Mandi Air Hangat Dapat Mengurangi Pilek?

Dipublish tanggal: Jul 19, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 3 menit
Mandi Air Hangat Dapat Mengurangi Pilek?

Pilek adalah alasan utama anak-anak dan orang dewasa tidak atau sulit melakukan aktivitasnya sehari-hari. Pilek dikeluhkan banyak orang dewasa dan juga anak-anak. Biasanya diikuti oleh pengaruh alergi, cuaca, atau infeksi.

Virus yang menyebabkan pilek dapat menyebar dari orang yang terinfeksi ke orang lain melalui udara dan kontak. Anda juga dapat terinfeksi melalui kontak dengan kotoran atau sekresi pernapasan dari orang yang terinfeksi. 

Paparab infeksi bisa terjadi ketika Anda berjabat tangan dengan orang yang sudah terkena flu atau pilek, atau menyentuh permukaan benda yang dimana sudah memiliki paparan infeksi virus saluran pernapasan

Perlukah mandi air hangat?

Batuk, bersin, pilek, dan nyeri. Keluhan ini sering ditemukan pada musim dingin atau perpindahan cuaca. Kondisi ini membuat Anda sakit dapat membuat hari menjadi tugas, tetapi mandi air panas dapat memberikan bantuan yang mengejutkan ketika mengalami kondisi terburuk. 

Mandi air panas merangsang aliran darah ke seluruh tubuh dan memberikan manfaat yang dapat mengurangi gejala pilek dan flu dengan cepat.

Mandi air hangat sebagai massage air

Dari sekian banyak manfaat mandi air panas ketika Anda sakit, mungkin tidak ada yang terasa lebih baik daripada pijatan bagian tubuh atau otot-otot yang nyaman dan kuat. 

Mandi air hangat dengan shower menjadi pilihan kenyamanan saat mandi termasuk uap dan pijatan air panas yang berdenyut, yang memberikan kenyamanan dari aktivitas dan stres sepanjang hari. 

Manfaat Air Hangat

Telah diketahui bahwa mandi air hangat memiliki banyak manfaat bagi kesehatan Anda. 

Menurunkan Pilek dan demam

Mandi dapat membantu menurunkan demam dan pilek, tetapi mandi air dingin tidak berarti meningkatkan pilek. Meskipun itu mungkin terlihat lebih membantu daripada mandi air hangat, mandi air dingin akan menyebabkan menggigil yang sebenarnya dapat meningkatkan suhu internal di dalam tubuh Anda. 

Berendam dengan suhu yang nyaman dan sesuai bagi Anda akan membantu Anda rileks dan bisa menurunkan demam dan pilek. 

Menurunkan stres

Mandi air panas bisa mengatasi masalah stres sepanjang hari. Itulah sebabnya mandi air panas adalah ide yang bagus setelah seharian penuh stres di tempat kerja. Itu membuat tubuh dan pikiran lebih rileks. 

Untuk alasan ini, mandi air panas dapat mengurangi dan bahkan menghilangkan stres. Air panas sebenarnya meningkatkan kadar oksitosin, dan ini pada gilirannya meningkatkan mood bagus dan menurunkan stres. 

Menghilangkan Bakteri

Banyak jenis bakteri tidak tahan kenaikan suhu. Itulah sebabnya Anda harus mandi air panas jika Anda dicurigai terkena penyakit atau gangguan kesehatan akibat infeksi bakteri. 

Mandi dapat membantu membunuh kuman-kuman tersebut untuk mengurangi kemungkinan infeksi. Mandi juga dapat menurunkan bakteri pada dan meningkatkan sirkulasi di daerah yang terluka sehingga proses penyembuhan berlangsung jauh lebih cepat.

Mengurangi nyeri

Mandi air panas menjadi solusi pada nyeri-nyeri otot terutama setelah beraktivitas atau setelah berolahraga. Mandi bahkan telah terbukti efektif melawan radang sendi karena dapat mencegah peradangan dan meningkatkan sirkulasi

Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Jika Anda memiliki masalah tekanan darah tinggi, mandi air hangat menjadi solusi terbaik bagi Anda sehari-hari Alasannya karena air panas telah terbukti menurunkan tekanan darah

Jadi, ini adalah solusi yang sangat efektif dan mudah untuk mencegah  masalah kardiovaskular yang serius . Membiarkan air panas mengalir ke tubuh Anda bisa membuatnya lebih rileks, yang dapat menurunkan tekanan darah

Apakah Mandi Air hangat dapat menurunkan pilek?

Dari penjelasan di atas dapat ditentukan bahwa ternyata mandi air hangat tentu dapat menurunkan resiko munculnya penyakit seperti pilek, flu, demam, dan gangguan lainnya. Mandi air hangat juga menurunkan stres dan mood yang buruk akibat aktivitas sehari –hari. 

Mandi dapat membuka saluran napas dan menyegarkan pernapasan. Mandi air hangat menajdi solusi bagi Anda yang sedang pilek atau flu. Tetapi bantuan obat-obatan serta konsumsi makanan yang sehat juga dapat membantu penyembuhan lebih cepat. 

Kenali kondisi yang dapat memicu pilek seperti paparan infeksi, alergi, dan lain-lain. Edukasikan hal ini dengan orang di rumah agar pilek tidak tertular ke anggota keluarga lainnya. 


4 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Cold shower vs. hot shower: What are the benefits?. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/327461)
What is the best way to shower when sick with a cold or the flu?. WebMD. (https://www.webmd.com/cold-and-flu/qa/what-is-the-best-way-to-shower-when-sick-with-a-cold-or-the-flu)
The Effect of Cold Showering on Health and Work: A Randomized Controlled Trial. National Center for Biotechnology Information. (https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5025014/)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app