July 06, 2019 14:03
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang Ayu, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Sejak kapan benjolan tersebut muncul? Kira-kira seberapa besar benjolannya?
Keluhan benjolan di selangkangan bisa disebabkan karena banyak hal. Harus dipastikan benjolan yang muncul berupa massa padat atau dalam bentuk kista (kantong berongga bisa berisi cairan, udara, nanah atau bahan lain), atau dalam bentuk lainnya. Banyaknya kemungkinan penyebab membuat perlunya digali informasi secara lebih detail guna membantu mengidentifikasi kemungkinan penyebab mulai dari kapan benjolan muncul, faktor yang mencetuskan timbulnya keluhan, faktor yang meringankan atau memperberat keluhan, bentuk benjolan, ukuran, gejala penyerta dan lain sebagainya.
Beberapa penyebab benjolan pada selangkangan yaitu antara lain:
-Tumor pada jaringan lunak kulit mulai dari fibroma dan lain sebagainya.
-Kutil (veruka vulgaris), condiloma acuminata, moluscum kontagiosum dan lain sebagainya.
-Folikulitis jika benjolan terjadi pada saat infeksi batang rambut kemaluan.
-Hernia inguinalis juga bisa menyebabkan keluhan benjolan pada selangkangan.
-Gangguan pada kelenjar getah bening baik karena infeksi ataupun tumor KGB.
-dsb.
Penanganan yang diberikan berbeda tergantung diagnosis penyebab oleh karena itu ada baiknya dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang untuk memastikan kemungkinan penyebab keluhan anda. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui :
- umur
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah ini terjadi untuk pertama kalinya?
- apakah benjolan ini terjadi seiring dengan masa menstruasi
- apakah terasa lunak atau keras?
- apakah berisi nanah?
- apakah disertai kemerahan?
- apakah sudah aktif secara seksual?
- apakah ada keputihan?
Kami tunggu informasi tambahannya ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Benjolan pada selangkangan dapat disebabkan beberapa hal :
1. Pembengkakan kelenjar getah bening
2. Bisul
3. Kista sebacea / ateroma
4. penyakit menular seksual
5. Tumor
6. Gangguan hormonal
Untuk mengetahui apakah penyebab benjolan tersebut, dapat diperiksakan ke dokter bedah atau ke dokter kulit
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ini prtama kalinya, secara tiba tiba... Gk ada tanda" ada benjolan... Pas mandi sore nya baru sy sadar ada benjolan pdhal kemarin gk ada.
Stlh mens trakhir kemarin smpet keputihan
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
- apakah benjolan ini terjadi seiring dengan masa menstruasi
- apakah terasa lunak atau keras?
- apakah berisi nanah?
- apakah disertai kemerahan?
- apakah sudah aktif secara seksual?
- apakah ada keputihan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ini prtama x nya trjadi dok
Ea disertai kemerahan
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hai, jika nyeri kemungkinnan bisa saja adalah infeksi kulit dengan peradangan memerah, seperti bisul, apakah ada titik luka nya? Lakukan pengompresan dengan baik, kemudian minum obat anti nyeri dan inflamasi, antibiotik diperlukan
Konsultasikan ke dokter andabsemoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasi dokter... Semoga sj smw baik"...sy sangat khawatir...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila disertai kemerahan, kemungkinan besar penyebabnya adalah bisul / folikulitis
Bisul adalah keadaan dimana terjadi infeksi / peradangan pada folikel rambut
Dapat disebabkan oleh
- kebersihan kulit yang kurang baik
- alergi terhadap makanan
- penggunaan pakaian atau handuk bersama penderita bisul
- daya tahan tubuh yang rendah : orang tua, anak-anak, HIV, diabetes
Yang sementara dapat anda lakukan adalah melakukan kompres hangat (bila bisul belum pecah) beberapa kali dalam sehari, hindari memecahkan bisul sendiri
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Tidak perlu khawatir, semoga lekas sembuh terima kasih kembali
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih banyak dokter
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Bila disertai kemerahan, kemungkinan besar penyebabnya adalah bisul / folikulitis
Yang sementara dapat anda lakukan adalah melakukan kompres hangat (bila bisul belum pecah) beberapa kali dalam sehari, hindari memecahkan bisul sendiri
Selamat pagi
selamat beraktivitas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu,
- Sudah berapa lama kah benjolan itu ada?
- Apakah benjolan itu bertambah besar dengan cepat atau tidak?
- Apakah benjolan tersebut keras atau lunak?
- Apakah Anda mengalami keluhan saat kencing? seperti nyeri/ panas/ anyang-anyangan/ bernanah?
- Apakah Anda melakukan hubungan seksual dengan multiple partners tanpa pengaman?
Beberapa hal tersebut akan membantu kami lebih memahami kondisi yang Anda alami.
Benjolan di daerah selangkangan dapat disebabkan oleh berbagai hal, antara lain benjolan oleh infeksi menular seksual, pembengkakan kelenjar getah bening (limfadenopati, limfadenitis) selangkangan yang merupakan suatu reaksi respon imun tubuh dalam menghadapi infeksi tsb, dsb. Benjolan tersebut dapat juga mengarah ke keganasan, jika terasa keras apabila ditekan, bertambah besar seiring waktu, melekat pada jaringan sekitar, muncul lebih dari 2 minggu, atau disertai dengan demam, penurunan berat badan tanpa sebab yang jelas.
Untuk memastikan penyebabnya, dianjurkan untuk memeriksakan diri ke dokter agar mendapat pemeriksaan yang komprehensif dan penanganan yang sesuai.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sore dok Sy ayu 29th Kemarin secara tiba" muncul benjolan pada selangkangan sebelah kiri sy,terasa nyeri kalo sy pegang ...benjolanya padat...kira" berbahaya tidak??penanganan yg sprti apa yg harus sy ambil??mohon dibantu dok Sy takut.
Sore dok Sy ayu 29th Kemarin secara tiba" muncul benjolan pada selangkangan sebelah kiri sy,terasa nyeri kalo sy pegang ...benjolanya padat...kira" berbahaya tidak??penanganan yg sprti apa yg harus sy ambil??mohon dibantu dok Sy takut.