June 22, 2019 11:23
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang bu
Apakah ibu rajin komtrol ke spesialis kandungan?
Melakukan 20-30 menit olahraga ringan.
Jalan santai, lari, angkat beban, renang, pilates, dan yoga adalah jenis-jenis olahraga yang aman
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Kegiatan nge gym apa yang biasanya anda lakukan?
2. Apakah ini kehamilan pertama?
Bila olahraga ringan boleh, namun sebaiknya yang tidak yang high impact ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Menambahkan yang sudah dijelaskan oleh dr. Cindy dan dr. Felicia;
Beberapa olahraga gym yang dapat dilakukan selama hamil:
-Pilates membantu menguatkan otot-otot perut, meminimalkan sakit punggung dan memberi daya tahan selama persalinan. Hindari gerakan pilates yang mengharuskan berbaring telentang karena berisiko pada janin.
-Yoga juga dapat memperkuat sistem otot, merangsang sirkulasi, dan membantu Moms tetap rileks. Hindari pose yang mengharuskan berbaring telentang dan berhati-hatilah untuk tidak terlalu meregang berlebihanIbu hamil olahraga aerobik dapat membantu mengatur denyut jantung.
-Selain itu, aerobik ringan meningkatkan hormon endorfin, sehingga membuat Moms lebih bahagia dan kebal terhadap penyakit.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu Devi
Selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah ini kehamilan pertama?
apakah sudah sempat USG?
Kegiatan Gym apa yang sering anda lakukan?
Kami tunggu informasi tambahannya ya, agar kami dapat membantu menjelaskan mengenai kegiatan olahraga anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila ini kehamilan pertama, sebaiknya pastikan anda berkonsultasi dengan dokter kandungan mengenai keadaan janin anda,
Bila tidak ada penyulit selama kehamilan, anda tetap dapat melakukan olahraga seperti biasa, dengan intensitas yang sedikit lebih ringan, mengingat tubuh sedang berusaha beradaptasi dengan adanya kehamilan,
Intensitas olahraga dapat ditingkatkan kembali setelah memasuki umur kehamilan 12 minggu ( trimester kedua)
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo dok, saya Devi dari Kuningan kebetulan saya lg hamil 3 minggu, kebiasaan sebelum hamil saya sering rutinitas nge GYM, apa boleh saya meneruskan olah raga tersebut selama masa kehamilan ,,?
Hallo dok, saya Devi dari Kuningan kebetulan saya lg hamil 3 minggu, kebiasaan sebelum hamil saya sering rutinitas nge GYM, apa boleh saya meneruskan olah raga tersebut selama masa kehamilan ,,?