June 16, 2019 17:41
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat malam :)
rasa kembung dan disertai mencret paling sering disebabkan oleh iritasi perut yang biasanya disebabkan oleh peningkatan asam lambung.
kondisi ini seringkali dipicu oleh stres, makan pedas, ataupun kelelahan fisik.
gejala ini juga dapat merupakan gejala awal dari flu ataupun infeksi pencernaan.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. setiap kali BAB cair, minum 1 gelas oralit untuk menggantikan cairan yang hilang
2. hindari makanan asam, pedas, mie,kopi, soda, asap rokok dan alkohol
3. untuk sementara boleh menggunakan obat asam lambung yang dijual bebas seperti antasida ataupun ranitidin, sesuai aturan pakai
4. gunakan baju hangat saat naik motor/ di tempat dingin
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Haslo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah anda memiliki riwayat gangguan asam lambung?
- apakah anda sering melewati jam makan?
Keluhan kembung dapat disebabkan banyak hal :
1. Stress
2. Gangguan asam lambung
3. Penyakit jantung
4. Penyakit Crohn
5. Divertikulitis
6. Kanker saluran pencernaan
7. Tumor dan kanker lainnya
8. Penyakit radang panggul pada wanita
9. Merokok
10. Pola makan yang tidak teratur, terlalu asam/pedas atau berlemak
11. Infeksi saluran pencernaan
12. Penyakit lainnya
Kami tunggu informasi tambahannya ya agar kami dapat membantu menjelaskan mengenai pertanyaan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Saya sedikit menambahkan
Kemungkinan keluhan anda mengarah pada gea.
Gastroenteritis adalah infeksi pada lambung dan usus yang disebabkan oleh beberapa jenis virus dan bakteri.
Gejala
1. Mual muntah
2. Diare
3. Lemas
4. Kurang nafsu makan
5. Penurunan berat badan
6. Terkadang disertai demam
7. Kram perut
Rehidrasi merupakan tujuan utama dari penderita GE, untuk menghindari dehidrasi. Oralit bukanlah obat untuk menghentikan diare, malainkan pengganti cairan akibat diare dan muntah.
Pengobatan
1. Minum air yang banyak
2. Konsumsi makanan yang mudah di cerna
3. Minum oralit tiap kali muntah atau diare
Aduk bubuk oralit pada 200cc air,baca aturan pakai
4. Mencuci tangan sebelum makan
5. Bawa makanan dari rumah
6. Jangan konsumsi makanan mentah
Periksakan pada dokter bila tampak dehidrasi berat(mata cekung, lemas, tidak bak 12 jam,dsb)
Dan penanganan untuk kembung perut.
Sekian jawaban dari saya
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dok, saya mau tanya nih, perut saya gelebungan terus kaya masuk angin udah itu langsung mencret2, cara nanganinya gmna ya? Makasih sebelumnya dok
Selamat sore dok, saya mau tanya nih, perut saya gelebungan terus kaya masuk angin udah itu langsung mencret2, cara nanganinya gmna ya? Makasih sebelumnya dok