July 05, 2019 12:23
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat siang bu,
terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Selamat atas kehamilannya
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya ketahui sebelumnya
- riwayat persalinan/keguguran sebelumnya ?
- apakah disertai rasa nyeri / mulas?
- apakah ada riwayat berhubungan intim sebelum terjadinya flek?
- atau ibu terlalu cape?
- setelah mengetahui ibu hamil, apakah ibu pernah melakukan USG?
- berapa banyak pembalut yang ibu gunakan?
- sejak kapan ibu merasakan mulas?
Kami tunggu informasi tambahannya ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
pada awal kehamilan, terkadang terjadi nyeri perut disebabkan karena ketika rahim membesar seiring umur kehamilan, tubuh dan jaringan sekitar akan beradaptasi.
Bila nyeri perut dirasakan terus menerus, disertai kontraksi kuat, atau perdarahan, atau demam, atau mual/muntah hebat atau bila nyeri mengganggu aktivitas sehari-hari, sebaiknya ibu periksakan ke dokter kandungan, karena dapat merupakan tanda kehamilan di luar rahim atau keguguran
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya
Apakah flek banyak?
Sudah berapa kali?
Apakah disertai nyeri perut dan mulas?
Terus menerus apa hilang timbil?
Ada riwayat keguguran sebelumnya?
Apakah sudah lakukan pemeriksaan ke spesialis obgyn?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Flek bisa muncul kapan saja selama kehamilan, jadi bukan di awal saja.
Beberapa tips berikut jika muncul flek;
-Batasi aktivitas fisik
-Banyak istirahat
Perbanyak waktu istirahat, baik itu di rumah maupun kantor.
-Hindari mengangkat benda berat.
Keseringan mengangkat benda berat sewaktu hamil berpotensi memicu keluarnya flek.
-Angkat kaki
Sering-sering mengangkat atau menyanggah kaki, khususnya ketika duduk, terbukti efektif melancarkan sirkulasi sehingga flek dapat berkurang.
-Jaga kebersihan organ keintiman
-Saat membersihkan organ kewanitaan, gunakan air dan sabun yang bebas tambahan pewangi.
Segera periksa ke dokter jika muncul di bawah ini:
-Fleknya banyak.
-Muncul terus hingga lebih dari seminggu (setelah berhubungan intim).
-Timbul aroma tak sedap atau vagina terasa gatal.
-Sakit perut atau flek mengandung jaringan/ gumpalan (pertanda missed abortion).
-Fleknya disertai kram perut, aroma tak sedap, dan teksturnya juga berair.
-Bercaknya disertai demam atau menggigil (pertanda infeksi rahim atau ginjal).
-Fleknya diikuti kram, sakit, atau pusing (gejala kehamilan ektopik).
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bu, karena ibu sudah merasakan flek dari tadi pagi dan mulesnya bertambah kuat, saya menyarankan ibu untuk segera periksa ke dokter kandungan atau ke UGD ya bu, karena tampaknya perdarahannya tambah banyak, disertai mulas yang bertambah kuat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Beristirahat di tempat tidur (tirah baring), membatasi aktivitas sehari-hari dan aktivitas fisik, tidak mengangkat benda berat, dan menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan mengonsumsi banyak air putih.
Jika ertambah flek dan mulas, segera ke ugd untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bu, karena ibu sudah merasakan flek dari tadi pagi dan mulesnya bertambah kuat, saya menyarankan ibu untuk segera periksa ke dokter kandungan atau ke UGD ya bu, karena tampaknya perdarahannya tambah banyak, disertai mulas yang bertambah kuat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Sudah berapa lama perdarahan berlangsung?
2. Apakah perdarahan banyak?
3. Apakah disertai nyeri ?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Perdarahan di kehamilan trimester pertama dapat disebabkan oleh beberapa hal. Bila ini terjadi pada minggu ke 4 kehamilan, paling mungkin disebabkan oleh proses implantasi, yaitu ketika embrio sedang mengimplantasikan dirinya ke dindin rahim. Ini dapat menyebabkan perdarahan ringan. Namun, ini juga dapat disebabkan oleh iritasi servix, diamana pada saat hamil awal cervix menjadi lebih sensitif dan mudah berdarah. Bila flek anda hanya sedikit dan tidak berlanjut, maka anda tidak perlu khawatir.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Perdarahan bila berlangsung terus menerus dapat menandakan keguguran, namun ini biasanya disertai nyeri dan kram perut. Perdarahan yang disertai dengan nyeri perut hebat juga dapat disebabkan oleh kehamilan ektopik yang terganggu (KET), dan ini merupakan suatu emergensi. Bila didapatkan tanda tanda tersebut, segera periksakan diri ke dokter kandungan untuk pemeriksaan lanjut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hai, usia kehamilan 3 minggu merupakan kehamilan muda, kehamilan yang sangat rentan untuk terjadinya abortus atau keguguran, namun melihat cerita anda terjadi perdarahan merupakan hal yang sangat dikhawatirkan untuk ibu Hamil
Tanda - tanda keguguran perlu anda ketahui :
1. Kram atau rasa sakit di bagian pelvis. “Rasa sakit di bagian ini mirip dengan kram saat menstruasi,”
2. Perdarahan
3. Sakit di bagian bawah perut
4. Rasa mual dan muntah menurun
5. Tidak ada gerakan janin
6. Adanya seperti jaringan yang keluar
Namun ini bukan tanda-tanda Pasti
Untuk memastikan nya anda bisa lakukan pemeriksaan yaitu dengan Tespack atau USG
Jika Tespack anda - menandakan Hormon HCG anda sudah tidak ada alias keguguran
Jika Tespack anda + menandakan Hormon HCG masih ada, namun tetap dilakukan USG
Abortus atau keguguran memiliki 4 tahap yaitu
1. Abortus Imminens
Jenis keguguran tingkat permulaan, terjadi perdarahan per vagina, sedangkan jalan lahir masih tertutup dan hasil konsepsi masih baik di dalam rahim tampak mirip dengan abortus insipiens yang mengancam jiwa.
2. Abortus Insipiens
Abortus insipiens adalah jensis keguguran yang sedang mengancam yang ditandai dengan serviks yang telah mendatar, sedangkan hasil konsepsi masih berada lengkap di dalam rahim.
3. Abortus Inkomplit
Jenis keguguran inkomplet adalah yang sebagian hasil konsepsi telah keluar dari rahim dan masih ada yang tertinggal.
4. Abortus Komplet
Abortus komplet adalah fenomena jenis keguguran dimana seluruh hasil konsepsi telah keluar dari rahim pada kehamilan kurang dari 20 minggu.
Jika anda menanyakan apakah itu berbahaya, maka kami jawab iya betul itu berbahaya, karena bisa terjadi perdarahan dan nyeri kolik yang kuat
Kami saran kan dokter spesialis kandungan, untuk dilakukan pemeriksaan lengkap dengan menggunakan USG, dengan tujuan memastikan apakah hasil konsepsi masih baik atau tidak baik
demikian semoga bermanfaat yaa
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok,, mau tanya dok,, saya udah hamil 3minggu dok,, sya mau tnya kalo ngeplek bercak darah mengental itu gmana dok,, kram bnget rasanya perut saya dok,,
Siang dok,, mau tanya dok,, saya udah hamil 3minggu dok,, sya mau tnya kalo ngeplek bercak darah mengental itu gmana dok,, kram bnget rasanya perut saya dok,,