June 27, 2019 14:29
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Halo, terimakasih telah menghubungi kami di Honestdocs.
Menstruasi atau haid yang berkepanjangan atau pendarahan yang berat disebut dengan menorrhagia. Kondisi ini memiliki banyak penyebab.
Penyebab pendarahan menstruasi berkepanjangan meliputi:
- Fibroid rahim (miom), pertumbuhan dinding rahim non-kanker
- Hiperplasia endometrium , endometrium yang menebal
- Gangguan pendarahan, seperti penyakit von Willebrand
- Masalah dengan pembekuan
- Gangguan hormon tiroid
- Infeksi
- Kista ovarium
- Polip uterus
- Stress
- Masalah dengan ovulasi
- Perubahan berat badan secara drastis.
- Perdarahan uterus disfungsional (DUB).
Jika menstruasi berkepanjangan baru kali ini dialami, maka kemungkinan besar penyebabnya adalah masalah yang ringan.
Untuk itu langkah pertama mengatasinya dengan terapkan pola hidup yang sehat:
- Olahraga teratur minimal 3 dalam seminggu, misalnya jogging, renang, senam aerobik yang akan melancarkan aliran darah.
- Kendalikan stres
- Hindari kelelahan yang berlebihan
- Jaga stamina dengan mengonsumsi makanan bergizi (sayur, buah, lauk pauk) yang kaya vitamin dan antioksidan
- Batasi konsumsi makanan instan dan berlemak
- Hindari rokok dan alkohol
- Istirahat yang cukup, tidur malam setidaknya 7-8 jam setiap harinya.
Adapun penanganan lebih lanjut akan tergantung pada penyebabnya, seperti
- Obat-obatan
- Histerektomi, operasi pengangkatan rahim
- Ablasi endometrium, operasi pengangkatan atau pembakaran lapisan uterus
Oleh sebab itu, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter kandungan secara langsung agar dilakukan pemeriksaan guna memastikan penyebab dan penanganannya.
Demikian dari saya, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya baru mengalami nya dok, dan itupun karna saya di suntik kb yang 3 bulan dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
sekedar membantu menjawab
KB suntik 3 bulan mengandung Depo Provera, yang merupakan turunan hormon progesteron.
Pada penggunaan suntik KB, sering terjadi gangguan siklus menstruasi, seperti :
- siklus menstruasi menjadi lebih pendek / panjang
- lamanya haid menjadi lebih sebentar / lebih lama
- darah hari menjadi sangat banyak / sedikit atau bahkan hanya flek
- bahkan sampai ada yang tidak dapat haid.
Dan biasanya pada beberapa bulan pertama penggunaan KB, tubuh akan berusaha menyesuaikan siklus hormonal yang baru, kadang terjadi beberapa hal seperti yang terjadi pada efek samping suntik KB
Jadi yang ibu alami merupakan efek suntik KB nya ya
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya
Usia anda berapa?
1 hari anda ganti pembalut berapa kali?
Apakah sampai full isi pembalutnya?
Ada konsumsi obat rutin?
Riwayat penyakit sebelumnya?
Kemungkinan
1. Hormon
Ketidakseimbangan membuat penumpukan pada dinding rahim lebih, menyebabkan menstruasi yang lama
2. Kb hormonal
mempengaruhi frekuensi, durasi, dan seberapa banyak perdarahan saat menstruasi.
3. Abnormal uterine bleeding
Menstruasi yang menggumpal, serta penuhnya pembalut tiap 1 jam dalam 2 jam berturut-turut atau lebih.
4. Adenomyosis
menebal, pecah dan memicu perdarahan hebat saat menstruasi disertai gumpalan.
Gunakan obat seperti ibuprofen 3x sehari untuk kurangi keluhan nyeri anda
Segera periksakan pada dokter spesialis kandungan untuk pemeriksaan lanjut, seperti usg.
Semoga jawaban ini bermanfaat nagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
sekedar membantu menjawab
KB suntik 3 bulan mengandung Depo Provera, yang merupakan turunan hormon progesteron.
Pada penggunaan suntik KB, sering terjadi gangguan siklus menstruasi, seperti :
- siklus menstruasi menjadi lebih pendek / panjang
- lamanya haid menjadi lebih sebentar / lebih lama
- darah hari menjadi sangat banyak / sedikit atau bahkan hanya flek
- bahkan sampai ada yang tidak dapat haid.
Dan biasanya pada beberapa bulan pertama penggunaan KB, tubuh akan berusaha menyesuaikan siklus hormonal yang baru, kadang terjadi beberapa hal seperti yang terjadi pada efek samping suntik KB
Jadi yang ibu alami merupakan efek suntik KB nya ya
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya haid sudahebih dari 7 hari, biasanya haid saya hanya sampai 3-5 hari, mengapa ya dok?
Dok saya haid sudahebih dari 7 hari, biasanya haid saya hanya sampai 3-5 hari, mengapa ya dok?