July 16, 2019 20:43
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat malam bu Fia, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Vitamin program hamil bisa didapat secara alami dari makanan maupun dengan mengonsumsi suplemen. Meski sama-sama bermanfaat, vitamin yang bersumber dari makanan tetap lebih penting dan tidak dapat digantikan, sedangkan suplemen fungsinya hanya melengkapi nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Masa-masa ovulasi dapat bergeser karena banyak faktor seperti stres dan olahraga berlebihan. Bahkan, jika siklus haid Anda tergolong normal, ovulasi dapat terjadi kapan saja. Untuk mencegah risiko bergesernya waktu ovulasi, disarankan untuk berhubungan seks secara rutin setidaknya 3-4 kali seminggu. Pastikan pria memiliki kadar sperma yang cukup dan Anda maupun pasangan tidak menggunakan alat kontrasepsi.
Anda dan pasangan disarankan untuk:
Berolahraga teratur, mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi, Menjaga kebersihan makanan dan mencuci tangan secara teratur setelah memasak atau menyiapkan makanan.
Selain itu, periksakan kesehatan untuk menemukan kemungkinan halangan untuk mendapatkan keturunan. Penyakit kronis yang diidap salah seorang pasangan juga dapat memengaruhi peluang hamil.
Konsumsi asam folat penting untuk perkembangan janin. Anda disarankan untuk mengonsumsi tablet asam folat selama masa perencanaan kehamilan dan berlanjut setidaknya selama tiga bulan awal kehamilan. Selain dalam bentuk suplemen, asam folat secara alami banyak terkandung dalam sayuran seperti brokoli, kacang hijau, bayam, kentang, dan sereal. Asam folat yang cukup diperlukan untuk kesehatan janin. Para wanita disarankan untuk mengonsumsi 400 mikrogram asam folat per hari.
Hindari rokok, minuman keras, obat-obatan terlarang. Hindari pula konsumsi daging dan telur setengah matang dan ikan mentah karena berisiko mengandung bakteri, virus atau parasit. Hindari juga jenis-jenis ikan yang berpotensi mengandung merkuri dan susu yang tidak terpasteurisasi.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih dok atas bantuannya
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu Fia
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah ibu mengerti cara menghitung masa subur?
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi dan meningkatkan kesuburan:
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. memperbanyak asupan makanan yang mengandung asam folat dan vitamin e
Berhubungan intim 3-4 kali dalam seminggu, terutama pada masa subur
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya kurang tau menghitung masa subur, siklus haid saya sesudah operasi 29 hr, klw dl 26 hr kadang 27 hr, tolong bantuannya dok, selain tu bln februari dl saya periksakan suami jg, ternyata suami hasil lab nya jumlah sperma kurang banyak, yg bergerak 30% sm diam ditempat 32%, trs mati 15%. Kalau boleh tanya lg sperma suami saya termasuk normal, atau kurang bagus dok, trs vitamin apa yg bagus tuk suami. Termhksh
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo bu
terima kasih tambahan informasinya
untuk ibu dan suami, boleh mencoba saran yang sudah saya berikan di atas ya bu, saran di atas akan membantu meningkatkan kesuburan ibu dan bapak
apakah bapak merokok?
siklus menstruasi ibu yang sekarang sudah baik ya
Untuk mengetahui masa subur, perlu diketahui berapa hari sekali datangnya haid, masa subur biasanya terjadi pada 12-16 hari sebelum haid berikutnya. Masa subur mudah dihitung bila haid teratur.
Misal Haid terjadi setiap 28 hari, maka masa suburnya adalah hari ke 10-17.
Jika siklus menstruasi tidak teratur, maka harus diketahui tanggal menstruasi 6-8 bulan sebelumnya.
Cara menentukan masa subur pada siklus haid tidak teratur yaitu:
- Menentukan awal masa subur yaitu dengan cara siklus haid tersingkat dikurangi 18.
