HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
Ditulis oleh
HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
DR.VINA SETIAWAN
Ditinjau oleh
DR.VINA SETIAWAN

Pilihan Prosedur Peremajaan Wajah: Prosedur Bedah dan Non-Bedah

Dipublish tanggal: Agu 13, 2019 Update terakhir: Apr 23, 2021 Tinjau pada Feb 22, 2020 Waktu baca: 4 menit
Pilihan Prosedur Peremajaan Wajah: Prosedur Bedah dan Non-Bedah

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Prosedur bedah adalah tindakan mengubah bagian tubuh tertentu melalui operasi atau pembedahan, sedangkan prosedur non-bedah tidak.
  • Perawatan peremajaan wajah yang dilakukan dengan prosedur bedah adalah face lift (thread lift) dan operasi plastik.
  • Prosedur peremajaan wajah yang tidak membutuhkan pembedahan adalah laser skin surfacing, mikrodermabrasi, chemical peeling, ultherapy, dan microneedling.
  • Bagi Anda yang takut dengan rasa sakit akibat operasi, perawatan peremajaan wajah dengan prosedur non-bedah bisa jadi pilihan.
  • Konsultasikan dulu dengan dokter sebelum melakukan perawatan kecantikan apa pun, baik yang melalui prosedur bedah maupun non-bedah.
  • Klik untuk memesan paket perawatan kecantikan dengan harga bersahabat dan dokter berpengalaman melalui HDmall.
  • Gunakan fitur chat untuk berbicara dengan apoteker kami seputar obat dan pemeriksaan kesehatan yang Anda butuhkan.

Proses penuaan wajah menjadi musuh bagi hampir semua orang. Mulai dari timbulnya keriput, noda hitam, jerawat, dan garis-garis halus kerap dikeluhkan karena mengganggu penampilan wajah, terutama pada wanita.

Berbagai cara rela ditempuh untuk menghilangkan masalah tersebut, baik dengan prosedur bedah maupun non-bedah. Namun, sudah tahu apa perbedaan keduanya? Kalau belum, mari simak penjelasannya lebih lengkap berikut ini.

Iklan dari HonestDocs
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic

Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.​

Peremajaan wajah melalui prosedur bedah

Prosedur bedah adalah tindakan mengubah bagian tubuh tertentu melalui operasi atau pembedahan. Teknik bedah untuk peremajaan wajah bisa dilakukan secara minor (lingkup kecil) atau mayor (lingkup besar).

Jenis perawatan peremajaan wajah yang dilakukan dengan prosedur bedah meliputi:

1. Face lift

Face lift atau tarik wajah adalah salah satu prosedur bedah yang dilakukan untuk memberikan tampilan wajah lebih awet muda. Metode ini umumnya dilakukan guna mengencangkan kulit yang mengendur atau bergelambir di area rahang bawah. 

Selain itu, manfaat face lift juga dapat:

  • Menghilangkan kerutan di area mulut dan hidung
  • Menghilangkan kulit berlemak di bawah dagu atau leher
  • Dipadukan dengan pembedahan kosmetik lainnya untuk menarik dahi, pipi, alis, atau kelopak mata

Sebelum mulai face lift, pasien akan diberikan obat bius lokal terlebih dahulu agar pasien merasa lebih nyaman. Prosesnya pun terbilang cukup singkat, hanya membutuhkan waktu sekitar 2-5 jam. Pasien pun bisa langsung pulang di hari yang sama.

Baca selengkapnya: 6 Perbedaan Threadlift Mono dan Cog, Pahami Sebelum Memilih

Iklan dari HonestDocs
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic

Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.

2. Operasi plastik

Berdasarkan tujuan pembedahannya, operasi plastik terbagi menjadi pembedahan rekonstruksi dan pembedahan estetik. 

Pembedahan estetik dilakukan oleh pasien yang sehat dan normal tapi merasa bentuk wajah dan tubuhnya kurang pas atau sempurna. Contohnya orang-orang yang ingin bentuk hidungnya mancung, melebarkan kelopak mata, mengubah ukuran payudara atau bokong, sedot lemak (liposuction), dan sebagainya.

Operasi plastik yang bertujuan estetika banyak dipilih karena bisa memberikan citra diri seseorang menjadi lebih kuat dan positif. Perubahan penampilan fisik sedikit saja sudah mampu memberikan perubahan besar dalam diri, misalnya meningkatnya rasa percaya diri.

Prosedur peremajaan wajah non-bedah

Jenis perawatan peremajaan ini tidak melibatkan prosedur pembedahan maupun operasi. Bagi orang-orang yang takut dengan operasi biasanya lebih memilih tindakan non-bedah untuk merawat wajahnya.

Jenis perawatan peremajaan wajah yang dilakukan tanpa prosedur bedah meliputi:

1. Laser skin resurfacing

Laser skin resurfacing adalah prosedur perawatan wajah non-bedah yang mampu mengatasi sejumlah masalah kulit, seperti:

Iklan dari HonestDocs
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic

Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.

