dan banyak manfaatnya. Mereka tahu, puncak karier hanya bisa dicapai dengan tubuh dan pikiran yang sehat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Jika hal tersebut masih tidak bisa memotivasi Anda untuk berolahraga, enam alasan di bawah ini bisa membuat Anda bergerak segera.
Manfaat olahraga yang penting bagi tubuh
1. Mencegah terkena penyakit
Tubuh manusia memang dirancang untuk bergerak. Tubuh membutuhkan olahraga. Olahraga yang biasa penting bagi kebugaran tubuh dan kesehatan yang baik. Olahraga rutin akan mengurangi risiko terkena penyakit jantung, kanker, tekanan darah tinggi, diabetes, dan penyakit-penyakit lain.
Olahraga rutin juga berpengaruh terhadap penampilan Anda dan menunda proses penuaan.
2. Menambah stamina
Ketika berolahraga, tubuh memanfaatkan energi untuk dapat bertahan lama. Latihan aerobik melibatkan gerakan fisik yang terus menerus dan berirama seperti berjalan atau bersepeda.
Latihan aerobik menambah stamina tubuh dengan melatih tubuh menjadi lebih efisien dan menggunakan energi yang lebih sedikit untuk tugas dalam jumlah yang sama. Seraya tingkat kondisi Anda bertambah, detak jantung dan pernapasan kembali ke level istirahatlebih cepat dari aktivitas yang berat.
3. Menguatkan dan menyehatkan
Latihan dengan beban dan latihan resistensi akan mengembangkan otot, tulang, dan ligament untuk menambbah kekuatan dan ketahanan. Postur tubuh Anda pun membaik dan otot menjadi lebih terbentuk dan sehat. Artinya, Anda bukan hanya merasa lebih baik, tetapi juga terlihat lebih baik.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
4. Meningkatkan fleksibelitas
Latihan peregangan juga bagus untuk postur tubuh Anda. Peregangan membantu tubuh lentur, sehingga Anda dapat membungkuk, melipat, menjangkau, dan berputar. Meningkatkan fleksibilitas melalui latuhan-latihan juga mengurangi risiko tubuh mengalami cidera dan meningkatkan keseimbangan serta koordinasi.
Jika Anda memiliki area di tubuh yang terasa keras dan tegang seperti punggung atas atau leher, melakukan beberapa gerakan peregangan akan membantu melemaskan otot-otot yang kaku, membantu Anda merasa lebih santai.
5. Mengontrol berat badan
Latihan atau olahraga juga adalah kunci untuk mengontrol berat badan karena akan membakar kalori. Jika Anda membakar lebih banyak kalori daripada yang Anda masukkan ke dalam tubuh, maka berat badan Anda akan berkurang. It's as simple as that.
6. Meningkatkan kualitas hidup
Begitu Anda mulai berolahraga secara rutin, Anda akan menemukan lebih banyak alasan mengapa olahraga amatlah penting untuk memperbaiki kualitas hidup Anda. Olahraga mengurangi stres, meningkatkan mood, dan membantu Anda menikmati tidur yang lebih nyenyak. Olahraga juga membuat Anda terlihat dan merasa lebih muda sepanjang hidup Anda.
“Yang perlu Anda ingat adalah keuntungan dari program olahraga apa pun akan berkurang jika terlalu sering terganggu. Berolahraga dengan model ‘stop-mulai’ itu bukan hanya tidak efektif, tetapi juga bisa menyebabkan Anda terluka atau mengalami cidera. Melakukannya dengan konsisten, menjadi faktor yang paling penting untuk mencapai tujuan yang Anda inginkan,” jelas Armand Tecco, pendiri HealthEase, Inc.
Banyak orang berasumsi lebih banyak, lebih baik. Namun itu pendapat yang keliru. Berolahraga terlalu banyak, terlalu cepat, atau sangat intens setiap hari akan menyebabkan efek yang mengganggu seperti otot/ tendon yang tegang.
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.