June 28, 2019 08:18
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
gejala kepala melayang dan mual bisa mengarah ke gejala sakit magh atau peningkatan asam lambung.
namun keluhan pada nyeri perut bagian kiri bawah, dapat disebabkan infeksi saluran kemih, batu saluran kemih, penyakit pencernaan, ataupun penyakit lainnya.
apakah pada saudara ada keluhan BAK terasa tidak tuntas, nyeri saat BAK, atau keluhan lainnya?
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
a. Kelola stress
b. Makan makanan dengan gizi seimbang yang terdiri dari protein, lemak, karbihidrat, vitamin, mineral, dan serat (sayur dan buah-buahan)
c. Tidur cukup 8 jam sehari
d. Olahraga rutin 3x seminggu
e. Minum air putih 2 liter sehari, boleh lebih
f. hindari makanan asam, pedas, mie, kopi, soda, asap rokok dan alkohol
g. jangan menahan BAK
h. cuci tangan dengan sabun setiap memegang area kemaluan (mencegah infeksi saluran kemih)
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Dari informasi yang anda berikan, anda mengalami iritasi saluran pencernaan karena konsumsi alkohol berlebih
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan asam lambung :
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
11. Kurangi berat badan (bila kelebihan berat badan)
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, kapan terakhir anda minum alkohol?
Apakah saat ini disertai nyeri perut tengah yang menembus ke punggung belakang?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Terima kasih atas pertanyaan yang diberikan.
Bagaimana dengan rasa sakit perut yang dirasakan?
Konsumsi alkohol berlebihan dapat menyebabkan perubahan fungsi saluran pencernaan dan iritasi sehingga memicu pada kondisi sakit perut, asam lambung dan rasa tidak nyaman pada tubuh. Tidak hanya itu, konsumsi alkohol berlebih juga dapat memicu kondisi radang usus dan gastritis.
Oleh karena itu, kami sarankan bila Anda dapat memeriksakan diri ke ahli gastroenterologi agar dapat dilakukan pemeriksaan fisik dan tes lanjutan. Untuk saat ini, ada baiknya jika Anda menghindari minuman berkafein, alkohol, makanan pedas, perbanyak minum air putih dan mengikuti pola hidup sehat.
Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih telah bertanya pada honestdoc
Saya akan coba menjawab
Nyeri ulu hati, mual bisa disebabkan kadar asam lambung yang meningkat, sifat asam lambung itu mengiritasi maka dari itu bisa nyeri.
Isi lambung yang penuh dengan gas bisa menekan ke atas, menyebabkan rasa tidak enak di dada, seperti sesak, namun bukan sesak asma yang berbunyi.
Bakteri pada usus juga bisa menghasilkan gas, jika mengkonsumsi makanan yang kurang tepat seperti pedas, menyebabkan perut kembung.
Biasa dikatakan dyspepsia, jika sudah ada marker seperti endoskopi untuk mendiagnosis gastritis
Penyebabnya:
1. Hormon
2. Stres
3. Pola hidup (Telat makan)
Makan teratur jam 07.00 , 12.00 , 18.00
Boleh diselingi makanan ringan jam 10.00 , 15.00. Seperti buah
Makanan yang di pantang (kopi, teh, soda, roti, mie, santen, coklat, pedes, asem, alpukat) alpukat memang tidak asam namun cepat mengisi lambung.
Jika masi nyeri dan mengganggu aktifitas boleh di konsulkan pada penyakit dalam
Seperti yang saya jelaskan asam lambung itu mengiritasi dan menyebabkan nyeri.
Habis makan jangan langsung baringan takut refluks ke atas dan mengiritasi tenggorokan, biasanya pasien mengeluh nyeri tenggorok dan sering berdeham.
Sekian jawaban saya
Semoga jawaban saya bermanfaat untuk anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang dok, saya rayhand umur 21 thn saya mau tanya dok, apa dampak nya kalo minum alkohil kadar 14% pada kondisi perut kodosong ? Terus apakah bisa menjadi gerd ?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo Rayhand
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Berikut hal yang dapat terjadi bila minum alkohol dalam keadaan perut kosong
- lebih cepat mabuk
- anda biasanya akan makan lebih banyak setelah anda minum alkohol dalam perut kosong
- iritasi saluran pencernaan oleh alkohol berkadar tinggi
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya umur 21 laki-laki sakit bagian perut kiri bawah mual dan kepala terasa melayang pugung terasa pegal seminggu sebelum nya saya minum alkohol terlalu banyak dalam kondisi perut kosong ini gejala apa yah dok ?
Dok saya umur 21 laki-laki sakit bagian perut kiri bawah mual dan kepala terasa melayang pugung terasa pegal seminggu sebelum nya saya minum alkohol terlalu banyak dalam kondisi perut kosong ini gejala apa yah dok ?