June 09, 2019 20:45
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam bu
terima kasih sudah menghubungi honetsdocs
Apakah ibu mendapatkan obat dari tempat khitannya?
berapakah umur anak ibu?
Penyembuhan luka tergantung dari jenis luka, besarnya luka, dalamnya luka, dan seberapa luas luka yang dialami, serta dipengaruhi penyakit lain.
Biasanya luka lecet biasa akan mengering 3-5 hari,
Luka yang sulit sembuh dapat disebabkan oleh :
- perawatan yang tidak tepat
- kurangnya kebersihan
- diabetes
- penyakit jantung
- dll
Beberapa cara yang dapat dilakukan
1. Hindari luka lembab atau berair
2. Pastikan area luka tetap kering dan bersih
3. Hindari menggunakan alas kaki yang tertutup
4. Banyak minum air putih
5. Makanan yang bergizi dan istirahat yang cukup dapat membantu mempercepat penyembuhan luka.
Jadi bila luka bekas khitan masih belum kering, masih wajar ya, selama tidak ada nanah, karena luka sayatan membutuhkan waktu 5-7 hari
Bila luka disertai dengan kemerahan atau bengkak disekitar luka, atau ada nanah, hal ini menunjukkan adanya tanda infeksi, dan sebaiknya periksakan ke dokter untuk pengobatan antibiotik
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur anak saya baru 5 tahun yg bikin saya khawatir udh kering tiba2 keluar darah lagi ..
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Apakah darah yang keluar banyak atau hanya berupa bercak
Bila hanya berupa bercak, maka hal ini merupakan hal yang wajar ya bu, dan teruskan pengobatan yang diberikan dari tempat khitan tersebut. Selama tidak ada nanah atau bengkak dan kemerahan, ibu tidak perlu khawatir
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Oh iya terimakasih dok atas jawabannya...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Ibu hanya perlu memastikan area luka tetap terjaga kebersihannya, terutama setelah anak ibu berkemih dan setelah mandi
Semoga luka khitannya lekas kering ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok anak saya udh dua hari d khitan tp blm jg mengering.. Soalnya kadang keluar darah kenapa y dok mohon bantuannya?
Dok anak saya udh dua hari d khitan tp blm jg mengering.. Soalnya kadang keluar darah kenapa y dok mohon bantuannya?