HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
Ditulis oleh
HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
DR.VINA SETIAWAN
Ditinjau oleh
DR.VINA SETIAWAN

Ingin Hilangkan Stress? Cobalah Hal-Hal Unik Berikut Ini

Jika anda saat ini sedang mengalami stress yang membuat kesehatan anda semakin memburuk maka segera atasi stres tersebut supaya tidak berkepanjangan. Berikut akan dijelaskan cara hilangkan stress melalui hal-hal unik yang bisa anda terapkan.
Dipublish tanggal: Agu 13, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Tinjau pada Feb 28, 2020 Waktu baca: 2 menit
Ingin Hilangkan Stress? Cobalah Hal-Hal Unik Berikut Ini

Tak bisa dipungkiri stress pasti akan muncul dalam kehidupan anda. Dimana penyebab stres tersebut bisa berasal dari rumah, tempat kerja, bertengkar dengan teman maupun hal-hal lainnya. 

Stres yang tidak bisa dikelola dengan baik akan membuat seseorang merasa kurang nyaman dan akhirnya mengganggu segala aktivitas.

Namun tak perlu khawatir karena stress bisa diatasi dengan mudah melalui hal-hal unik dan sederhana. Penasaran apa saja hal-hal unik tersebut? Berikut akan dijelaskan ulasannya dalam artikel ini.

Efek stres pada hidup Anda

Sebetulnya stres tidak selalu menimbulkan orientasi buruk pada hidup Anda. Bahkan jika tidak ada stres maka Anda tidak akan mempunyai rasa khawatir untuk melakukan berbagai hal. 

Namun cukup disayangkan masih banyak orang-orang yang tidak bisa mengatasi stres dengan baik sehingga akhirnya memicu dampak buruk bagi kesehatan.

Perlu Anda ketahui bahwa stress yang berkepanjangan dan tidak terkendali akan menyebabkan berbagai masalah kesehatan mulai dari tekanan darah tinggi, depresi hingga jantung. 

Selain itu saat Anda sedang mengalami stress maka akan muncul beberapa gangguan diantaranya sakit kepala, menurunnya nafsu makan, nyeri otot, sulit fokus, insomnia dan lain-lain.

Cara menghilangkan stres melalui hal-hal unik

Jika Anda saat ini sedang mengalami stress yang membuat kesehatan Anda semakin memburuk maka segera atasi stres tersebut supaya tidak berkepanjangan. 

Berikut akan dijelaskan cara hilangkan stress melalui hal-hal unik yang bisa Anda terapkan.

1. Senyum palsu

Untuk menghilangkan stres, anda bisa mencoba memasang senyum palsu. Dengan senyum palsu maka otot-otot wajah di sekitar mata akan ikut terlibat. Secara tidak langsung cara ini dapat meningkatkan mood anda sehingga dapat membantu mengatasi stres. 

Selain itu cobalah tersenyum lebar maka akan menimbulkan perubahan pada aktivitas otak yang berkaitan dengan suasana hati agar lebih bahagia. 

Meskipun memberikan senyum palsu tetapi senyum tersebut membuat orang-orang di sekitar Anda merasa senang dan membuat suasana hati semakin membaik.

2. Mengelus hewan kesayangan

Untuk mengatasi stres maka Anda bisa mengelus-elus hewan kesayangan anda seperti kucing dan anjing. 

Kedua jenis hewan tersebut sering dijadikan sebagai hewan terapi untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam mencurahkan kasih sayang. 

Dengan memeluk, membelai maupun menyentuh hewan maka akan meningkatkan kadar dopamin dan serotonin yang dapat menenangkan pikiran maupun otot Anda, sehingga Anda bisa lebih rileks dan stres menghilang.

3. Berenang dan berendam air hangat

Ketika Anda mengalami stres sebaiknya cobalah untuk berenang atau berendam di air hangat. Dengan begitu dapat membantu memicu respons relaksasi tubuh yang dapat menekan hormon pemicu stress. 

Tak perlu berendam di kolam renang karena Anda bisa berendam di kamar mandi sambil mendengarkan musik dengan alunan lembut.

4. Menari

Saat Anda merasa hari-hari terasa berat maka Anda bisa sejenak menari untuk mengistirahatkan fisik dan mental.

Melalui menari maka secara spontan suasana hati Anda akan semakin bersemangat sehingga stres akan berangsur hilang. Bila perlu iringi menari sambil bernyanyi agar hati Anda semakin senang dan pikiran menjadi tenang.

Kapan harus ke psikolog?

Jika stres yang Anda alami tidak bisa diatasi dengan cara-cara di atas maka sepertinya Anda perlu bantuan psikolog. 

Sebab bila stres tersebut tidak segera diatasi, maka bisa menurunkan kesehatan tubuh serta mengganggu aktivitas. Lalu kapankah waktu yang tepat untuk mengunjungi psikolog? Yaitu ketika gejala stres yang Anda alami semakin memburuk maka Anda membutuhkan bimbingan langsung dari ahli baik itu dokter atau psikolog.

Selain itu, ketika Anda mulai melampiaskan stres pada hal-hal negatif yang merusak kesehatan, maka Anda perlu berkonsultasi pada dokter atau psikolog agar pelampiasan stres tidak semakin membahayakan diri.


8 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Tips to manage anxiety and stress. (n.d.). Retrieved from (http://www.adaa.org/tips-manage-anxiety-and-stress)
Mayo Clinic Staff. (2014, April 8). Stress management. Retrieved from (http://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/stress-management/basics/stress-basics/hlv-20049495)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app