Mata minus atau rabun jauh merupakan kondisi berkurangnya ketajaman penglihatan dimana mata memiliki kesulitan dalam melihat suatu objek ataupun benda yang berada pada jarak tertentu.
Umumnya ketajaman mata setiap orang akan berkurang karena banyak faktor, salah satunya adalah faktor usia, namun tidak dapat dipungkiri dengan gaya hidup moderen saat ini, banyak ditemui penderita rabun jauh usia muda.
Pada tahap awal, biasanya gejala rabun jauh tidak terlalu disadari penderitanya. Kebanyakkan penderita mulai sadar ketika objek pada jarak tertentu mulai tidak jelas terlihat, kemudian dapat dibarengi dengan sakit kepala dan mual.
Walaupun penyakit mata minus bukalah hal yang sangat membahayakan, namun apabila terus dibiarkan tanpa penanganan yang baik, dapat menuntun kepada kebutaan.
Seperti penyakit pada umumnya, penderita rabun jauh akan mengalami penurunan kualitas hidup, gangguan dalam melakukan kegiatan harian dan rasa tidak nyaman.
Untuk itu, beberapa cara dilakukan untuk membantu mengembalikan ketajaman penglihatan mata, mulai dari menjalani tindakan medis sampai penggunaan alat bantu penglihatan.
Alat bantu penglihatan yang paling umum ditemui saat ini adalah kacamata dan softlens. Walaupun sama-sama befungsi sebagai alat bantu penglihatan, namun masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya.
Kira-kira apa saja kelebihan dan kekurangan dari kacamata dan softlens?.
Mengenai Kacamata
Kacamata hadir sebagai solusi cukup aman untuk kegiatan harian. Dengan bentuk dan bahan bingkai yang dapat disesuaikan dengan selera pemakainya sedangkan untuk lensanya, dapat dilengkapi dengan teknologi anti UV (sinar radiasi matahari) ataupun anti blue light (sinar radiasi layar komputer atau handphone)
Dalam membersihkannya, kacamata hanya perlu dilap dengan kain. Biasanya saat membeli kacamata, anda akan mendapatkan kain khusus untuk membersihkan lensa kacamata, karena pemakaian kain yang tidak tepat dapat menyebabkan lecet pada lensa.
Untuk bingkai kacamata, anda dapat membersihkan dengan kain yang sama ataupun kain jenis lainnya.
Kacamata sudah menjadi alternatif yang dikenal sejak lama karena cukup aman dan mudah dalam perawatan, namun demikian penggunaan kacamata dalam waktu lama dapat memberikan ketidaknyamanan, karena bingkai kacamata yang tertopang pada telinga dan hidung pemakainya.
Selain itu, saat melakukan aktifitas olahraga, penggunaan kacamata dirasakan cukup mengganggu karena kondisi pemakaiannya yang mudah lepas, sehingga banyak orang memilih untuk tidak memakai kacamata saat berolahraga.
Hal ini cukup menggangu bagi penderita mata minus, oleh karena itu alternatif alat bantu lain mulai dicari untuk mendapatkan ketajaman penglihatan tanpa penggunaan kacamata.
Mengenai Softlens
Soflens atau lensa kontak adalah alat bantu penglihatan yang terbuat dari plastik dan memiliki kadar air cukup tinggi sehingga memberikan tekstur lembut karena pemakaiannya yang langsung pada kornea mata.
Diciptakan sebagai alternatif pengganti kacamata konvensional, softlens hadir dengan warna dasar bening. Hal tersebut dimaksudkan agar pemakaian softlens pada mata tidak memberikan kesan menonjol.
Namun dengan seiring perkembangan jaman, softlens menawarkan lebih banyak pilihan warna. Apabila anda termasuk yang penasaran ingin mengubah warna kornea mata, menggunakan softlens berwarna dapat menjadi solusinya.
Dalam proses pembersihan, softlens memerlukan perhatian lebih. Anda disarankan untuk menggunakan cairan dan wadah khusus saat mencucinya. Tingkat kebersihan softlens wajib diperhatikan dengan baik karena kondisi pemakaiannya yang bersentuhan langsung dengan kornea mata.
Apabila softlens anda kotor atau terkontaminasi dengan bakteri, dapat menyebabkan mata iritasi dan kemerahan. Untuk itu, akan lebih baik sebelum dan sesudah memakainya, softlens dibilas dengan air khusus cuci softlens. Perhatikan juga kebersihan tangan dan wadah untuk menyimpan softlens.
Softlens cukup nyaman dipakai untuk berkegiatan harian, bahkan saat anda berolahraga sekalipun karena posisinya yang cukup stabil di mata. Namun perhatian ekstra wajib diberikan saat anda menggunakan softlens untuk berenang ataupun mandi.
Untuk memilih softlens yang nyaman, anda harus memperhatikan tingkat kadar air yang mana berpengaruh pada tingkat kelembutan softlens dan tanggal kadaluarsa softlens.
Tidak seperti kacamata, softlens memiliki periode waktu pemakaian dan membutuhkan biaya lebih untuk perawatannya. Selain itu softlens juga membutuhkan keterampilan khusus untuk memasang dan melepasnya, karena tidak semua orang berani untuk memasukkan benda asing ke bagian kornea mata.
Baik kacamata maupun softlens, dimaksudkan bagi anda yang ingin mengembalikan ketajaman penglihatan tanpa perlu melakukan tindakan medis. Adapun untuk pemilihan alat bantu apakah kacamata maupun softlens baiknya mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan masing-masing produk.
Jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan mata anda, dengan rutin melakukan pengecekan ke tenaga ahli.
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.