July 07, 2019 10:37
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui
- umur dan jenis kelamin?
- apakah sempat menggunakan produk pengelupasan kulit sebelumnya?
- apakah kulit sensitif sudah dari dulu atau baru-baru ini?
- apakah saat ini masih berjerawat?
Kami tunggu informasi tambahannya ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Perlu diketahui bahwa tingkat warna kulit seseorang berbeda-beda. Yang terpenting adalah menjaganya sehat dan lembab, sehingga kulit tampak lebih cerah. Warna kulit yang paling terang yang dapat diraih adalah warna kulit yang paling putih/ terang di bagian tubuh anda.
Berikut beberapa cara menjaga kulit cerah dan sehat:
- banyak minum air putih
- jaga kulit tetap bersih
- lakukan perawatan yang tepat dengan jenis kulit (hipo allergenic)
- rutin scrub dan masker dengan bahan alami yang sesuai dengan jenis kulit atau dengan perawatan ke klinik
- gunakan tabir surya minimal 30 menit sebelum terpapar sinar matahari
- perbanyak asupan serat dan buah
- batasi asupan garam
- hindari penggunaan pemutih yang tidak diketahui kandungannya
Anda dapat berkonsultasi dengan dokter kulit untuk menentukan jenis kulit dan perawatan yang paling tepat untuk anda ya
Semoga informasi ini cukup membantu silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur saya 17 tahun
Saya perempuan
Awalnya saya pake sabun yg ada acne nya dan ditambah dengan saling gel gitu
Kalo kulit saya sensitif emang mulai dari menginjak SMP
Iya sampai sekarang jerawat nya udh mulai nggak ad tpi bnyk jerawat kecil kecil dan bekas nya merah merah dok
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic
Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Mohon diinformasikan;
-usia
-jenis kelamin
-bekas jerawat kemerahan sejak kapan?
-apakah kulit anda termasuk kulit yang sensitif?
Jika anda memasuki usia remaja, besar kemungkinannya untuk timbul jerawat.
Papula, pustula, komedo hitam, komedo putih, nodul, dan kista adalah tipe-tipe jerawat. Jerawat muncul karena kelenjar Sebaceous yang berada di dasar folikel rambut mulai aktif.
Jerawat ringan seringkali tidak perlu diberikan perawatan khusus karena akan hilang dengan sendirinya dalam kurun waktu 7 hari. Namun jika mengganggu penampilan bisa diberikan gel atau cream anti jerawat yang dijual bebas seperti :
-Resorcinol
Membantu menghilangkan komedo hitam dan putih.
-Benzoyl Peroxide
Membunuh bakteri dan mengakselerasi penggantian sel kulit mati dan memperlambat produksi sebum.
-Asam salisilat
Membantu menghilangkan komedo hitam dan putih dan membantu menghilangkan peradangan danbengkak pada kulit.
-Retin-A
Membantu menghancurkan sesuatu yang menjadi penyumbatan pada folikel.
-Azelaic Acid
Menghilangkan sumbatan di folikel, menghentikan produksi sebum yang berlebihan dan mencegah pertumbuhan bakteri
Saran:
-Mengatur pola makan
makanan berlemak, pedas dan tinggi gula dapat memicu munculnya jerawat.
-Rutin membersihkan wajah
Rutin membersihkan wajah. Bersihkan wajah 2 kali sehari, sebelum beraktivitas dan pada malam hari. Pilih pembersih wajah yang mampu membersihkan kotoran serta minyak pada wajah. Saat sedang berjerawat, hindari penggunaan scrub yang justru dapat mengiritasi kulit.
-Hindari memencet Jerawat
Menekan jerawat dapat memperparah kondisi jerawatmu. Sering memencet jerawat yang sedang meradang, bukan mengurangi jerawat yang timbul, tapi malah memperparah kondisinya.
