July 07, 2019 14:31
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, Selamat sore, terimakasih telah menghubungi HonestDocs.
Kehamilan terjadi ketika terjadi pembuahan dari sel telur oleh sel sperma. Pada dasarnya untuk terjadi pembuahan itu, sperma perlu dikeluarkan didalam vagina agar dapat bergerak menuju rahim untuk membuahi sel telur, sehingga, apabila sperma hanya mengenai pakaian tanpa masuk ke liang vagina, atau apabila melakukan petting/ pergesekan alat kelamin, dan oral, maka sperma tidak dikeluarkan di vagina, maka kemungkinan untuk proses pembuahan itu sangatlah kecil. Namun, untuk memastikannya dapat dilakukan tes kehamilan urin/ testpack. Testpack dapat dilakukan mulai hari pertama telat menstruasi, sebaiknya dengan urin pertama pagi hari. Testpack akan muncul positif bila terdapat hormon HcG yang ada pada darah ketika terjadi pembuahan ovum oleh sperma.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila anda tidak merencanakan kehamilan dengan pasangan anda sebaiknya menggunakan alat kontrasepsi seperti kondom atau pil KB untuk mencegah kehamilan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih dokter
Lalu apakah benar bahwa lendir/cairan yang dikeluarkan oleh pacar saya yang membasahi celana dalam tersebut dapat "menarik" sperma ataupun cairan pra ejakulasi?
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Tidak benar. Cairan sperma hanya akan keluar saat ejakulasi, sedangkan cairan pra ejakulasi akan keluar saat terangsang secara seksual. Sedangkan cairan vagina juga akan keluar saat terangsang secara seksual.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jadi bekas sperma cairan pra ejakulasi yang saya keluarkan tidak menembus masuk ke celana dalam pacar saya dengan bantuan lendir vagina dok?
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Kemungkinan itu terjadi sangat kecil ya. Jadi anda tidak perlu khawatir.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih dokter atas waktu dan jawabannya
Kemarin setelah saya ejakulasi dalam kondom saya membersihkan penis saya dengan air dingin. Setelah itu saya memakai celana dalam, dan kemudian pacar saya melakukan petting dengan menggesekkan alat kelamin (kami berdua memakai celana dalam). Saya merasakan vagina pacar saya basah dan saya melihat ada sedikt flek sisa sperma yang masih terbilang basah di celana dalam saya pasca ejakulasi. Apakah dengan adanya sisa sperma dan kondisi vagina yang basah tersebut bisa menyebabkan kehamilan meskipun kami berdua memakai celana dalam? Terima kasih
Kemarin setelah saya ejakulasi dalam kondom saya membersihkan penis saya dengan air dingin. Setelah itu saya memakai celana dalam, dan kemudian pacar saya melakukan petting dengan menggesekkan alat kelamin (kami berdua memakai celana dalam). Saya merasakan vagina pacar saya basah dan saya melihat ada sedikt flek sisa sperma yang masih terbilang basah di celana dalam saya pasca ejakulasi. Apakah dengan adanya sisa sperma dan kondisi vagina yang basah tersebut bisa menyebabkan kehamilan meskipun kami berdua memakai celana dalam? Terima kasih