July 01, 2019 16:45
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Mohon diinformasikan jenis kelamin, berat badan serta panjang badan bayi saat ini? Apakah ada keluhan lainnya?
Untuk perkembangan motorik bayi 1,5-3 bulan, di antaranya: mulai mampu belajar mengangkat kepalanya pada posisi telungkup, mulai aktif belajar mengontrol dan mengendalikan gerakan otot tangan dan kakinya. Bunda akan melihat si Kecil mampu meraih serta menggenggam benda-benda kecil yang Anda berikan padanya.
Sehingga dari gerakan si kecil yang anda ceritakan masih dalam batas normal.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jenis kelamin perempuan. Lahir BB waktu lahir 2,7 kg dengan panjang 47 cm pada tanggal 26 april lalu.
Tgl 20 bulan juni kemarin anak ditimbang diposyandu dgn BB 4,7 kg dgn panjang 54 cm.
Apakah jika kaki diangkat tinggi sampai lurus dan badan sering dilengkungkan tidak masalah dokter?
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Menurut standar yang ditetapkan Badan Kesehatan Dunia (WHO), bayi perempuan berusia 2 bulan normalnya memiliki berat badan 3,8-5,2 kg dan tinggi badan 52-59 cm.
Dalam hal ini anak ibu termasuk kategori normal.
Menarik kaki ke atas biasanya menandakan ada sesuatu yang bayi rasakan di perutnya. Secara alamiah, bayi menarik kakinya hingga mendekati dada untuk membantu mengeluarkan gas dari dalam perut. Selain itu, bisa jadi bayi hanya ingin berganti posisi karena bosan.
Bila memang ia meringkuk untuk mengeluarkan gas, bunda bisa membantunya dengan memijat pelan perut si kecil searah jarum jam. Bisa juga dengan cara menelungkupkan si kecil di antara lutut bunda dan gerakkan kaki bunda perlahan untuk memijat perutnya. Atau bunda bisa membuatnya sendawa dengan menggendongnya menghadap ke belakang bahu bunda setelah ia makan.
Perhatikan juga apakah ada gejala demam, perut kembung, muntah, atau ada lendir dan darah di feses. Jika ada, segera periksakan ke dokter anak.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sejauh ini anak sering buang angin dan buang air besar kadang sekali 2 hari dan kadang 2 kali sehari.namun tidak pernah mencret dan tidak demam.
Namun jika minum susu agak dipaksakan sedikit maka akan muntah,namun sering langsung saya stop dulu baru 5 menit lagi dikasih minum lagi. Dan dari vagina masih ada lendir seperti keputihan sedikit sedikit. Apakah itu berbahaya dok?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Muntah setelah minum susu sering dikenali dengan istilah gumoh, atau regurgitasi dalam dunia medis; merupakan keadaan dimana keluarnya cairan susu atau makanan yang baru ditelan. Hal ini terjadi karena cincin otot di dasar kerongkongan belum berkembang secara sempurna.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghindari muntah.
1. Setelah bayi selesai minum susu, gendong bayi dengan posisi tegak, dan berikan tepukan ringan pada punggung, tunggu sejenak sampai bayi sendawa.
2. Jangan langsung menidurkan bayi dalam posisi telentang/telentang. Lebih baik dengan posisi tubuh bayi telentang dengan posisi kepala lebih tinggi.
3. Menyusui dengan frekuensi lebih sering, tapi dengan jumlah sedikit. Dan bisa dibantu dengan membuat bayi beresendawa setelah menyusu atau di sela menyusu.
Biasanya gumoh akan berkurang setelah bayi berumur satu tahun.
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Bagaimana dengan lendir yg keluar dari vagina seperti keputihan tp sedikit sedikit
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Lendir dari vagina ibu atau anak ibu?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Anak saya dokter...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Sudah berapa lama lendir itu ada bu?
apakah ibu sering menggunakan bedak di area kemaluan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Semenjak dia lahir dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila yang keluar adalah lendir bening, Hal tersebut merupakan Hal yang wajar ya bu,
Dicoba untuk membersihkan dari arah depan ke belakang ke arah anus ya bu, setiap Kali membersihkan area kemaluannya, Dan perhatikan apakah lendir keputihan ini berkurang atau tidak
Bila tidak berkurang dalam 3 Hari, ibu periksakan ke dokter anak ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya punya bayi umur 2 bulan. Dari lahir memang tidak menyusu langsung, namun dari dot dan pakai pompa. Dari lahir tidak kuat minum susu namun sering. Sampai saat ini belum pernah sekali minum menghabiskan 60 ml. Dan BB nya dah tambah 2 kg. Dan saya sering lihat bayi saya selalu mengangkat kaki dua duanya ke atas sampai lurus dan badan sering dilengkung kan. Apakah anak saya baik baik saja atau Punya penyakit lain? Terimakasih dokter...
Saya punya bayi umur 2 bulan. Dari lahir memang tidak menyusu langsung, namun dari dot dan pakai pompa. Dari lahir tidak kuat minum susu namun sering. Sampai saat ini belum pernah sekali minum menghabiskan 60 ml. Dan BB nya dah tambah 2 kg. Dan saya sering lihat bayi saya selalu mengangkat kaki dua duanya ke atas sampai lurus dan badan sering dilengkung kan. Apakah anak saya baik baik saja atau Punya penyakit lain? Terimakasih dokter...