June 25, 2019 12:04
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat siang!
terima kasih atas pertanyaannya
Apakah saat ini anda sedang haid?
Adakah keluhan seperti mual, muntah, pusing, atau badan semakin lemas?
Kiranti adalah salah satu produk yang ada di pasaran yang kandungannya merupakan gabungan ekstrak herbal dan ditujukan untuk meredakan keluhan-keluhan saat menstruasi. Produk tersebut tidak dapat menyebabkan adanya kehamilan pada seorang wanita. Coba kita baca sama-sama ya bu bagaimana terjadinya dan tanda adanya kehamilan.
Proses terjadinya kehamilan diawali dengan adanya pertemuan antara sel sperma oleh laki-laki, dengan sel ovum (telur) dari perempuan. Proses pertemuan kedua komponen tersebut harus lewat perantara hubungan intim (atau dalam istilah medis disebut coitus) yaitu dengan memasukkan alat kelamin laki-laki (penis) ke dalam alat kelamin perempuan (vagina).
Untuk mengetahui kehamilan, harus dilakukan pemeriksaan detail oleh dokter, namun adanya keluhan telat haid, kemudian disertai dengan perubahan mood, badan mudah lemas dan lelah, sering kencing, juga bisa diartikan sebagai tanda relatif adnaya kehamilan.
Tanda kehamilan dibagi menjadi 2, yakni relatif dan absolut. Untuk tanda kehamilan absolut adalah :
1. pemeriksaan USG untuk melihat kondisi janin
2. kadar hormon HCG dalam darah
3. Adanya detak jantung janin (DJJ)
Tanda absolut trsebut harus melalui pemeriksaan oleh dokter, sehingga dapat secara pasti mengetahui ada tidaknya kehamilan pada anda.
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya minum obat kinanpi sudah 1 tahun lebih.. Saya belum menikah. Saya sering buka google dan mencari tau tentang obat ini... Ada juga yang bilang katanya obat kinanpi ini membuat wanita tidak bisa hamil. Tolong dijawab.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo!
maaf sekali jadi maksud ibu obat kinanpi herbal yang sudah ditanyakan pada kolom selanjutnya ya. coba dicek pada kolom baru ya bu, sudah saya jelaskan sesuai dengan pertanyaan ibu mengenai obat herbal ginseng tersebut.
Terima kasiih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat siang,
Terima kasih atas pertanyaan yang diberikan.
Sebelumnya, apakah alasan Anda untuk mengkonsumsi pil Kianpil ini? Apabila alasan Anda untuk menggemukan badan, kami sangat menyarankan Anda untuk mencoba perubahan diet secara sehat dan tidak membahayakan kesehatan seperti penggunaan pil ini.
Pil kianpi merupakan pil herbal yang mengandung ginseng dan herbal lainnya. Keefektivitas obat ini juga belum sepenuhnya diketahui karena belum ada penelitian yang mendukung obat ini secara kuat. Selain itu, pil ini tidak disetujui oleh badan FDA maupun badan BPOM Indonesia karena mengandung bahan kimia obat berbahaya.
Efek samping yang dapat ditimbulkan oleh obat ini diantaranya adalah:
-Kanker payudara
-Penumpukan lemak pada bagian wajah (moonface)
-Peningkatan kadar gula darah secara tiba-tiba
-Penyakit jantung dan lainnya
Sebaiknya Anda berhenti menggunakan pil ini dan menempuh cara sehat lainnya apabila ingin menaikan berat badan. Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Selain itu, berikut adalah beberapa cara-cara yang dapat dilakukan untuk menggemukan badan secara ideal:
1. Mengunyah makanan sampai halus
2. Makan lebih banyak kalori dari kebutuhan tubuh.
3. Perhatikan jenis makanan. Konsumsi makanan yang kaya akan protein, karbohidrat, dan lemak.
4. Makan teratur . Makan lima sampai enam kali dengan porsi yang kecil lebih baik dibandingkan makan tiga kali sehari dengan porsi besar.
5. Istirahat yang cukup
6. Konsumsi kalori yang sehat
7. Hindari merokok
Bila Anda ingin mempersiapkan kehamilan untuk masa depan, ikuti langkah2 berikut ini:
-Istirahat cukup
-Mengikuti pola hidup sehat
-Hindari merokok atau alkohol
-Perbanyak makan sayur dan buah
-Mulai mengurangi minuman bersoda, berkafein, atau minuman dengan pemanis buatan
-Kelola stress
Semoga tips tips yang kami berikan dapat membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau tanya minumbobat kinanpi apa bisa hamil?
Dok saya mau tanya minumbobat kinanpi apa bisa hamil?