Mencabut gigi merupakan salah satu teknik yang dilakukan bila terjadi kerusakan pada gigi Anda. Mencabut gigi harus dilakukan oleh dokter gigi. Mencabut gigi dapat menyebabkan rusaknya struktur gigi dan beresiko terkena infeksi dan pendarahan.
Mencabut gigi dilakukan oleh semua umur. Pada gigi anak-anak, gigi akan tanggal saat di masa anak-anak mulai masuk ke pertumbuhan gigi dewasa (gigi tetap). Kerusakan gigi seperti gigi berlubang atau struktur gigi yang menganggu pertumbuhan gigi lain juga perlu dicabut.
Pencabutan Gigi Di Tooth's Kingdom Dental Care
Pencabutan gigi adalah tindakan di mana sebuah gigi atau beberapa gigi diangkat oleh ahli bedah mulut dan wajah-rahang (maksilofasial) menggunakan peralatan kedokteran gigi lengkap. Ini adalah teknik sederhana yang dikenal sebagai bedah mulut, biasanya membutuhkan bius lokal atau umum, dan obat penenang
Tetapi apakah proses mencabut gigi aman untuk ibu hamil dan menyusui? Mari simak penjelasannya.
Apakah Aman Mencabut Gigi Saat Sedang Hamil?
Pada sebagian orang, mencabut gigi saat masa kehamilan sering dikaitkan dengan mitos adat setempat. Pada kondisi ibu hamil dapat menyebabkan perubahan hormon yang membuat ibu hamil rentan sekali terkena penyakit infeksi di daerah gigi dan mulut.
Tetapi dalam kenyataan, mencabut gigi pada waktu hamil tergolong aman. Dalam beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa obat yang tepat dan prosedur yang sesuai pada pencabutan gigi tidak akan membahayakan ibu hamil.
Namun dalam dunia medis sering sekali dikaitkan bahwa penggunaan anestesi saat pencabutan gigi beresiko ke janin karena dapat masuk melalui plasenta. Prosedur pencabutan gigi pada ibu hamil sedikit berbeda dilihat dari penggunaan dosis obat bius dan adanya kontraksi pada janin.
Suntikan lidokain dengan dosis tertentu masih dinilai aman untuk ibu hamil bila memang sudah saatnya dilakukan pencabutan gigi.
Dokter gigi yang bekerjasama dengan dokter kandungan juga meresepkan obat lain seperti obat kontraksi untuk mengurangi kontraksi bayi di dalam perut ibu saat melakukan pencabutan.
Pencabutan Gigi Di Tooth's Kingdom Dental Care
Pencabutan gigi adalah tindakan di mana sebuah gigi atau beberapa gigi diangkat oleh ahli bedah mulut dan wajah-rahang (maksilofasial) menggunakan peralatan kedokteran gigi lengkap. Ini adalah teknik sederhana yang dikenal sebagai bedah mulut, biasanya membutuhkan bius lokal atau umum, dan obat penenang
Gigi yang sepantasnya perlu dicabut tidak perlu menunggu lama terutama pada masa ibu hamil. Gigi berlubang yang terasa sakit ditambah adanya kontraksi bayi dari daerah perut sangat membuat tidak nyaman dan memicu peningkatan hormon stres yang mempengaruhi janin.
Pencabutan perlu dilakukan apalagi kerusakan gigi diakibatkan infeksi yang lebih beresiko tinggi menganggu perkembangan janin. Saat prosedur pencabutan gigi dilakukan, dokter akan memberikan obat penahan nyeri dan antibiotik yang aman untuk ibu hamil.
Kapankah Waktu Yang Paling Tepat Untuk Mencabut Gigi?
Dokter kandungan menganjurkan bahwa waktu yang paling tepat untuk melakukan pencabutan gigi adalah pada trimester 2. Kondisi janin di dalam perut ibu pada trimester 2 telah mengalami perkembangan yang cukup baik.
Pencabutan gigi pada saat kehamilan trimester 1 dan 3 kurang dianjurkan karena pada kehamilan trimester 1, umur janin masih terlalu muda dan perkembangan masih berlangsung. Pada trimester 3, ukuran janin sudah semakin besar sehingga menyulitkan ibu untuk duduk lama atau bersandar saat operasi pencabutan gigi.
Pada kondisi ibu menyusui, teknik yang dilakukan hampir sama seperti prosedur pencabutan gigi biasa. Yang perlu diperhatikan adalah obat yang diberikan selama proses pencabutan gigi. Selama ini obat anestesi lidokain merupakan obat penghilang rasa sakit yang tergolong masih aman digunakan selama prosedur anestesi saat mencabut gigi.
Selain anestesi lidokain, terdapat obat anestesi yang sering digunakan bernama novocaine. Obat jenis ini juga tergolong aman karena tidak mempengaruhi kualitas ASI.
Pencabutan Gigi Di Tooth's Kingdom Dental Care
Pencabutan gigi adalah tindakan di mana sebuah gigi atau beberapa gigi diangkat oleh ahli bedah mulut dan wajah-rahang (maksilofasial) menggunakan peralatan kedokteran gigi lengkap. Ini adalah teknik sederhana yang dikenal sebagai bedah mulut, biasanya membutuhkan bius lokal atau umum, dan obat penenang
Gas nitrat oksida yang sering digunakan untuk mencabut gigi masih tergolong aman karena obat ini tidak masuk ke peredaran darah karena hanya melewati paru-paru dan saluran pernapasan.
Tetapi bagaimanapun kondisinya, apabila kerusakan gigi sudah pasti disebabkan karena infeksi, cara utama yang harus dilakukan dengan menambal gigi yang telah berlubang atau mencabutnya. Solusi utama yang dilakukan dokter gigi adalah mengurangi gejala sehingga kondisi menyusui bayi juga terasa lebih nyaman.
Kekhawatiran pada pencabutan gigi saat masa menyusui memang sering terjadi. Ibu sering bersugesti bahwa obat-obatan yang dilakukan sebelum dan setelah pencabutan gigi mempengaruhi kualitas ASI dan membahayakan bayi.
Namun nyatanya semua itu tidaklah benar. Jika sugesti ibu tidak dapat di ganggu gugat maka dapat diberi pilihan yaitu dengan memerah susu ASI sebelum melakukan pencabutan dan menyimpannya di suhu yang tepat. ASI yang masih segar dapat diberikan ke bayi sebelum melakukan pencabutan gigi.
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.