July 16, 2019 18:38
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah pada tanggal 10 atau 11 juli ibu ada berhubungan intim?
Testpack adalah pemeriksaan untuk mengetahui apakah ada kehamilan atau tidak; dengan pemeriksaan hormon beta hCG dalam urine.
Hormon beta-hCG dapat terdeteksi dalam urine (testpack) sekitar 12-14 hari setelah pembuahan.
Beberapa cara menggunakan testpack untuk hasil akurat
- Sebaiknya gunakan urine pagi, karena urine pagi mengandung konsentrasi beta hCG tertinggi
- buka bungkus testpack
- pegang strip secara vertikal, kemudian celupkan strip ke dalam urin sampai di bawah tanda batas
- angkat strip setelah 10 detik, kemudian letakkan strip pada alas yang bersih,
- tunggu beberapa saat sampai garis berwarna muncul antara 40 detik - 5 menit.
- pastikan testpack belum kadaluarsa
Test pack negatif bila menunjukkan satu garis berwarna merah
Test pack positif bila terlihat dua garis berwarna merah, atau dua garis samar
Di awal kehamilan biasanya testpack dapat memberikan hasil samar atau negatif, bila demikian, ulangi testpack 3 hari atau 1 minggu kemudian dengan menggunakan urine pagi, atau periksakan ke dokter kandungan
Biasanya disarankan untuk melakukan testpack setelah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urine pagi. (urine pertama setelah bangun pagi)
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tgl 10/11 pagi saya masih melakukan hubungan, sekitar tgl 11 siang mulai keluar flek agak kecoklatan seperti pada saat ingin menstruasi Tidak banyak hanya sedikit, kmudian hari ke 2 itu sudah tidak kluar lagi, dan saya melakukan testpack dan hasilnya negatif, kemudian hari ke 3 itu sempat kluar lagi flek kecoklatan tapi lebih sedikit dari hari oertama dan hari ke 4 sampai seterusnya sudah tidak kluar lagi dok, mungkin kah itu pertanda hamil dok?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
apakah anda sedang merencanakan kehamilan?
apakah tanggal 10/11 pada saat anda berhubungan intim, maaf, vagina anda agak kurang basah? bila iya, flek tersebut dapat merupakan flek karena luka di vagina karena gesekan saat berhubungan intim,
testpack sebaiknya dilakukan setelah telambat haid 7 hari dengan menggunakan air kencing / urine pertama di pagi hari setelah bangun pagi, bila terlalu awal, pasti hasilnya negatif
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi dok kenapa jika vagina kurang "basah" flek nya itu kluar sampau hari ke 3 ya? Apa itu normal?
Apa testpack tidak bisa di lakukan sebelum telat haid dok?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Beberapa penyebab perdarahan setelah hubungan seksual
1. Vagina kering
2. Atrofi vagina
3. Vaginitis : peradangan pada vagina
4. Servisitis : peradangan serviks
5. Infeksi penyakit menular seksual
6. Kurang pelumas pada vagina
7. Kanker serviks / vagina / uterus
8. Polips serviks
9. Ekstropion serviks : dimana serviks menonjol ke bagian vagina
10. Gesekan yang ditimbulkan saat berhubungan seksual
bila ibu berhubungan intim lebih dari satu kali, bercaknya bisa terjadi 2-3 hari. flek kehamilan biasanya berwarna merah muda atau merah segar bu
Bila testpack dilakukan sebelum terlambat haid, pasti hasilnya negatif bu,
apakah ibu sedang menantikan kehamilan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya saya sedang menantikan kehamilan dok.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
apakah ibu mengerti cara menghitung masa subur?
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu meningkatkan kesuburan :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. perbanyak asupan makanan yang mengandung asam folat dan vitamin e
Berhubungan intim 3-4 kali dalam seminggu, terutama pada saat masa subur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Semalam pada saat saya berhubungan terasa nyeri di perut dok, biasa nya gk pernah seperti itu dok, apa penyebabnya ya dok?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
maaf bu, apakah pada saat ibu berhubungan intim, vagina ibu kurang basah / kurang pelumas?
atau penetrasi penis terlalu dalam?
nyeri di perut saat berhubungan dapat disebabkan karena kurang pelumas atau penetrasi penis terlalu dalam bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok, saya mau tanya, bulan lalu saya menstruasi tgl 22 juni, dan bulan ini tgl 11 juli saya menstruasi lagi, tetapi hanya flek saja tidak kluar darah, awal saya berfikir bahwa mungkin ini bertanda hamil, tapi pada hari ke 2 menstruasi saya lakukan cek tespack, tetapi hasil nya negatif, yang ingin saya tanyakan, apakah pada saat menstruasi/ngeflek bisa melakukan cek tespack ? Dan sebaiknya berapa hari setelah menstruasi saya melakukan cek testpack lagi ya dok?
Selamat malam dok, saya mau tanya, bulan lalu saya menstruasi tgl 22 juni, dan bulan ini tgl 11 juli saya menstruasi lagi, tetapi hanya flek saja tidak kluar darah, awal saya berfikir bahwa mungkin ini bertanda hamil, tapi pada hari ke 2 menstruasi saya lakukan cek tespack, tetapi hasil nya negatif, yang ingin saya tanyakan, apakah pada saat menstruasi/ngeflek bisa melakukan cek tespack ? Dan sebaiknya berapa hari setelah menstruasi saya melakukan cek testpack lagi ya dok?