Sekarang ini, tren gaya hidup sehat semakin meningkat. Banyak orang mulai beralih ke produk organik termasuk dalam perawatan kulitnya. Skin care dengan bahan alami dipercaya lebih baik dibanding yang berbahan kimia, walaupun sebenarnya tetap membutuhkan bukti ilmiah.
Untuk mengetahui efektivitas bahan tersebut masih dilakukan beberapa penelitian. Namun, tidak salah jika Anda mencobanya. Sebelumnya, ketahui terlebih dahulu apa saja bahan yang biasa terkandung dalam skin care organik dari ulasan berikut ini.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
Bahan-bahan skincare organik
Sebanyak 60 persen bahan dalam skincare dapat terserap oleh kulit Anda. Untuk itu, Anda boleh saja mencoba jenis produk dengan bahan organik ini.
- Minyak kelapa
Minyak kelapa sudah sering dipakai sebagai bahan dalam produk kecantikan, karena bermanfaat untuk menguatkan jaringan epidermis kulit, mengikis lapisan sel-sel kulit mati serta melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Minyak kelapa juga bersifat antibakteri serta antioksidan yang bisa memberikan proteksi bagi kulit dari serangan bakteri maupun bahaya radikal bebas.
Dikutip oleh situs Draxe, terdapat hasil penelitian yang menyebutkan jika minyak kelapa ternyata bisa menjadi obat untuk penyakit kulit kronis, yang bergejala peradangan, misalnya seperti dermatitis atopik. Bahan ini juga terbukti dapat membantu kinerja hormon dan pencernaan yang juga vital bagi kesehatan kulit.
Kulit akan menyerap nutrisi serta oksigen yang nantinya dibawa ke sel, maka penting untuk menjaga kesehatan kulit Anda dengan memastikan racun sudah hilang.
- Tea tree oil
Tea tree oil bersifat antibakteri dan antifungi yang mampu mencegah jerawat namun tidak keras (zat ini lebih lembut).
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
Bakteri dapat menimbulkan jerawat yang meradang. Zat hidrokarbon terpen, monoterpen serta seskuiterpen merupakan bahan aktif yang mampu mengurangi jumlah bakteri berbahaya penyebab peradangan.
Sebuah penelitian yang menguji 100 komponen kimia hidrokarbon yang bisa dibawa oleh udara, yang kemudian masuk ke pori-pori kulit serta selaput lendir akan mempercepat penyembuhan. Hal ini menjadikannya ampuh mencegah dan mengurangi jerawat.
Lidah buaya/aloe vera bermanfaat dalam penyembuhan kulit terbakar akibat matahari dan kulit sensitif. Lidah buaya banyak digunakan dalam berbagai produk perawatan kulit, mulai dari krim pagi, siang ataupun krim malam.
Kandungan antioksidan, mineral, vitamin, sakarida, asam lemak, asam amino, enzim, dan salicylic acids di dalamnya memiliki banyak khasiat. Misalnya, salicylic acids yang mampu membantu mengobati jerawat. Lidah buaya juga digunakan untuk membantu menyembuhkan luka radang atau jerawat .
- Minyak jojoba
Kandungan minyak jojoba cocok digunakan untuk seseorang dengan jenis kulit sensitif. Berbagai manfaatnya diantaranya yaitu mampu melembabkan kulit, membantu penyembuhan luka, parut, dermatitis, jerawat, psoriasis serta mencegah timbulnya garis halus atau kerutan di kulit wajah.
Lemak poly yang terkandung di dalamnya yang bersifat tak jenuh juga bermanfaat dalam melindungi kulit, melembapkan dan melembutkan kulit juga rambut.
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic
Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.
Manfaat lainnya adalah mampu mencegah, mengurangi kebotakan rambut di kepala Anda dan meningkatkan pertumbuhan rambut.
- Shea butter
Bahan ini sering ditemukan dalam berbagai produk lotion kulit. Shea butter merupakan bahan yang berasal dari pohon African shea dan sudah ribuan tahun di Afrika hingga kini diyakini bermanfaat bagi kulit.
Shea butter telah menjadi andalan dalam memberikan kelembaban untuk kulit kering, mengurangi kemerahan, kulit mengelupas/pecah-pecah. Selain itu, juga mampu memperbaiki sel kulit karena lemak yang terkandung di dalamnya.
- Alpukat
Buah alpukat merupakan jenis buah yang memang sering digunakan untuk perawatan kulit, karena berbagai manfaatnya yang bisa didapatkan baik dengan memakannya atau mengolahnya dan diaplikasikan ke kulit.
Alpukat yang kaya dengan lemak bermanfaat untuk meningkatkan produksi kolagen dan memperbaiki kerusakan sel-sel kulit.
Bahan produk skincare organik ini juga mampu mengurangi peradangan. Selain itu, buah ini juga bersifat antioksidan yang mampu menangkal bahaya radikal bebas yang bisa merusak sel kulit.
- Madu
Kandungan enzim, nutrisi, dan vitamin dalam madu bermanfaat untuk mempercepat penyembuhan radang dan alergi. Bersifat antiseptik dan antimikroba, madu juga mampu melenyapkan bakteri di kulit yang mengalami jerawat.
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.