  • Garis halus atau keriput di area mata, dahi, dan mulut
  • Bekas jerawat atau cacar air
  • Kulit tak responsif sesudah face lift
  • Kerusakan kulit karena sinar matahari
  • Kutil
  • Tanda lahir
  • Pembesaran kelenjar minyak di hidung

Tindakan ini dilakukan dengan menghilangkan lapisan kulit epidermis dan merangsang tumbuhnya serabut kolagen baru. Ketika area kulit yang dirawat sembuh, maka akan terbentuk kulit baru yang lebih halus, kencang, serta cerah.

2. Mikrodermabrasi

Mikrodermabrasi adalah perawatan kecantikan yang dilakukan dengan menggunakan alat berisi kristal. Ketika diarahkan pada kulit wajah, butiran kristal tersebut akan merangsang pengelupasan kulit mati dan pembentukan kolagen sehingga tampak lebih muda.

Secara umum, fungsi mikrodermabrasi ditujukan untuk mengobati luka ringan, perubahan warna kulit, hingga kulit rusak karena sinar matahari dan stretch mark. Selain itu, manfaat mikrodermabrasi lainnya adalah:

  • Menghilangkan bintik atau bercak hitam
  • Mengurangi stretch mark, garis halus, dan keriput
  • Mengecilkan pori-pori kulit
  • Mengatasi jerawat atau bekas jerawat

Keunggulan lainnya, mikrodermabrasi tidak menimbulkan kemerahan di kulit. Bagi Anda yang tidak tahan dengan rasa sakit, perawatan kecantikan ini cocok untuk Anda.

Baca selengkapnya: Perbedaan Dermabrasi dan Mikrodermabrasi untuk Hilangkan Bekas Jerawat

3. Chemical peeling

Chemical peeling adalah perawatan kecantikan yang menggunakan larutan kimia untuk merangsang pengelupasan sel kulit mati di wajah, tangan, atau leher guna memperbaiki tekstur kulit dan warnanya. Jenis peeling ini merupakan metode yang efisien untuk memperbaiki penampilan kulit Anda, sebab mampu menghilangkan:

  • Bekas jerawat
  • Garis halus atau keriput
  • Pigmentasi kulit tak teratur
  • Kulit kasar atau bersisik
  • Bekas luka
  • Kerusakan kulit akibat sinar matahari

4. Ultherapy

Ultherapy memanfaatkan gelombang ultrasound untuk mengencangkan serta mengangkat kulit dan jaringan kendur tanpa operasi. Difokuskan pada lapisan bawah, prosedur peremajaan wajah yang satu ini mampu merangsang produksi kolagen baru sehingga kulit jadi lebih kencang.

Bagi Anda yang tak siap dengan operasi atau tak ada waktu dalam penyembuhan pasca operasi atau kekenduran wajah tidak berlebihan, ultherapy bisa jadi solusi yang tepat.

5. Microneedling

Microneedling adalah prosedur peremajaan wajah tanpa operasi. Pasalnya, perawatan kecantikan yang satu ini dilakukan dengan menusukkan beberapa jarum mikro ke lapisan kulit guna menimbulkan luka kecil. Nah, luka itulah yang akan merangsang peremajaan kulit. 

Metode ini umumnya dilakukan dengan 4-6 tahap dan setiap tahapannya kira-kira berjarak sekitar 1 bulan. Kedalaman jarum yang ditusukkan ke dalam kulit lama-kelamaan akan semakin bertambah sesuai dengan pertambahan ketebalan dan toleransi kulit Anda.

Prosedur peremajaan wajah non-bedah ini biasa dilakukan untuk memperbaiki serta mengatasi berbagai masalah kulit wajah, mulai dari:

  • Jerawat
  • Garis atau kerutan halus
  • Kulit mengendur
  • Pori-pori kulit besar
  • Flek coklat, dan
  • Berbagai masalah pigmen kulit lainnya. 

Bagi Anda yang takut dengan rasa sakit akibat operasi, perawatan peremajaan wajah dengan prosedur non-bedah bisa jadi pilihan. Supaya lebih aman, sebaiknya konsultasikan dulu dengan dokter sebelum melakukan perawatan kecantikan apa pun, baik yang melalui prosedur bedah maupun non-bedah.

Baca juga: Apakah Aman Menggunakan Dermaroller Sendiri di Rumah?

16 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Erian, A. & Shiffman, M.A.. (2010). Advanced surgical facial rejuvenation: Art and clinical practice. 10.1007/978-3-642-17838-2. ResearchGate. (https://www.researchgate.net/publication/292351163_Advanced_surgical_facial_rejuvenation_Art_and_clinical_practice)
What are skin and dermal fillers? (n.d.). (https://healthcare.utah.edu/aesthetics/fillers.php)
Szczerkowska-Dobosz A, et al. (2015). Acquired facial lipoatrophy: Pathogenesis and therapeutic options. DOI: (https://doi.org/10.5114/pdia.2014.40971)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app