May 31, 2019 21:32
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu. Apakah anda demam? Apakah flu disertai pilek meler? Obat apa yang sudah anda konsumsi?
Dari keluhan anda, sepertinya anda sedang mengalami infeksi, dapat berupa infeksi virus ataupun bakteria. Infeksi virus dapat menimbulkan gejala pusing batuk pilek, dengan demam. Namun bila infeksi virus biasanya sembuh sendiri dalam waktu sekitar 1 minggu. Keluhan anda juga dapat disebabkan oleh infeksi bakteri, namun tidak spesifik untuk bakteri apa pun. Saya sarankan anda untuk periksa ke dokter untuk di cek kondisinya, dan bila memang dicurigai mengarah ke infeksi bakteri dapat diberikan antibiotik yang tepat. Sementara saya sarankan anda dapat mengkonsumsi obat Paracetamol untuk menurunkan demam anda dan mengurangi nyeri di tubuh anda. Anda juga harus banyak istirahat, makan dan minum yang cukup agar cukup pulih kembali.
Untuk bayi anda yang flu, anda dapat memberikan terapi uap, yaitu mendekatkan bayi dengan bak berisi air panas. Uap hangat dari air dapat membantu melegakan saluran nafas dan mengencerkan lendir di hidung/ tenggorokan. Namun bila tidak membanik setelah beberapa hari, atau anak muncul gejala sesak nafas, saya sarankan untuk periksa ke dokter.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kmarin ank sya sudah sya bawa ke bidan di ksih obat bubuk racikan ,sekarang ingusny sudh mengental dan batukny jg dah gak terlalu ,kalo sya kmarin sma suami di blikan obat di apotik demacolin sma vitaminya protecal,tpi msih meriang trus hidung jg msih tersumbat sya harus mengkonsumsi obat apa lgi biar sembuh total?
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo keluhan meriang dan juga hidung tersumbat dapat disebabkan oleh infeksi saluran nafas atas oleh virus atau yang dikenal common cold. untuk keluhan ini umumnya akan membaik ketika daya tahan tubuh juga membaik.
obat yang anda konsumsi sudah tepat dan berisi anti demam, anti histamin untuk bersin2 dan gatal pada hidung juga dekongestan guna mengatasi hidung yang tersumbat.
selain mengonsumsi obat untuk meredakan gejala sebaiknya meningkatkan daya tahan tubuh saat sedang mengalami keluhan common cold ini.
beberapa hal yang dapat dilakukan adalah tidur yang cukup, perbanyak mengonsumsi air putih, menjaga kebersihan ruangan, makan teratur, perbanyak konsumsi buah2an dan sayuran yang mengandung vitamin dan mineral
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
sudah berapa hari keluhan anda?
apakah nafsu makan menurun?
sebaiknya di periksa kan ke dokter secara langsung, untuk mendapatkan terapi yg sesuai,
hidung tersumbat dapat menimbulkan demam,
sebaiknya hindari gorengan, es/dingin, makan atau minuman yg terlalu manis, perbanyak istirahat yg cukup, perbanyak minum air putih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih atas pertanyaannya
Jawaban Ini untuk kasus hidung tersumbat yang dialami oleh ibu ya,
Apakah ada ingus nya? ingusnya kental, encer atau berbau?
apakah disertai keluhan bau nafas tidak sedap, pusing dan nyeri tenggorokan?
apakah serasa ada lendir yang mengalir di tenggorokan?
Ada beberapa penyebab hidung tersumbat antara lain:
- peradangan hidung
- peradangan pada sinus
- tulang hidung bengkok
Obat demacolin sudah memiliki kandungan untuk melegakan hidung ya. ada beberapa hal lain yang dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala hidung tersumbat:
- menghirup uap air hangat
- meningkatkan daya tahan tubuh dengan cara: makan teratur, 3x sehari dengan kandungan gizi cukup. Istirahat yang cukup 7-8 jam sehari, serta minum air putih 2 liter per hari pada orang dewasa sehat
- mengurangi minum minuman dingin, makanan terlalu pedas
Bila keluhan masih berlanjut, anda dapat memeriksakan diri ke dokter terdekat ya. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok, saya mau bertanya kenapa ya kok ASI saya keluar nya sedikit. Bagaimana cara nya agar ASI saya keluar banyak, padahal saya sudah makan minum banyak istirahat juga teratur, pikiran di usahain biar ga stres. Jadi saya harus bagaimana dok?
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo, berapakah usia bayi anda saat ini?
produksi asi terjadi melalui mekanisme feedback, jadi semakin sering anda mengosongkan payudara maka tubuh akan memberikan signal untuk memproduksi lebih banyak asi.
selain dengan menerapkan pola hidup sehat seperti mengonsumsi makanan yang bergizi dan teratur, terutama makanan tinggi protein, konsumsi cairan yang cukup, istirahat dan mengelola stres anda juga dapat menyusui/melakukan pompa asi lebih sering agar tubuh memproduksi asi lebih banyak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
apakah sering anda menyusui?
semakin sering menyusui maka ASI akan semakin lancar, menyusui maksimal 2 jam
beberapa tips untuk memperlancar ASI:
1. kelola stres
2. istirahat yang cukup
3. makan-makanan yg bergizi
4. sering menyusui
5. pijet oksitosin
6. kompres hangat & dingin
7. pompa ASI jika anak tidak mau menyusu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo dok, saya ingin kembali bertanya, kalau susu terhidrolilasi enkstensif itu contoh nya seperti merek apa ya dok
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Apakah susu tersebut di rekomendasi kan oleh dokter?
apakah ada keluhan?
merk susu terhidrolisa ekstensif seperti nutramigen,
sebaiknya di konsultasikan secara langsung ke dokter spesialis anak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih atas pertanyaannya
Susu terhidrolisa ekstensif merupakan alternatif asupan nutrisi bagi bayi yang menderita alergi terhadap susu sapi. Susu terhidrolisa ekstensif adalah susu yang hipoalergenik / rendah zat yang mengandung alergen. Sebelum pemberian susu ini sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu ke dokter spesialis anak ya. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok mau nanya saya baru mengalami flu ,sedangkan ank sya sudh bbrpa hri ini mnglami flu dan batuk ,anak sya umur 7 bulan yg sya mau tanyakn obat apa yg cocok buat sya agar sgera sembuh flu nya
Dok mau nanya saya baru mengalami flu ,sedangkan ank sya sudh bbrpa hri ini mnglami flu dan batuk ,anak sya umur 7 bulan yg sya mau tanyakn obat apa yg cocok buat sya agar sgera sembuh flu nya