Mitos atau Fakta, Nanas Menyebabkan Vagina Manis?

Dipublish tanggal: Mei 17, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 2 menit
Mitos atau Fakta, Nanas Menyebabkan Vagina Manis?

Vagina merupakan organ genital wanita yang memiliki bentuk dan ciri khas berbeda-beda. Meski demikian, pada umumnya vagina yang sehat memiliki patokan bentuk dan ciri tertentu. 

Berbicara mengenai vagina, tentu Anda pernah mendengar mitos bahwa mengkonsumsi nanas bagi wanita akan menghadirkan air mani yang bersensasi manis. Hal tersebut sesuai dengan anggapan masyarakat saat ini bahwa vagina wanita sebaiknya memiliki rasa dan aroma yang sedap.

Memandang penelitian pengaruh makanan terhadap kehidupan seks seseorang masih tergolong rendah, namun masyarakat masih mengklaim bahwa nanas mampu mempengaruhi performa juga penampilan dari vagina seorang wanita. Namun, ada pula yang menyangkalnya. 

Nah, sebenarnya, apakah nanas benar-benar mampu mengubah vagina wanita menjadi manis, atau hanya mitos belaka?

Inilah yang mempengaruhi aroma vagina

Tahukah Anda, vagina yang sehat secara alami memiliki pH asam dan koloni bakteri baik yang jumlahnya selaras. Fungsi bakteri baik tersebut membantu menangkal infeksi yang berusaha masuk menuju vagina. Oleh karena itu, vagina seharusnya hanya memiliki satu jenis aroma saja. 

Hal tersebut juga berlaku pada organ genital pria berupa penis yang tidak seharusnya mengeluarkan aroma wewangian seperti yang disampaikan oleh iklan sabun organ intim pada media massa.

Menurut Elite Daily, pada umumnya, vagina wanita tidak memiliki rasa yang masam, tapi juga sedikit sepat akibat adanya pH dengan kumpulan bakteri sehat. Bahkan, vagina juga dapat mengeluarkan aroma logam akibat tinggi kandungan asam, pada saat periode menstruasi, sebelum, maupun setelahnya.

Namun, Anda tak perlu merasa khawatir. Sebab, setiap wanita pasti memiliki ciri khas vagina dalam hal bau dan rasa yang berbeda-beda. Tentu, hal tersebut dipengaruhi oleh keseimbangan pH, pelumas alami tubuh, cairan yang keluar saat terangsang, pola makan, dan keringat. 

Secara menyeluruh, tidak ada yang perlu Anda khawatirkan ketika vagina berbau atau memproduksi cairan, selama tidak terjadi infeksi bakteri.

Benarkan nanas mampu mempengaruhi rasa vagina?

Ternyata, mitos yang menyatakan bahwa mengkonsumsi nanas dapat menyebabkan vagina beraroma manis dan makanan lain yang berefek sebaliknya tidak sepenuhnya salah.

Menurut Pakar seks, Timaree Schmidt, manusia mampu mendeteksi apakah seseorang dapat menjadi pasangan yang cocok hanya dari mencium aroma tubuhnya saja. Sebab, aroma tubuh ini juga penting untuk merangsang gairah seseorang.

Sebenarnya, performa air mani maupun vagina seseorang dapat mewakili bagaimana kondisi kesehatannya. Anda pun dapat mengetahui  dampak makanan yang dikonsumsi dengan memperhatikan apa yang dikeluarkan oleh tubuh. 

Tentunya, semua cairan yang dikeluarkan tubuh tersebut tidak terlepas dari asupan makanan dan gaya hidup sehari-hari. Misalnya, Anda terlalu banyak mengonsumsi makanan berbau menyengat, maka aroma yang dikeluarkan tubuh pun tidak sedap. 

Hal serupa terjadi ketika Anda memiliki kebiasaan merokok dan minum alkohol dalam jumlah banyak, maka akan merusak pH alami pada vagina

Hal serupa terjadi ketika Anda mengkonsumsi nanas sebelum melakukan seks. Memang, nanas dapat mempengaruhi performa vagina, namun tidak akan mampu mengusir lemak dan minyak dari satu piring nasi padang yang dikonsumsi sebelumnya. 

Satu lagi, aroma manis akibat nanas tersebut juga tidak bersifat permanen. Untuk hasil yang lebih awet, silakan ubah pola makan dan hidup sehat mulai sekarang. Apabila menyadari adanya bau menyengat dari vagina Anda, bisa jadi disebabkan oleh infeksi. 

Oleh karena itu, segera konsultasikan ke dokter untuk pengobatan lebih lanjut.


5 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
The Power of Pineapple: 8 Reasons to Eat It. Everyday Health. (https://www.everydayhealth.com/diet-nutrition/8-reasons-eat-pineapple/)
Pineapple: Nutrition and benefits. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/276903)
Pineapple Health Benefits & Nutrition. WebMD. (https://www.webmd.com/food-recipes/benefits-pineapple#1)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app