June 03, 2019 22:36
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Waalaikumsalam, selamat malam!
terima kasih atas pertanyaannya
Sudah berapa lama keluhan ini anda rasakan?
Apakah ada riwayat alergi sebelumnya?
Apakah sudah berobat ke dokter?
Keluhan gatal yang mengganggu seseorang merupakan gejala yang umumnya terkait dengan :
1. dermatitis iritan
2. reaksi alergi misal udara dingin atau makanan
3. infeksi jamur pada kulit karena kurangnya higienitas
4. miliaria atau keluhan gatal yang sering terjadi pada lokasi tubuh yang sering berkeringat
5. gigitan serangga
6. alergi obat-obatan tertentu
Ketiak dan selangkangan atau lipatan merupakan bagian yang rawan mengeluarkan banyak keringat dan sebaiknya harus diperhatikan dengan baik segi kebersihannya.
Obat-obatan seperti antihistamin atau bedak khusus untuk meringankan gatal dapat digunakan apabila dirasa keluhan tersebut sangat mengganggu. Namun sebaiknya dikonsultasikan dan diperiksakan oleh dokter secara langsung sehingga dapat diketahui dengan jelas penyebab gatal tersebut, dan bukan hanya mengobati secara sementara.
Jagalah higienitas dari lokasi-lokasi tubuh tertutama daerah rawan berkeringat lebih, mandi dengan air hangat, hindari penggunaan benda pribadi secara bersama-sama, berobat ke rumah sakit bila rasa gatal sampai menimbulkan luka yang meningkatkan resiko terhadap infeksi.
Semoga jawaban diatas dapat bermanfaat!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi dok,sy sudah mencoba minum obat griseofulvin alhamdullilah gatal2nya hilang trus bercak2 kicil yg berbentuk cincin mulai mengering,tapi awalnya sy tdk pernah mengalami alergi soal makanan tapi akhir2 in setiap sy makan mie instan,telur atau ikan asin tiba2 gatalnya mulai kambuh lagi dok...bisa sy minta sarannya dok salep apa yg bagus untuk mengobati gatal2 yg sy alami dan obat obat minum ap juga yg bisa menghilngkan gatal2 yg sy alami in dok...mohon bantuanya dok.terimaksih
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo!
Bila dicurigai adanya keluhan setelah melakukan sesuatu atau mengkonsumsi suatu makanan seperti yang anda sebutkan, sebaiknya lakukan trial atau percobaan dengan makanan lain apakah terjadi keluhan yang sama. Bila benar demikian, maka anda dapat mengkonsumsi antihistamin seperti CTM atau loratadine untuk mengurangi rasa gatal. Pengobatan utama pada keluhan diatas adalah menghindari pencetus, bukan konsumsi obat.
Dan perlu dicatat, griseofulvin adalah obat antijamur bukan anti gatal. Sehingga hanya bisa digunakan pada indikasi gatal akrena infeksi jamur.
Maka dari itu disini kita melihat pentingya pemeriksaan langsung oleh dokter, sehingga tidak terjadi kesalahan konsumsi obat untuk diketahui penyebab pasti keluhan yang dirasakan.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Asslamaualaikum dok,sy mau tanya nih dok beberapa hari in sy sering mengalami gatal2 dibagian ketiak dan selangkangan sy mohon sarannya dok obat apa yg bisa menyembuhankan penyakit kulit yg sy alami in dok.terimaksih
Asslamaualaikum dok,sy mau tanya nih dok beberapa hari in sy sering mengalami gatal2 dibagian ketiak dan selangkangan sy mohon sarannya dok obat apa yg bisa menyembuhankan penyakit kulit yg sy alami in dok.terimaksih