Kombinasi Sayuran dan Buah yang Tidak Boleh Dijadikan Jus

Dipublish tanggal: Jun 15, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 2 menit
Kombinasi Sayuran dan Buah yang Tidak Boleh Dijadikan Jus

Buah dan sayuran telah dikenal luas sebagai makanan terbaik untuk mendukung kesehatan tubuh anda. Keduanya dikenal memiliki banyak kandungan multivitamin dan mineral yang baik bagi tubuh. 

Bahkan beberapa buah kaya akan antioksidan yang dapat mencegah berbagai macam penyakit. Sayur dan buah juga kaya akan serat sehingga dapat membersihkan saluran pencernaan dari timbunan racun penyebab penyakit.

Untuk dapat memperoleh manfaatnya yang luas, beberapa orang memilih mengolahnya menjadi jus. Selain lebih efektif, anda juga bisa mengkonsumsi buah dan sayur dalam jumlah banyak ketika di jus ketimbang dalam bentuk aslinya. Sebenarnya, manfaat apa sajakah yang bisa anda peroleh dari mengkonsumsi jus rutin setiap harinya? Berikut ulasannya.

Manfaat dari Mengkonsumsi Jus Buah dan sayuran

Membersihkan sistem pencernaan

Sayuran dan buah-buahan kaya akan serat yang berfungsi memproses makanan menjadi lebih cepat. Selain itu kandungan seratnya juga dapat membersihkan pencernaan dari berbagai timbunan racun. Proses pencernaan yang lebih cepat membuat saluran pencernaan lebih bersih.

Mendetoksifikasi racun

Sayur dan buah kaya akan kandungan air dan antioksidan. Kandungan air dan antioksidannya berfungsi untuk menghilangkan racun dari dalam tubuh dan membuat tubuh menjadi lebih segar. Dengan mengkonsumsinya setiap hari, anda dapat membersihkan racun yang menumpuk dari tubuh akibat gaya hidup tak sehat sebelumnya.

Meningkatkan metabolisme tubuh

Jus buah dan sayur memiliki beragam multivitamin dan mineral yang dapat membantu melancarkan proses metabolisme dalam tubuh.

Membantu program diet

Buah dan sayuran kaya akan serat yang membuat rasa kenyang lebih tahan lama. Sehingga anda tidak perlu banyak mengkonsumsi makanan lainnya. Selain itu serat dari buah dan sayuran juga berfungsi membersihkan pencernaan dalam tubuh.

Buah yang Harus Dihindari untuk Dijadikan Jus

Beberapa orang memilih untuk mengkombinasikan beragam buah untuk diolah menjadi jus segar di pagi hari. Namun, mungkin belum banyak yang tahu bahwa mencampurkan beberapa buah justru dapat mendatangkan masalah pada kesehatan tubuh ketimbang menyehatkan. Lantas campuran buah apa sajakah yang harus dihindari untuk di jus? Berikut daftarnya.

Pisang dengan pudding

Meski keduanya merupakan makanan sehat, namun ternyata mencampurkan kedua jenis makanan ini bersamaan tidaklah dianjurkan. Kombinasi kedua jenis makanan ini diketahui dapat mempengaruhi sistem pencernaan anda. 

Selain itu, kedua jenis makanan ini ketika dikonsumsi bersamaan bahkan dapat mengancam melemahkan aktivitas pada otak. Kombinasi ini juga sebaiknya dihindari untuk diberikan pada anak-anak karena justru dapat menyebabkan akumulasi racun berbahaya yang mengancam nyawa.

Susu dengan nanas

Susu adalah sumber protein terbaik bagi tubuh. Sementara nanas merupakan buah kaya akan vitamin dan mineral. Sayangnya, ternyata mencampurkan kedua jenis makanan ini justru mendatangkan masalah pada tubuh.

Nanas mengandung bromelain yang merupakan enzim protease untuk membentuk mencerna protein. Bagian batang adalah bagian nanas yang paling banyak mengandung enzim protease. Anda dapat mengalami banyak masalah pada tubuh anda seperti pada pencernaan dan sakit kepala jika mengkonsumsi campuran dari kedua bahan ini.

Pisang dengan Jambu Biji

Anda juga sebaiknya menghindari mencampurkan kedua jenis buah ini. Buah pisang dan jambu biji yang di jus bersamaan akan mendatangkan risiko mual, penumpukan gas pada perut, asidosis sehingga sakit kepala yang menyakitkan.

Pepaya dengan lemon

Kedua buah ini dikenal tinggi kandungan vitamin C. Namun, jangan pernah mencampur kedua buah ini menjadi satu. Kombinasi pepaya dengan lemon diketahui dapat mempengaruhi kadar hemoglobin serta meningkatkan risiko anemia.


12 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Fruit and Vegetable Juice - an overview. ScienceDirect. (https://www.sciencedirect.com/topics/medicine-and-dentistry/fruit-and-vegetable-juice)
How to Avoid the 5 Dangers of Juicing and Smoothies. The Spruce Eats. (https://www.thespruceeats.com/avoid-dangers-of-juicing-and-smoothies-2078418)
The Truth About Juice Cleanses: 12 Best Fruits And Vegetables To Drink. HuffPost Canada. (https://www.huffingtonpost.ca/2013/07/19/juice-cleanses_n_3624797.html)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app