June 28, 2019 13:48
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Apakah sebelumnya terjadi keterlambatan haid?
Apa anda gejala-gejala seperti mudah lelah, mual, muntah, perut bengkak, sensitivitas indera penciuman meningkat, payudara sensitif, frekuensi buang air kecil meningkat, moody, sakit kepala serta naiknya suhu basal tubuh?
Pernah terjadi flek berwarna merah muda atau kecoklatan?
Untuk memastikan dapat melakukan USG ke dokter spesialis kandungan, untuk dilihat apa memang ada kantung janin pada rahim anda.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
saya seharus nya sekarang haid dok . tapi kok gak muncul uda telat 1 minggu . say merasa sering sekali sakit kepala kencing yang berlebihan tidak normal saja dok
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Bila anda telat haid, maka untuk memastikannya dapat dilakukan tes kehamilan urin/ testpack. Testpack dapat dilakukan mulai hari pertama telat menstruasi, sebaiknya dengan urin pertama pagi hari. Testpack akan muncul positif bila terdapat hormon HcG yang ada pada darah ketika terjadi pembuahan ovum oleh sperma. BIla tespek masih negatif, dapat diulang 1 minggu kemudian dengan urin pagi hari yang pertama untuk hasil terbaik.
Perlu anda ketahui bahwa perasaan subjektif hamil tidak akurat, karena sakit kepala dan kencing berlebihan bukan merupakan tanda spesifik hamil.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Untuk nyeri kepala anda, anda dapat konsumsi obat Paracetamol untuk nyeri kepala ringan, namun bila nyeri terasa berat sekali dapat mengkonsumsi obat golongan NSAID seperti Na Diclofenac ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat siang,
Terima kasih atas pertanyaan yang diajukan.
Siklus haid sendiri memang dapat memanjang atau memendek setiap bulannya, asalkan masih berada pada kisaran normal. Umumnya,siklus haid yang normal Akan berkisar antara 28-35 hari.
Untuk memastikan kehamilan, kami sarankan Anda untuk melakukan testpack kehamilan ulang yang dilakukan pada pagi hari untuk hasil yang lebih akurat. Tes lainnya yang dapat dilakukan adalah dengan tes darah.
Akan tetapi perlu diketahui bahwa tidak semua keterlambatan haid menandai kehamilan. Ada banyak faktor lain yang berperan dalam gangguan mesntruasi, misalnya saja penggunaan kontrasepsi, faktor stress, gangguan hormon, perubahan pola makan, terlalu lelah, ataupun gangguan medis lainnya.
Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya
Apakah anda sudah periksa pada dokter kandungan?
Sudah telat haid nerapa lama?
Periksakan pada dokter spesialis kandungan saja, konsumsi paracetamol untuk pereda nyeri.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Untuk sementara ini, cobalah untuk beristirahat cukup, tidak terlalu stress atau kelelahan, perbanyak minus air putih dan lakukan olahraga ringan.
Bila haid tak kunjung datang, ada baiknya untuk memastikannya dengan tes darah kehamilan atau pemeriksaan USG.
Sekian semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Bila tidak yakin dengan hasil yang muncul, anda dapat mengulang tes 7 hari kemudian. Bila benar hamil, maka hormon hCG akan sudah meningkat dan dapat memunculkan garis yang lebih tegas. Pastikan juga untuk menggunakan test pack dengan tepat agar hasilnya lebih akurat.
Bila hasil yang didapatkan masih sama, disarankan untuk konsultasi ke dokter. Selain tes urine, dokter dapat menyarankan metode deteksi kehamilan lain, misalnya melalui tes darah. Tes darah bisa mendeteksi kehamilan lebih awal dibandingkan tes urine. Bahkan tes ini sudah bisa dilakukan 6-8 hari setelah terjadi pembuahan. Hanya saja, hasil tes darah untuk mengetahui kehamilan membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan tes urine.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Saya sedikit menjelaskan sambil menunggu komfirmasi anda
Tanda awal kehamilan
1. Tidak menstruasi
2. Perubahan payudara
Membesar, puting susu membesar dan warna gelap
3. Sering buang air kecil
Akibat rahim terisi janin yang menekan kandung kemih
4. Perubahan nafsu makan
nafsu makan cenderung meningkat (craving of hunger)
5. Peka terhadap bau
6. Mual dan muntah
7. Sesak nafas
8. Muncul flek dan keram perut
9. Konstipasi
10. Mood swing
Anda lakukan testpack agar lebih jelas, bila memang positif bisa periksakan ke dokter kandungan untuk di lakukan usg
Semoga jawaban saya berguna bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
saya sedang menyusui anak umur 1 tahun . . payudarabseperti biasa saja . saya susah teapek sampai 6 kali tapi hasil negatif. Tapi kepala sering sakit . panas meningkat tapi tidak ada darah / flek hitam . oya dok pembuahan itu terjadi berapa hari ya dok . sumi saya pulang tanggal 12 bulan ini saya baru berhubangan badan 3 kali . dan sampai sekarang saya belum haid . saya takut hamil . saya tespek sampo 6 kali negatif . tapi kalau dikusuk kata tukang
Urutnya saya hamil . dok saya bingung.
Dojter saya mau bertanya . saya merasa saya ahmil tapi pas di tespek sampai 6 kali hasilnya negatif sesangkan di kusuk kata tukang urutnya saya hamil gimana dok pendapat dokter ?
Dojter saya mau bertanya . saya merasa saya ahmil tapi pas di tespek sampai 6 kali hasilnya negatif sesangkan di kusuk kata tukang urutnya saya hamil gimana dok pendapat dokter ?