- Menentukan akhir masa subur yaitu dengan cara siklus haid terpanjang dikurangi 11.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ya suami saya merokok, dan sering bergadang
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Berarti ibu tinggal menyemangati suami ibu untuk berhenti merokok untuk program hamil, begitu juga dengan bergadangnya
dan sama-sama mulai menerapkan pola hidup sehat
Biasanya bila usaha untuk menerapkan pola hidup sehatnya dilakukan bersama-sama, kehamilan lebih mudah terjadi, termasuk olahraga rutin ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ya dok. Termhksh banyak atas bantuannya,
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali bu, semoga jawaban yang diberikan dapat membantu dan memberikan kejelasan pada ibu ya
dan bagi ibu sendiri, pastikan ibu meneruskan menjalan kan pola hidup sehatnya ya, mengingat sudah ada riwayat myoma dan endometriosis, untuk mencegah terjadinya kekambuhan.
dan jangan lupa untuk rutin melakukan papsmear untuk deteksi dini kanker leher rahim ya.
selamat malam bu, selamat beristirahat
semoga harapan memiliki momongan cepat terwujud
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok,
Aaamiinn semoga saya secepatnya diberikan keturunan. Terimakasih
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam, terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Sesikit mwnambahkan, beberapa saran saat program hamil:
1. Konsumsi makanan sehat
2. Olahraga teratur, agar tidak terlalu menumpuk lemak
3. Jangan gunakan kontrasepsi
4. Cari tahu kapan masa subur
Masa subur adalah waktu terbaik melakukan hubungan intim. Anda bisa mengetahui masa subur Anda dengan mencatat kapan saja waktu Anda menstruasi setiap bulan.
5. Lakukan hubungan intim 2 minggu sebelum menstruasi
6. Jaga kondisi dengan tidak mengkonsumsi alkohol,jangan terlalu setres, cukupi nutrisi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Vitamin yang dikonsumsi:
1. Zinc
berperan dalam siklus ovulasi dan kesuburan wanita, serta dalam produksi hormon testosteron dan air mani pada pria.
zinc sebanyak 10 mg setiap hari dan sebanyak 13 mg pada pria.
2. Vitamin B kompleks
membantu ovarium dalam melepaskan sel telur menjelang masa subur.
3. Vitamin e
4. Asam folat
vitamin yang mengandung minimal 400 mcg asam folat setiap hari.
Sekian jawaban dari saya, semoga jawaban saya bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih dok.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Baik, atur pola hidup anda, makan makanan bergizi, olah raga, dan istirahat yang cukup
Semoga mudah dipahami
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali bu, semoga jawaban yang diberikan dapat membantu dan memberikan kejelasan pada ibu ya
dan bagi ibu sendiri, pastikan ibu meneruskan menjalan kan pola hidup sehatnya ya, mengingat sudah ada riwayat myoma dan endometriosis, untuk mencegah terjadinya kekambuhan.
dan jangan lupa untuk rutin melakukan papsmear untuk deteksi dini kanker leher rahim ya.
dan untuk bapak, semoga dapat berhenti merokok dan mengurangi kebiasaan bergadangnya
sehingga program kehamilannya dapat lebih lancar
selamat malam bu, selamat beristirahat
semoga harapan memiliki momongan cepat terwujud
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Ibu dapat memulai program hamil:
1. Pastikan asupan nutrisi anda cukup, konsumsi asam folat dan obat tambah darah untuk memastikan anda tidak dalam keadaan anemia saat hamil.
2. Ada beberapa makanan yang dapat meningkatkan kesuburan, antara lain yang tinggi mengandung vitamin E terutama dari biji-bijian, misalnya biji bunga matahari (kuaci). Anda juga bisa menambah asupan vitamin E dari kacang almond, bayam, labu, mangga, dan alpukat.
3. Anda dapat menjalani gaya hidup sehat supaya haid teratur. Berolahraga secara teratur, menjaga pola makan seimbang, istrirahat yang cukup, dan mengelola stres dapat menstabilkan siklus haid anda.
4. Periksakan kesehatan organ reproduksi anda agar dipastikan tidak ada masalah anatomis.
5. Upayakan berhubungan intim saat masa subur, karena disaat itulah kemungkinan hamil paling besar.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malam dok, saya fia umur 35thn. Saya mau tanya dok, saya br 3 bln pasca operasi mioma& endometrosis, sampai sekarang alhamdulilah saya ga merasakan sakit lg,terutama sebelum haid. sekarang saya mau program hamil dok, untuk vitamin / obat apa yg harus saya minum dok,supaya saya cepat hamil.trmhksh sebelumnya
Malam dok, saya fia umur 35thn. Saya mau tanya dok, saya br 3 bln pasca operasi mioma& endometrosis, sampai sekarang alhamdulilah saya ga merasakan sakit lg,terutama sebelum haid. sekarang saya mau program hamil dok, untuk vitamin / obat apa yg harus saya minum dok,supaya saya cepat hamil.trmhksh sebelumnya