September 03, 2019 14:28
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya
Diabetes adalah penyakit yang ditandai dengan kadar gula (glukosa) darah tinggi.
DM dibagi 2:
1. Diabetes tipe 1 terjadi karena sistem kekebalan tubuh penderita menyerang dan menghancurkan sel-sel pankreas yang memproduksi insulin.
2. Diabetes tipe 2 disebabkan oleh sel-sel tubuh yang menjadi kurang sensitif terhadap insulin, sehingga tidak dapat dipergunakan dengan baik (resistensi insulin)
Gejala:
1. Sering merasa haus.
2. Sering buang air kecil, terutama di malam hari.
3. Sering merasa sangat lapar.
4. Turunnya berat badan tanpa sebab yang jelas.
5. Lemas.
6. Pandangan kabur.
7. Luka yang sulit sembuh.
8. Sering mengalami infeksi, misalnya pada gusi, kulit, vagina, atau saluran kemih.
Saran:
1. Mengatur frekuensi dan menu makanan menjadi lebih sehat.
2. Menjaga berat badan ideal.
3. Rutin berolahraga.
4. Rutin menjalani pengecekan gula darah, setidaknya sekali dalam setahun.
5. Luka bisa membaik dengan terkontrolnya gula darah.
Periksakan pada dokter untuk terapi lanjut
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
selamat sore, saya dr.vania sedikit menanyakan
-berapa usia dan berat badan ibu anda?
-luka disebabkan oleh apa? dan dibagian mana yang terluka?
-apakah diabetes terkontrol dengan baik?
berikut beberapa penyebab sulit sembuhnya luka pada penderita diabetes:
1. menyempitnya dinding pembuluh darah akibat kadar gula darah yang tinggi (juga mengeras) sehingga asupan oksigen dan nutrisi dalam darah tidak sampai pada luka
2. adanya kerusakan saraf pada luka sehingga kebal terhadap rasa sakit (pada penderita diabetes neuropati)
3. imunitas tubuh yang lemah juga menyulitkan proses penyembuhan luka
saya menyarankan anda untuk berkonsultasi dengan dokter untuk keluhan anda agar dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan penanganannya pun tepat
semoga lekas sembuh, terima kasih telah menghubungi honestdocs.id
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hai,
Terimkasih sudah bertanya di honestdocs.
kapan terakhir cek GDS?
berapa hasil pemeriksaan GDS terakhir?
bengkak di area mana?
Diabetes adalah penyakit yg berlangsung lama yg di tandai dgn kadar gula (glukosa) yg tinggi.
cara mengatasi diabetes: atur pola makan, olahraga yg teratur, lakukan pemantauan kadar gula, pastikan selalu meminum obat diabetes, hindari stress dan istirahat yg cukup.
untuk mengurangi rasa nyeri bisa di lakukan kompres air dingin, dan bisa mengangkat bagian yg bengkak(kaki) lebih tinggi.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok saya mau bertanya ibu saya menderita diabet cara alami utk mengobati bengkak akibat luka apa yah dok??
Siang dok saya mau bertanya ibu saya menderita diabet cara alami utk mengobati bengkak akibat luka apa yah dok??