June 22, 2019 22:00
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo selamat malam
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
TBC atau tuberkulosis adalah penyakit pada paru-paru yang disebabkan Mycobacterium tuberculosis, dapat ditularkan melalui
droplet dari batuk, bersin dan liur yang tersebar melalui udara yang kemudian dihirup melalui pernafasan
Biasanya memiliki gejala :
- Nyeri dada
- Batuk yang berlangsung lebih dari 3 minggu
- Demam tinggi
- Berkeringat pada malam hari
- Berat badan turun secara tiba-tiba
- Batuk disertai dahak atau darah
- Nafsu makan menurun
- lemas berkepanjangan
Biasanya diagnosis TBC dilakukan dengan tes mantoux, tes dahak, rontgen dada/ thorax, tes darah.
Alasan mengapa membutuhkan kombinasi antibiotik Dan pengobatan yang lama adalah karena sifat bakteri mycobacterium yang tahan asam
Semoga informasi ini cukup membantu silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Alasannya adalah untuk mencegah terjadinya resistensi terhadap satu jenis antibiotik. Dengan kombinasi 3-4 antibiotik tersebut, kemungkinan bakteri untuk hidup lebih kecil. Bila hanya dengan 1 antibiotik, bakteri yang bertahan akan membentuk imunitas terhadap antibiotik tersebut, dan resiko terjadi resistensi akan lebih besar.
Sekian ya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hubungan antara sifat bakteri yg tahan asam dan di butuhkannya kombinasi antibiotik ini gimana ya dok? Masih belum paham
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik, sebenarnya bakteri tahan asam tidak ada hubungan dengan kombinasi antibiotik. Bakteri tahan asam cuma merupakan sifat bakteri tersebut, dimana terdapat lapisan asam mycolic yang membuatnya tidak dapat dibedakan dengan pengecatan Gram untuk bakteri pada umumnya. Dengan pengecatan metode lain, seperti Ziehl nielsen atau auramine, baru bisa terdeteksi di mikroskop.
Seperti yang saya jelaskan, antibiotik di kombinasi untuk mencegah terjadinya resistensi pada 1 jenis antibiotik.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Terima kasih sudah bertanya
Apakah anda sedang menjalani pengobatan 6 bulan?
Seperti yang dijelaskan dr. felicia, gunanya kombinasi 4 antibiotik ( Rifampisin, Isoniazid, Pirazinamid dan Ethambutol) gunanya untuk mencegah resistensi bakteri TB terhadap antibiotik.
Masalah tahan asam adalah untuk pengecatan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bakteri TBC merupakan baketri tahan asam yang begitu masuk ke dalam tubuh dapat tidur (dormant) mereka tetap ada di dalam tubuh, namun tidak aktif berkembang biak. Padahal, kebanyakan antibiotik justru berfungsi saat bakteri ada di fase aktif. Fase dorman inilah yang diduga membuat bakteri kebal terhadap efek obat antibiotik (resisten antibiotik).
Maka dari itu diperlukan beberapa jenis antibiotik untuk mencegah terjadinya resistensi selama bakteri dormant
Kebanyakan bakteri penyebab TB akan mati saat pengobatan berjalan di minggu kedelapan, tapi beberapa bakteri yang masih “tertidur” dan sudah kebal obat tetap memerlukan pengobatan lebih lanjut
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Menurut penelitian yang telah dilakukan, dibutuhkan kombinasi dari isoniazid, rifampisin, pirazinamid, streptomisin, etambutol, sesuai dosis anjuran guna membasmi kuman tuberkulosis.
Kemudian untuk memudahkan konsumsi obat TBC yang cukup banyak, kini sudah tersedia kombinasi obat yang terdiri dari 2-4 jenis OAT. Kombinasi ini dikenal sebagai FDC atau fixed drug combination. Keuntungan FDC, di antaranya:
-Dosis obat dapat disesuaikan dengan berat badan, sehingga efektivitasnya lebih tinggi dan kemungkinan terjadinya efek samping bisa ditekan.
-Mencegah penggunaan obat tunggal, yang menurunkan risiko terjadinya resistensi obat ganda.
-Jumlah tablet yang ditelan jauh lebih sedikit, sehingga pengobatan mejadi lebih sederhana. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kenapa pada terapi TBC dibutuhkan kombinasi berbagai golongan antibiotik ya dok? Alasannya kenapa dok?
Kenapa pada terapi TBC dibutuhkan kombinasi berbagai golongan antibiotik ya dok? Alasannya kenapa dok?