June 03, 2019 20:33
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam, terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya ketahui
- umur dan jenis kelamin
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan
- apakah sering terlambat makan?
- apakah Ada obat yang dikonsumsi?
Dari informasi yang diberikan kemungkinan besar anda mengalami GERD
GERD ( Gastroesophageal Reflux) adalah keadaan dimana asam lambung naik ke esofagus (refluks),
Gejala yang sering dirasakan adalah :
- mual, muntah,
- rasa terbakar pada dada (heartburn), kadang menyebar sampai ke tenggorokan, seperti batuk kering / rasa asam
- kesulitan menelan
- Suara serak / sakit tenggorokan
- nyeri dada
- sendawa
- kembung
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan asam lambung :
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
11. Kurangi berat badan (bila kelebihan berat badan)
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat malam :)
dari gejala yang saudara paparkan memang mengarah ke penyakit asam lambung.
ada baiknya menghindari makanan asam,pedas, mie, kopi, soda, asap rokok, alkohol, dan kelola stres, serta tidur yang cukup (8 jam sehari).
bila BAB cair sudah >3x sehari sebaiknya segera minum oralit yaa tiap kali BAB.
untuk mata memerah dan perih, sebaiknya diperiksakan kembali ya, bisa saja karena iritasi ataupun infeksi mata.
untuk sementara boleh pakai tetes mata steril dulu.
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Terima kasih telah bertanya pada honestdoc
Saya sedikit menambahkan
Nyeri ulu hati bisa disebabkan kadar asam lambung yang meningkat, sifat asam lambung itu mengiritasi maka dari itu bisa nyeri.
Isi lambung yang penuh dengan gas bisa menekan ke atas, menyebabkan rasa tidak enak di dada, seperti sesak, namun bukan sesak asma yang berbunyi.
Bakteri pada usus juga bisa menghasilkan gas, jika mengkonsumsi makanan yang kurang tepat seperti pedas, menyebabkan perut kembung.
Biasa dikatakan dyspepsia, jika sudah ada marker seperti endoskopi untuk mendiagnosis gastritis
Penyebabnya:
1. Hormon
2. Stres
3. Pola hidup (Telat makan)
Makan teratur jam 07.00 , 12.00 , 18.00
Boleh diselingi makanan ringan jam 10.00 , 15.00. Seperti buah
Makanan yang di pantang (kopi, teh, soda, roti, mie, santen, coklat, pedes, asem, alpukat) alpukat memang tidak asam namun cepat mengisi lambung.
Jika masi nyeri dan mengganggu aktifitas boleh di konsulkan pada penyakit dalam
Untuk sementara boleh mengkonsumsi obat omeprazole 20 mg 2 kali sehari setengah jam sebelum makan. Fungsi nya untuk menurunkan kadar asam lambung.
Sucralfat sirup 3 kali sehari setengah jam sebelum makan, fungsinya untuk melindungi dinding lambung.
Seperti yang saya jelaskan asam lambung itu mengiritasi dan menyebabkan nyeri.
Habis makan jangan langsung baringan takut refluks ke atas dan mengiritasi tenggorokan, biasanya pasien mengeluh nyeri tenggorok dan sering berdeham.
Sekian jawaban saya
Semoga jawaban saya bermanfaat untuk anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu
- berapakah usia Anda saat ini dan jenis kelamin Anda?
- sudah sejak kapan mengalami keluhan ini?
- Apakah sudah pernah checkup ke dokter? bagaimana dengan tekanan darah Anda?
- Apakah aktivitas/ kegiatan Anda sehari-harinya?
- bagaimana dengan menu pola makan Anda sehari-hari?
- Yang anda maksud pusing itu nyeri kepala atau kepala merasa berputar?
- Apakah demam terus menerus atau naik turun? sudah berapa hari?
- Apakah disertai dengan menggiigil/ ruam ?
Mohon menyertakan informasi tambahan agar kami lebih memahami kondisi yang Anda alami.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Dari serangkaian gejala yang Anda ceritakan, kondisi ini dapat mengarah ke demam tifoid.
Demam dapat disebabkan oleh banyak sekali penyebab, dan apabila demam masih didalam 1 minggu penyebabnya dapat berupa virus maupun bakteria. Ada beberapa hal yang perlu digali terlebih dahulu, apakah demam disertai gejala mimisan, pegal seluruh badan, nyeri pada belakang bola mata, letih lesu, penurunan nafsu makan? Apabila iya kemungkinan kita dapat curigai kearah DBD.
Bila gejala berupa demam yang tidak terlalu tinggi, kadang membaik pada pagi hari dan meninggi pada sore hari, berlangsung lebih dari 1 minggu dengan disertai gejala gangguan pencernaan seperti mual muntah, diare/ konstipasi, maka dapat dicurigai kearah demam tifoid. Untuk membedakan harus dibuktikan oleh pemeriksaan laboratorium, sebaiknya diperiksa pada hari keempat demam. Untuk memastikan penyebabnya, dianjurkan untuk memeriksakan diri ke dokter agar mendapat pemeriksaan yang komprehensif dan penanganan yang sesuai.
Untuk meredakan demam, dapat mengkonsumsi antipiretik seperti paracetamol, namun harus diketahui dahulu penyebab/ penyakit yang mendasari, agar mendapat terapi yang sesuai misalnya memerlukan tambahan antibiotik dsb.
Demikian tambahan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok mau tanya kan saya beberapa hari yang lalu itu sakit asam lambung naik terus 3 hari udah lumayan sembuh,nah sekarang sakit lagi gejalanya itu pusing kepala,sakit perut ,badan panas tapi dari jam 3 sore kesabaran,terus mata merah aga panas dan perih,terus perut sakit banget ,engap,awalnya susah bab sekarang bisa tapi mencair,lemes ,sama suka keram usus.nah itu di pikiran dokter terkena penyakit apa?
Dok mau tanya kan saya beberapa hari yang lalu itu sakit asam lambung naik terus 3 hari udah lumayan sembuh,nah sekarang sakit lagi gejalanya itu pusing kepala,sakit perut ,badan panas tapi dari jam 3 sore kesabaran,terus mata merah aga panas dan perih,terus perut sakit banget ,engap,awalnya susah bab sekarang bisa tapi mencair,lemes ,sama suka keram usus.nah itu di pikiran dokter terkena penyakit apa?