Munculnya komedo hitam tentu saja mengganggu penampilan. Titik-titik hitam ini sering kali dianggap sebagai kotoran yang menempel pada pori-pori wajah, sehingga membuat muka tampak kotor dan tak bercahaya. Sebenarnya, apa, sih, penyebabnya dan bagaimana cara menghilangkan komedo hitam yang membandel? Intip ulasannya berikut ini.
Apa penyebab komedo hitam?
Komedo hitam bisa muncul ketika Anda tidak menjaga kebersihan wajah dengan baik. Masalah yang satu ini muncul karena pori-pori wajah tertutup oleh bakteri, minyak, dan sel-sel kulit mati yang sudah mengeras.
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic
Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.
Kombinasi kotoran tersebut yang terus menumpuk akan tampak menonjol dan terkena udara, sehingga perlahan berubah warna menjadi gelap seperti kehitaman atau kecokelatan. Meski seringnya muncul di wajah, komedo hitam juga bisa muncul di bagian dada, bahu, lengan, hingga leher.
Komedo yang berwarna gelap disebut juga dengan komedo terbuka. Hal ini dikarenakan kulit di atas benjolan sudah terbuka dan terpapar udara, sehingga berubah warna menjadi gelap. Berbeda dengan komedo putih, benjolannya masih tertutup sehingga warnanya masih putih karena belum terpapar udara.
Ada banyak hal yang menjadi penyebab komedo hitam muncul di wajah, antara lain:
- Tubuh mengeluarkan keringat terlalu banyak.
- Adanya iritasi pada folikel rambut.
- Terdapat penumpukan bakteri pada kulit.
- Adanya perubahan hormonal yang meningkatkan produksi minyak maupun keringat. Contohnya saat masa remaja, mengonsumsi pil KB, maupun saat menstruasi.
- Mengonsumsi obat-obatan seperti kortikosteroid, androgen, dan lithium.
Baca Juga: Ketahui Cara Mengatasi Flek Hitam (Melasma) di Wajah Akibat Penggunaan Pil Kontrasepsi
Cara menghilangkan komedo hitam yang membandel
Komedo hitam di wajah memang terkadang membuat seseorang risih. Namun, jangan sampai Anda ceroboh dalam menghilangkan komedo hitam ini. Alih-alih membersihkan, salah cara perawatan malah bisa membuat kondisi wajah Anda justru semakin parah.
Berikut ialah tindakan yang tepat untuk menghilangkan komedo hitam di wajah, antara lain:
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic
Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.
1. Menggunakan obat bebas
Ada banyak pilihan obat jerawat maupun komedo yang bisa Anda temukan di berbagai apotek dan toko obat. Biasanya, obat jerawat dan obat komedo umumnya mengandung bahan-bahan yang mampu membunuh bakteri, seperti asam salisilat, resorsinol, dan benzoyl peroxide.
Bahan-bahan tersebut sudah terbukti ampuh menghilangkan minyak berlebih, membunuh bakteri, dan melepaskan sel kulit mati. Namun, jika Anda mengalami alergi terhadap obat-obatan ini, segera hentikan pemakaian dan periksalah ke dokter kulit terdekat.
Baca Selengkapnya: Jangan Asal Minum Antibiotik untuk Mengobati Jerawat, Ini Dampaknya
2. Menggunakan obat resep dokter
Bagi Anda yang memiliki alergi terhadap obat-obatan bebas di apotek, segera konsultasikan ke dokter kulit. Dokter akan meresepkan obat yang sesuai dengan masalah kulit Anda, salah satunya obat dengan kandungan vitamin A.
Vitamin A berfungsi untuk mencegah penyumbatan di folikel rambut sekaligus mempercepat pergantian sel-sel kulit. Selain itu, dokter mungkin juga akan memberikan berbagai obat lain yang mengandung antibiotik dan benzoyl peroxide.
Kembali lagi, obat jerawat dan obat komedo yang diberikan akan disesuaikan dengan kondisi wajah masing-masing.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
3. Terapi laser
Terapi laser biasanya diperuntukkan bagi komedo hitam yang cukup parah. Terapi laser ini mampu menjangkau bagian permukaan kulit untuk mengobati komedo dan jerawat tanpa merusak lapisan kulit bagian atas.
Paparan sinar yang cukup kuat akan membantu mengurangi produksi minyak di wajah. Selain itu, bakteri penyebab jerawat dan komedo juga akan berkurang jauh.
Jika ingin memiliki wajah yang bersih tanpa komedo maupun jerawat, maka pastikan untuk selalu memperhatikan kebersihan wajah Anda. Jangan biarkan wajah Anda masih penuh dengan debu dan kotoran saat tertidur.
Perhatikan juga jenis komestik yang Anda gunakan sehari-hari. Hindari bahan-bahan kosmetik berbahaya yang dapat merusak kulit wajah dan memicu komedo hitam yang ganggu penampilan.
Baca Juga: 4 Bahan Berbahaya Pada Produk Pemutih Kulit yang Harus Dihindari
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.