April 02, 2019 12:36
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Terima kasih sudah bertanya
Saya jelaskan sedikit
Fungsi empedu untuk membantu tubuh dalam mencerna lemak dengan cara menyimpan dan melepaskan empedu ke usus kecil.
Batu empedu terbentuk dari kolesterol, diduga karena adanya ketidakseimbangan antara jumlah kolesterol dan senyawa kimia dalam cairan tersebut.
Kebanyakan tidak ada gejala, namun bila tersumbat akan terasa nyeri.
Gejala:
1. Nyeri tiba tiba dan terus-menerus pada perut kanan atas.
2. Nyeri punggung di antara tulang bahu Anda.
3. Demam.
4. BAB dempul, berwarna putih atau pucat.
5. Mual dan muntah
Komplikasi
1. Menyebabkan radang (kolesistitis)
2. Terjadi infeksi menyebabkan abses
3. Bila pecah hinggan ke perut menyebabkan peradangan lapisan perut (peritonitis)
4. Dsb
Saran saya untuk segera dilakukan tindakan, agar tidak beetambah parah.
Semoga jawaban ini bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, apakah batu empedu anda menimbulkan gejala? Apakah anda mengalami peradangan saluran atau kantong empedu? Apakah anda mengalami gejala penyumbatan saluran empedu?
Bila batu empedu tidak menimbulkan gejala atau menyebabkan penyumbatan, maka tidak darurat untuk dioperasi, meskipun dioperasi pun baik karena mencegah kejadian peradangan dan berbagai keluhan akibat sumbatan batu empedu tersebut. Bila ukuran termasuk besar, maka harus dikeluarkan lewat operasi, tidak dengan obat obatan. Operasi batu empedu disebut Cholecystectomy, yaitu pengangkatan batu empedu sekalian dengan kantongnya. Ini adalah tindakan operasi yang paling sering dilakukan. Karena perkembangan di dunia bedah maka sekarang sudah banyak tehnik operasinya, yang semakin lama semakin minimal invasif dan menimbulkan luka bedah yang semakin kecil.
Disarankan untuk konsultasi ke dokter bedah/ bedah digestif anda mengenai pertimbangan operasi. Apabila dikeluarkan terlebih dahulu anda menghindari terjadinya komplikasi yang dapat disebabkan oleh batu empedu tersebut.
Demikian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. SIlahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas, atau masih ada yang ingin ditanyakan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Dari gejala yang anda sebutkan, keluhan sering bersendawa dan nyeri di dada dan leher juga mengarah ke kelainan yang disebut Gastroesofageal reflux disease (GERD), dimana makanan dan asam lambung dapat naik ke kerongkongan. Ini menyebabkan gejala asam lambung dan mulut terasa pahit. Keluhan ini disebabkan oleh kebiasaan berbaring/ tiduran langsung setelah makan, dan juga kebiasaan mengkonsumsi makanan asam seperti minum kopi. Terapinya adalah obat proton pump inhibitor (PPI), namun dengan cara penggunaan khusus yang dikenal sebagai PPI test. Karena anda sudah mengkonsumsi omeprazole, anda cukup melanjutkan terapi dan membiarkan obatnya bekerja. Sudah berapa lama anda mengkonsumsi omeprazole tersebut? Untuk GERD butuh terapi yang lama, mulai dari 2 minggu kemudian lanjut ke 1 bulan.
Sementara waktu, disarankan untuk makan dalam porsi kecil namun sering, dan tidak makan makanan pedas maupun asam.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok leher seperti tercekik menggsnjal ini sudsh ada msu 2 bln bbbdan ku turun ,nyeri pada dada kadang mkn sedikit terasa begah penuh,sakit leher ter ekik sampe ke tulang belikat nyeri nya dok
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih atas pertanyaannya
Dari keluhan yang anda sampaikan kemungkinana besar anda mengalami kondisi asam lambung naik dan dispepsia. Dispepsia merupakan penyakit lambung kronis dengan gejala asam lambung yang sering naik ke atas di dada dan leher dan perut terasa penuh.
Hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala antara lain:
- mengurangi makanan terlalu pedas dan asam
- minum air putih yang cukup 1,5 liter per hari jika tidak ada penyakit ginjal
- mengurangi makanan berlemak, seperti jeroan, kulit, gorengan
- istirahat yang cukup, 7-8 jam sehari
Bila keluhan masih berlanjut, sebaiknya memeriksakan diri ke dokter terdekat. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malam dok. Saya mau tanya. Saya sering sekali bersendawa dan sering merasa nyeri di dada dan leher. Rasanya seperti tercekik dok, dan kemudian saya jadi mual. Kata dokter, saya kelebihan gas. Dan setelah di USG katanya ada batu empedu dok. Berbahayakah dok?
Malam dok. Saya mau tanya. Saya sering sekali bersendawa dan sering merasa nyeri di dada dan leher. Rasanya seperti tercekik dok, dan kemudian saya jadi mual. Kata dokter, saya kelebihan gas. Dan setelah di USG katanya ada batu empedu dok. Berbahayakah dok?