Obat Kutu Air Paling Ampuh

Dipublish tanggal: Feb 22, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Tinjau pada Jun 13, 2019 Waktu baca: 2 menit
Obat Kutu Air Paling Ampuh

Sebelum kita membahas lebih jauh mengenai obat kutu air paling ampuh ini, ada baiknya bila kita mempelajari mengenai penyakit kutu air ini lebih dalam. Harapannya agar apa yang Anda anggap sebagai kutu air itu sama dengan apa yang kami bicarakan di sini sehingga penggunaan obat akan tepat guna.

Penyakit kutu air sudah sangat dikenal di masyarakat. Kutu air adalah penyakit menular kulit yang dapat menyebabkan timbulnya bercak, rasa gatal, kulit pecah-pecah, mengelupas, atau nyeri pada kaki. Kutu air merupakan infeksi yang disebabkan oleh jamur dermatofita, penyakit ini dalam istilah medis disebut tinea pedis.

Jamur sebenarnya merupakan organisme yang lazim hidup di kulit dan biasanya jamur itu tidak menyebabkan masalah. Pada keadaan tertentu jamur ini dapat menyerang kulit dan menyebabkan infeksi. Beberapa faktor yang dapat menyebabkan jamur berkembang biak secara berlebihan dan akhirnya menginfeksi kulit dan menimbulkan kutu air antara lain karena jamur menyukai lingkungan (kulit) yang lembab, pengap, dan hangat, maka dari itu kutu air paling sering dijumpai pada sela - sela jari kaki terutama pada mereka yang sering berjalan di lantai yang basah atau tanpa alas kaki seperti di kamar mandi atau di kolam renang.

Cara Mengobati Kutu Air dengan Tepat

Obat kutu air dengan gejala ringan. Apabila gejala yang ditimbulkan penyakit kutu air masih bersifat ringan, maka obat kutu air yang dapat dibeli secara bebas di apotik atau toko obat sudah cukup ampuh untuk mengobati kutu air. Namun apabila gejala yang ditimbulkan bersifat sedang untuk mengobati kutu air dengan ampuh dapat dilakukan dengan menggunakan obat kutu air yang diresepkan dokter .

Obat kutu air dengan gejala sedang. Obat kutu air yang termasuk anti jamur atau antifungi akan dapat dengan ampuh membunuh jamur dermatofita yang menyebabkan kutu air, sehingga dapat menghilangkan penyakit kutu air. Obat - obatan tersebut antara lain: miconazole, ketoconazole, clotrimazole, terbinafine, dan sulconazole. Obat anti jamur tersedia dalam bermacam merek dan dengan beragan bentuk sediaan seperti salep kutu air, krim, cairan bubuk, dan tablet.

Obat kutu air dengan gejala berat. Untuk mengatasi penyakit kutu air dengan gejala yang berat, hidrokortison dapat digunakan untuk mengurangi peradangan ketika rasa sakit dan peradangan yang terjadi benar - benar parah. Hidrokortison akan sangat berguna untuk mengurangi iritasi dan peradangan. Akan tetapi harus ingat bahwa obat ini hanya digunakan selama beberapa hari saja, untuk mengurangi radang, dam setelah peradangan dan iritasi telah menghilang, segera gunakan obat anti jamur untuk menghilangkan jamur penyebab kutu air.

Adakalanya anda juga membutuhkan: Obat Gatal

Agar obat - obatan tersebut dapat berfungsi dengan ampuh, cara penggunaannya haruslah benar. Sebelum menerapkan salep, bersihkan dan keringkan terlebih dahulu daerah yang terkena kutu air, kemudian salep diterapkan pada kulit dengan mencakup hingga 3 cm kulit yang normal di sekitarnya, dan jangan lupa mencuci tangan setelahnya. Apabila jamur juga menginfeksi kuku, maka pengobatan dengan anti jamur salep perlu dikombinasikan dengan obat jamur tablet

Perlu untuk diketahui beberapa jenis krim atau obat salep kutu air akan membutuhkan waktu beberapa hari untuk menyembuhkan kutu air dan membutuhkan waktu beberapa minggu setelahnya untuk dapat menyembuhkan hingga tuntas, Oleh karena itu, obat kutu air harus tetap digunakan meskipun ketika gejala sudah menghilang.

Hal yang tidak kalah penting adalah anda harus dapat memahami bahwa tidak semua jenis obat kutu air tersebut cocok untuk semua orang. terutama wanita yang sedang hamil, ibu menyusui atau anak-anak dengan umur kurang dari 12 tahun harus berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum menggunakan obat - obatan tersebut.


1 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
How to Get Rid of Flea Bites in Humans: 11 Home Remedies and Treatments. MedicineNet. (https://www.medicinenet.com/flea_bites_in_humans/article.htm)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app