-Jangan salah pilih produk kecantikan
Untuk jerawat yang lebih parah atau tidak kunjung sembuh dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
terima kasih tambahan informasinya
Maka kulit sensitif disebabkan karena penggunaan sabun dan gel jerawat ya
biasanya penggunakan gel anti jerawat disarankan untuk hanya dioles tipis di bagian yang berjerawat di malam hari saja.
Dan untuk mengatasi kulit sensitif setelah perawatan pengelupasan, diperlukan kesabaran dan waktu ya dik.
Sambil memperhatikan apakah yang mencetuskan terjadinya jerawat
Timbulnya jerawat dipengaruhi banyak hal :
1. Umur, Remaja memiliki kemungkinan untuk lebih berjerawat, karena peningkatan hormon androgen dan produkmi minyak
2. Kondisi keadaan kulit, kulit yang terlalu kering atau terlalu berminyak
3. Kebersihan permukaan kulit
4. Pola makan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Berikut beberapa cara menjaga kulit cerah dan sehat:
- banyak minum air putih
- jaga kulit tetap bersih
- lakukan perawatan yang tepat dengan jenis kulit (hipo allergenic)
- rutin scrub dan masker dengan bahan alami yang sesuai dengan jenis kulit atau dengan perawatan ke klinik
- gunakan tabir surya minimal 30 menit sebelum terpapar sinar matahari
- perbanyak asupan serat dan buah
- batasi asupan garam
- hindari penggunaan pemutih yang tidak diketahui kandungannya
Untuk bekas jerawat, biasanya akan berkurang seiring waktu, diperlukan waktu lama dan perawatan kulit yang tepat dan rutin, kadang diperlukan laser / peeling / microdermabrasi / derma roller (lebih dari 1 bulan)
Yang menjadi masalah utama adalah menangani timbulnya jerawat, bekas jerawat ditangani setelah jerawat tidak tumbuh lagi.
Semoga jawaban saya membantu, silahkan tanya kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
jerawat memang seringkali muncul karena faktor kebersihan dan juga hormonal (terutama pada dewasa muda).
bila sudah cukup lama jerawat ini hilang timbul, ada baiknya diperiksakan ke dokter kulit yaa, karena beberapa jerawat bisa merupakan manifestasi infeksi kulit seperti infeksi bakteri yang membutuhkan antibiotika dan pengobatan khusus.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. jangan memencet jerawat
2. cuci tangan menggunakan sabun sebelum menyentuh area muka
3. cuci muka lebih sering, dan gunakan sabun bayi. hindari penggunaan sabun antiseptik karena akan membuat kulit kering
4. terapkan pola hidup sehat berikut untuk regenerasi kulit yang baik:
a. Kelola stress
b. Makan makanan dengan gizi seimbang yang terdiri dari protein, lemak, karbihidrat, vitamin, mineral, dan serat (sayur dan buah-buahan)
c. Tidur cukup 8 jam sehari
d. Olahraga rutin 3x seminggu
e. Minum air putih 2 liter sehari
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter kulit terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat Pagi dok Saya mau nanya nih dok, kulit saya kan sensitif terus saya nggak pakai sabun ataupun cream lain nya, ya kemungkinan kan kulit saya kusam ni terus malah ada bekas jerawat kemerahan gitu,setiap pagi sore malam saya selalu membersihkan muka dengan air biasa aja supaya nggak bertambah bnyk, beberapa Minggu ini kulit saya jdi kusam kering gitu, gimana ya cara atasinya dan apa sabun apa yg baik buat kulit saya ini? Terimakasih
Selamat Pagi dok Saya mau nanya nih dok, kulit saya kan sensitif terus saya nggak pakai sabun ataupun cream lain nya, ya kemungkinan kan kulit saya kusam ni terus malah ada bekas jerawat kemerahan gitu,setiap pagi sore malam saya selalu membersihkan muka dengan air biasa aja supaya nggak bertambah bnyk, beberapa Minggu ini kulit saya jdi kusam kering gitu, gimana ya cara atasinya dan apa sabun apa yg baik buat kulit saya ini? Terimakasih