GRACIA BELINDA
Ditulis oleh
GRACIA BELINDA
DR. KARTIKA MAYASARI
Ditinjau oleh
DR. KARTIKA MAYASARI

Tinggi Antioksidan, Inilah 8 Manfaat Blueberry bagi Kesehatan

Dipublish tanggal: Jul 10, 2020 Update terakhir: Okt 15, 2021 Waktu baca: 3 menit
Tinggi Antioksidan, Inilah 8 Manfaat Blueberry bagi Kesehatan

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Blueberry dapat dikonsumsi secara langsung atau dicampur ke dalam sereal, yogurt, pancake, ataupun oatmeal yang memberikan manfaat penting bagi kesehatan
  • Kandungan vitamin K pada blueberry dapat mempengaruhi proses pembekuan darah sehingga pengguna obat pengencer darah harus berkonsultasi dengan dokter
  • Blueberry mengandung banyak vitamin dan mineral termasuk tinggi antioksidan, zat besi, fosfor, kalsium, magnesium, mangan, zinc, vitamin C, dan vitamin K
  • Manfaat blueberry juga baik untuk menjaga kesehatan jantung, mata, kulit, dan tulang serta menangkal radikal bebas dan mencegah penyakit kanker
  • Klik untuk membeli produk multivitamin dan suplemen secara online melalui HDmall. Gratis ongkos kirim ke seluruh Indonesia dan bisa COD

Blueberry yang termasuk dalam buah berry berwarna biru ini dapat dikonsumsi secara langsung atau dicampur ke dalam sereal, yogurt, pancake, oatmeal, dan lainnya. 

Kandungan flavonoid anthocyanin pemberi warna biru pada blueberry juga menjadikan buah blueberry menjadi salah satu makanan super yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan karena mengandung antioksidan tinggi.

Bagi orang yang menggunakan obat pengencer darah, seperti warfarin harus berbicara dengan dokter sebelum mengonsumsi buah blueberry karena kandungan vitamin K yang tinggi pada blueberry dapat mempengaruhi proses pembekuan darah.

8 Manfaat blueberry bagi kesehatan

1. Menjaga kesehatan kulit

Selain kaya antioksidan, blueberry juga mengandung vitamin C yang penting untuk membantu meningkatkan produksi dan fungsi kolagen dalam menghaluskan kulit, mengurangi kerutan, dan mencegah kerusakan kulit yang disebabkan oleh sinar matahari, polusi udara, ataupun asap rokok. 

Satu cangkir buah blueberry menyediakan 24 persen asupan vitamin C harian yang disarankan. Selain itu, mengonsumsi buah blueberry juga dapat membantu menjaga kesehatan kulit dan meningkatkan tekstur kulit secara keseluruhan.

2. Menjaga kesehatan mata

Manfaat buah blueberry lainnya adalah mampu menjaga kesehatan mata dan mengurangi risiko gangguan penglihatan, seperti katarak, rabun jauh, hingga infeksi pada mata lainnya. Hal ini disebabkan karena kandungan karotenoid yang terdapat pada buah blueberry.

Baca juga: Selain Blueberry & Wortel, Ini 7 Makanan Sehat yang Baik untuk Mata

3. Menjaga kesehatan tulang

Buah blueberry mengandung zat besi, fosfor, kalsium, magnesium, mangan, zinc, dan vitamin K yang sangat baik dalam membentuk komponen tulang. Asupan yang cukup dari kandungan mineral dan vitamin pada blueberry berkontribusi untuk membentuk struktur dan kekuatan tulang serta menjaga kesehatan tulang secara menyeluruh.

Zat besi dan zinc memiliki peran penting dalam menjaga fungsi otot, tulang dan persendian. Sementara asupan vitamin K yang cukup akan meningkatkan penyerapan kalsium dan mengurangi risiko defisiensi kalsium.

4. Meningkatkan daya ingat dan fungsi otak

Manfaat buah blueberry juga berguna untuk meningkatkan aliran darah menuju otak sekaligus menurunkan risiko penyakit parkinson yang mengganggu fungsi kerja sistem saraf dan otak.

Selain itu, dengan makan buah blueberry secara rutin juga dapat meningkatkan daya ingat dan mengurangi risiko kerusakan kognitif pada otak.

Baca juga: 5 Cara Sehat Meningkatkan Daya Ingat

5. Menjaga kesehatan jantung

Mengonsumsi buah blueberry dapat membantu menjaga kesehatan kardiovaskular termasuk kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan adanya kandungan serat, kalium, folat, vitamin C, vitamin B6, dan fitonutrien pada blueberry. Kandungan serat sendiri ikut membantu mengurangi kadar kolesterol total dalam darah dan mengurangi risiko penyakit jantung. 

Sedangkan vitamin B6 dan folat pada blueberry dapat membantu mencegah penumpukan senyawa yang dikenal sebagai homocysteine. Penumpukan homocysteine yang berlebihan dalam tubuh dapat merusak pembuluh darah dan menyebabkan masalah jantung termasuk mengurangi risiko serangan jantung.

6. Mencegah penyakit kanker

Buah berry yang satu ini juga kaya antioksidan yang dapat menghambat pertumbuhan tumor, mengurangi peradangan dalam tubuh, dan membantu menangkal atau memperlambat perkembangan sel kanker pada tenggorokan, paru-paru, mulut, endometrium, pankreas, prostat, ataupun kanker usus besar.

Vitamin C, vitamin A, dan berbagai fitonutrien dalam blueberry bertindak sebagai antioksidan yang dapat membantu melindungi sel terhadap kerusakan akibat radikal bebas penyebab penyakit.

7. Menangkal radikal bebas

Kandungan antioksidan tinggi anthocyanin pada buah blueberry juga dapat berfungsi untuk menangkal radikal bebas sekaligus memperlambat penuaan dini. Apalagi kandungan antioksidan pada blueberry juga dapat mengencangkan kulit sekaligus mencegah terjadinya masalah kulit lainnya.

Baca juga: Manfaat dan Sumber Makanan yang Kaya Antioksidan

8. Menurunkan tekanan darah dan kolesterol

Antioksidan yang terdapat dalam buah blueberry dianggap baik untuk menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh sekaligus mencegah kerusakan oksidatif kolesterol yang baik untuk kesehatan jantung. 

Begitupun manfaat blueberry terhadap tekanan darah di mana tekanan darah tinggi juga dapat menimbulkan risiko penyakit jantung. Meski dalam sebuah penelitian dinyatakan bahwa risiko penyakit jantung dapat turun sekitar 4-6 persen setelah mengonsumsi blueberry, tetapi hal ini masih perlu diamati lebih jauh.


3 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Eatingwell. Health Benefits of Blueberries. (http://www.eatingwell.com/article/292210/health-benefits-of-blueberries/)
Medicalnewstoday. Everything you need to know about blueberries. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/287710)
Healthline. 10 Proven Health Benefits of Blueberries. (https://www.healthline.com/nutrition/10-proven-benefits-of-blueberries)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app