Memilih Buah Yang Baik Untuk Ibu Hamil

Dipublish tanggal: Feb 22, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Tinjau pada Jun 10, 2019 Waktu baca: 2 menit
Memilih Buah Yang Baik Untuk Ibu Hamil

Memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan sangatlah penting baik untuk kesehatan janin yang dikandung maupun kesehatan ibu. Salah satu cara enak untuk memenuhi kebutuhan zat gizi tersebut yaitu dengan mengonsumsi buah-buahan. Tapi tidak asal buah ya, melainkan kita akan memilih buah yang baik untuk ibu hamil.

Mungkin sebelumnya Anda sudah mengetahui bahwa ada buah-buahan tertentu yang tidak dianjurkan dikonsumsi selama kehamilan, tapi mohon maaf itu tidak akan dibahas di sini, mungkin lain kali ya. Tapi yang menjadi poin penting di sini adalah bahwa ibu hamil memang tidak boleh sembarang dalam memilih makanan. Lantas buah apa yang baik untuk ibu hamil itu? Berikut ini akan kami pilihkan buah-buahan sehat yang baik dikonsumsi selama kehamilan.

Buah-buahan untuk Ibu Hamil

Selain untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, buah yang baik untuk ibu hamil juga harus bisa membantu mengatasi masalah-masalah kesehatan selama kehamilan, seperti kita ketahui bahwa ibu hamil rentan terserang sembelit, mual-mual, lemah dan lain-lain.

1. Buah Berserat Tinggi

Banyak ibu hamil mengalami sembelit selama kehamilan, yang dapat membuat perut terasa kembung dan tidak nyaman. Dengan selalu mengonsums buah dengan serat tinggi, maka sedikit banyak akan dapat membantu melancarkan buang air besar sehingga masalah sembelit dapat teratasi. Karena manfaatnya ini, diet tinggi serat juga dapat membantu mengurangi resiko terkena wasir, yang merupakan masalah umum selama kehamilan.

Contoh buah berserat tinggi yang baik untuk ibu hamil antara lain: Apel, pir, pepaya, pisang, kiwi dan jeruk.

2. Buah Tinggi Vitamin C

Selama kehamilan, sangat penting untuk selalu memenuhi kebutuhan vitamin C, karena vitamin ini dapat membantu tubuh menyerap zat besi, yang merupakan mineral penting selama kehamilan. Hal ini penting untuk mencegah anemia pada ibu hamil.

Contoh buah yang kaya Vitamin C yaitu jeruk, lemon, limau, melon, stroberi, kiwi, jambu biji, dll. Silahkan baca di sini Buah tinggi vitamin C

3. Buah yang Kaya Asam Folat

Mengkonsumsi asam folat yang cukup sebelum dan selama kehamilan dapat membantu mencegah cacat lahir, terutama cacat pada otak dan sumsum tulang belakang. Karena begitu pentingnya, maka jangan samai kekurangan ya. Ibu hamil harus mengkonsumsi 400 mikrogram asam folat setiap hari, dan inipun harus sudah dikonsumsi setidaknya satu bulan sebelum merencanakan kehamilan dan kemudian dilanjutkan selama kehamilan penuh. Buah-buahan seperti jeruk, jus jeruk, jus nanas, alpukat dan jus pepaya adalah contoh-contoh buah yang baik untuk ibu hamil karena kandungan asam folatnya yang tinggi.

4. Buah Kaya Kalium

Beberapa ibu hamil mungkin mengalami kram pada kaki selama kehamilan. Ini merupakan gejala umum selama kehamilan, tak perlu mengonsumsi obat, karena ini seringkali bisa diatasi dengan mengonsumsi kalium melalui makanan. Kalium juga penting untuk menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dalam sel-sel tubuh. Pisang merupakan contoh sumber potasium yang baik dan cukup terkenal. Selain itu kalium juga banyak terdapat pada kiwi, ceri, persik, semangka dan anggur.

Daftar di atas adalah jika dikelompokkan berdasarkan kandungan gizinya, untuk memperkaya pengetahuan Anda mengenai buah-buahan yang baik untuk ibu hamil, berikut daftar lengkapnya.

  • Buah ceri
  • Jeruk atau jus jeruk
  • Pisang
  • Buah anggur
  • Jambu biji
  • Buah kiwi
  • Buah mangga
  • Pepaya
  • Buah pir
  • Kesemak
  • Buah nanas
  • Stroberi
  • Semangka
  • Alpukat
  • Mangga
  • Buah Delima

3 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Fruits, Veggies and Juices from Food Safety for Moms to Be. U.S. Food and Drug Administration (FDA). (https://www.fda.gov/food/people-risk-foodborne-illness/fruits-veggies-and-juices-food-safety-moms-be)
Best fruits to eat during pregnancy and what to avoid. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/322757)
13 Foods to Eat When You're Pregnant. Healthline. (https://www.healthline.com/nutrition/13-foods-to-eat-when-pregnant)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app