June 28, 2019 18:22
Dijawab oleh
Ditha Pratiwi (dr)
Halo, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa pertanyaan yg ingin saya ajukan.
- Berapa usia Anda saat ini?
- Keluhan tersebut sudah muncul berapa lama? Dan, dimana lokasinya?
- Adakah keluhan lainnya?
Apabila ada hal yang dapat Anda deskripsikan lebih jelas, silahkan disampaikan agar dapat membantu menjawab pertanyaan Anda. Terima kasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur saya 17 tahun .penyakit ini muncul dari kelas 3 SD .tapi dulu rupanya penyakit ini ditubuh saya seperti panu berwarna putih ,tapi mana mungkin panu soalnya kalau panu Ndak mati rasanya ,tapi setelah lama kemudian penyakit yang saya derita ini menjadi merah ,bengkak,panas serta kulit saya menjadi kering dan mengelupas pada bagian yg sakit tersebut .itu saja dok
Lokasi saya diNtb, sumbawa dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo Icha
selamat pagi
apakah kulit icha seperti gambar yang saya kirim?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya semacam itu dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
terima kasih tambahan informasinya
infeksi jamur, biasanya menyerang orang yang sering berkeringat, kulit lembab / berminyak, sedang mengalami lonjakan hormon, kurang menjaga kebersihan tubuh dan daya tahan tubuh yang lemah
Ciri dari kulit yang terkena infeksi jamur adalah :
- berwarna putih, pink, cokelat muda atau cokelat gelap
- biasanya tumbuh lambat, bersisik dan rasa gatal yang cukup ringan
- rasa gatal akan bertambah bila area yang terkena infeksi jamur lembab atau berkeringat
- terlihat lebih jelas ketika terkena paparan sinar matahari
Anda dapat menggunakan dengan obat oles (krim/salep) yang mengandung anti jamur. Tapi bila tidak ada perbaikan setelah 4 minggu, kunjungi dokter untuk mendapatkan obat infeksi jamur yang lebih kuat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi saya sudah mencoba berbagai salap dok tapi tak ada reaksi nya
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Salep apa saja yang sudah anda coba?
apakah pada saat menggunakan salep, anda lakukan setelah anda membersihkan area yang terkena infeksi, dan dioles tipis.
Dan tidak menggaruk area tersebut?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya tidak membersihkannya dok , mamanya saya langsung saja mengoleskan obat tersebut ke kulit terinfeksi itu .saya tidak menggaruk nya dok tapi ketika kulit saya yg terinfeksi tersebut terkelupas saya sering mencabut kulit saya yg terkelupas tersebut karena saya suka merasa tidak nyaman dengan adanya kulit yg terkelupas itu
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila tidak dibersihkan, tentu saja obat sulit masuk dan meresap ke bagian kulit yang terinfeksi tersebut
dari kedua gambar yang saya kirim, manakah yang lebih menyerupai keadaan kulit anda?\
Salep apa saja yang sudah anda gunakan? bila anda ingat nama salepnya?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hampir serupa dengan gambar yg pertama dok .yg saya ingat hanya solinpek aja dok lupa saya 🙏
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Solinfec merupakan obat anti jamur yang mengandung ketoconazole, setiap mencoba menggunakan salep jamur, berapa lamakah anda menggunakannya? untuk kasus anda mungkin membutuhkan waktu 3-4 minggu secara rutin
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau tanya dokter jika kita ingin membersihkan daerah infeksi tersebut bagemana caranya dok ?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Cara membersihkannya sama seperti ketika anda membersihkan bagian tubuh lainnya,
Beberapa saran :
1. Jaga kebersihan tubuh : mandi minimal 2x/hari atau setelah berkeringat. Segera lap tubuh sampai kering
2. Pastikan kulit selalu dalam keadaan terhidrasi tetapi tidak lembab dan berkeringat : ganti pakaian dalam, pakaian ketika terasa lembab / berkeringat
3. Hindari menggaruk area yang gatal, pastikan tangan bersih dan kering ketika menyentuh area yang gatal.
4. Hindari memelihara kuku yang panjang
5. Selalu gunakan pakaian yang bersih
6. Hindari meminjam pakaian orang lain
7. Cuci handuk, alas tidur secara rutin dan berkala.
8. Gunakan pakaian dalam berbahan katun.
9. Gunakan pakaian yang nyaman yang mudah menyerap keringat, nyaman dan tidak ketat.
Saya tunggu informasi lebih lanjutnya agar saya dapat memberikan keterangan lebih detail mengenai pertanyaan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Menurut dokter .apa kah gambar pertama yang tadi dokter kirim tersebut bertekstur sedikit keras ? Atau sering mengelupas ?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Gambar pertama merupakan infeksi jamur
Ciri dari kulit yang terkena infeksi jamur adalah :
- berwarna putih, pink, cokelat muda atau cokelat gelap
- biasanya tumbuh lambat, bersisik dan rasa gatal yang cukup ringan
- rasa gatal akan bertambah bila area yang terkena infeksi jamur lembab atau berkeringat
- terlihat lebih jelas ketika terkena paparan sinar matahari
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Bisa kasih saya saran gak dok selain solinfec ,salap kulit apa saja yg disarankan bisa saya gunakan ?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Salep anti jamur mana saja yang dapat dibeli secara bebas, tapi pastikan anda mencuci tangan dan area infeksi sebelum mengoleskan obat, kemudian anda mencuci tangan setelah anda mengoleskan obat.
Hindari menggaruk area infeksi, selalu gunakan pakaian yang bersih
dan ikuti saran bagaimana menjaga kebersihan secara umum
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok ,nanti setelah ada reaksinya saya akan mengabari dokter
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Pastikan mengikuti saran yang saya berikan di atas untuk kebersihannya secara umum ya
Saya tunggu kabarnya setelah 2-4 minggu, dan diingat untuk tidak menggaruk kulit yang terinfeksi ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok , saya Icha ingin bertanya .apa si nama penyakit yang saya derita ini dok .ciri cirinya bengkak kemerahan , tekstur nya keras ,sering teras panas kadang kadang dingin, terus mati rasa ,lama kelamaan entah kenapa sakit yang saya derita ini menyebar di sebagian tubuh saya dok
Selamat malam dok , saya Icha ingin bertanya .apa si nama penyakit yang saya derita ini dok .ciri cirinya bengkak kemerahan , tekstur nya keras ,sering teras panas kadang kadang dingin, terus mati rasa ,lama kelamaan entah kenapa sakit yang saya derita ini menyebar di sebagian tubuh saya dok