June 25, 2019 06:01
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, pertanyaan Anda mungkin kurang spesifik sehingga dokter belum bisa menjawab pertanyaan Anda. Tolong jelaskan lebih detail gejala, sudah berapa lama dan seberapa sering? Cantumkan juga informasi pribadi Anda seperti jenis kelamin, usia, pengobatan, atau makanan tambahan yang Anda makan, dll. Atau Anda dapat mencari informasi umum, daftar nama dokter dan lebih dari 5.000 artikel kesehatan di situs kami. Jika Anda bertanya tentang rumah sakit Anda dapat menemukan informasi kontak rumah sakit di sini. Untuk bantuan lebih lanjut Anda bisa mengirimkan email ke [email protected] Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dokter sekitar ada 3 bulan saya terlambat apakah hal tersebut bisa saja kista?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah hal ini terjadi pertama kalinya?
- umur
- apakah siklus menstruasi sebelumnya teratur atau tidak?
- riwayat persalinan / keguguran?
- apakah menggunakan KB?
- sudah berapa lama haidnya tidak teratur?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Siklus haid normal adalah sekitar 25-35 hari, dengan rata-rata 28 hari.
Bila siklus haid anda terjadi setiap 28 hari (masih dalam rentang 25-35 hari) maka siklus anda masih terhitung normal / teratur.
Menstruasi yang normal biasanya berlangsung selama 3-7 hari.
Perubahan siklus menstruasi dapat dipengaruhi beberapa hal, misalnya
1. Perubahan hormonal
2. Pemakaian alat kb
3. Perubahan pola hidup : terlalu cape, kurang tidur atau aktifitas fisik berlebih
4. Perubahan pola diet
5. Perubahan berat badan yang drastis
6. Stress
7. Penyakit lainnya
8. Kehamilan / keguguran
Apakah akhir - akhir ini ada perubahan pola makan, kurang istirahat, terlalu cape atau stress? karena hal ini juga memicu gangguan siklus menstruasi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sudah sering dok,umur 18,,tidak pernah teratur,belum menikah dok,tidak KB,sudah lama dok
Sudah sering dok,umur 18,,tidak pernah teratur,belum menikah dok,tidak KB,sudah lama dok
Sy hanya ingin tau obat apa yg ampuh mengatasi gelaja tersebut
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Umur berapa kah anda mendapat haid pertama kali?
Bagaimana dengan pola makannya? teratur atau tidak?
apakah sering kurang tidur?
apakah rutin berolahraga?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
siklus haid yang tidak teratur dapat disebabkan banyak hal, dan untuk mengatasi hal ini, tentunya perlu diketahui dulu penyebabnya, dan biasanya siklus menstruasi dapat teratur dengan pola hidup yang sehat.
Mengenai apakah ada kista atau tidak, harus diperiksa USG di dokter kandungan ya dik
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Saya sedikit menambahkan
Siklus menstruasi biasanya sekitar 21-35 hari, dihitung dari hari pertama menstruasi bulan ini, hingga hari pertama menstruasi berikutnya.
Penyebab telat:
1. Stres
2. Obesitas
3. Berat badan turun
4. Produksi prolaktin berlebih
Peningkatan hormon prolaktin ini dapat memengaruhi kinerja hormon lain yang berperan dalam proses menstruasi, yaitu estrogen dan progesteron
5. Alat kontrasepsi
5. Polycystic ovary synd (PCOS)
Kelainan fungsi indung telur
6. Penyakit kronis
Diabetes
7. Menopuse dini
8. Merokok
9. Masalah tiroid
Periksakan pada dokter bila alami menstruasi terlambat atau masalah lain terkait menstruasi, seperti haid berhenti tiba-tiba selama lebih dari 90 hari, siklus bulanan menjadi sangat tidak teratur, haid berlangsung selama lebih dari 7 hari, nyeri parah, atau darah keluar dengan deras dan harus ganti pembalut setiap satu atau dua jam sekali.
Sekian jawaban dari saya
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
siklus haid yang tidak teratur dapat disebabkan banyak hal, dan untuk mengatasi hal ini, tentunya perlu diketahui dulu penyebabnya, dan biasanya siklus menstruasi dapat teratur dengan pola hidup yang sehat.
Mengenai apakah ada kista atau tidak, harus diperiksa USG di dokter kandungan ya dik
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Telat haid, atau haid tak teratur pada wanita usia muda, memang salah satunya dapat disebabkan oleh kista, Polycystic Ovary Syndrome (PCOS).
Gadis-gadis dengan PCOS biasanya memiliki siklus menstruasi yang tidak teratur dan pertumbuhan rambut berlebih (mislnya pada wajah/badan) atau jerawat yang berlebihan. Kista juga sering menyebabkan kelebihan berat badan.
Bahkan beberapa gadis dengan PCOS ini, mungkin tidak mengalami menstruasi (amenore) atau menstruasi tidak teratur, misalnya kurang dari 9 kali haid dalam setahun atau tidak haid selama 3 bulan atau bahkan lebih.
Jika Anda mencurigai bahwa hal ini mungkin terjadi pada Anda, maka sebaiknya lakukan pemeriksaan di dokter kandungan untuk memastikannya. Dokter juga akan memeriksa dengan USG pada area indung telur untuk melihat ada tidaknya kista.
Tak perlu takut, karena pada prinsipnya semakin cepat penyakit diketahui penanganannya akan lebih baik. Begitupun sebaliknya.
Dan apabila ternyata tidak ada penyakitnya, maka pikiran akan menjadi lebih tenang.
Demikian jawaban dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Adapun obat-obatan, maka hal ini akan ditentukan setelah masalah atau penyakitnya diketahui. Jika ternyata hanya faktor stress, kelelahan, atau kurang istirahat dan termasuk variasi normal, maka cukup menerapkan pola hidup sehat seperti telah dijelaskan.
Namun, apabila terbukti PCOS, maka obat-obatan yang dapat membantu seperti:
- Pil KB kombinasi
- Progestin
- Clomiphene
- Metformin
- Gonadotropin
- Spironolakton
- dll
Disesuaikan dengan kondisi Anda. Oleh sebab itu, obat tersebut hanya tersedia atas resep dari dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Kista ovarium merupakan tumor berbentuk kantung berisi cairan yang terbentuk di ovarium/ indung telur.
Pada umumnya kista tidak menimbulkan keluhan atau gejala, kecuali ukurannya besar, pecah atau terpuntir.
Ada dua jenis kista :
1. Kista fungsional : yang muncur seiring siklus menstruasi, biasanya tidak berbahaya dan dapat hilang dengan sendirinya
2. Kista patologis : merupakan kista yang mengandung sel abnormal.
Biasanya tidak ada gejala yang khas untuk kista ovarium, ada beberapa wanita tidak mengalami gejala apapun, berikut ada beberapa gejala yang dapat ditemukan : nyeri perut, perdarahan, rasa tidak nyaman di perut, mual, muntah, sakit kepala, nyeri yang sangat mengganggu saat menstruasi dll.
Penanganan kista tergantung ukuran dan jenis kista, biasanya kista dengan ukuran kecil dapat hilang dengan sendirinya, kecuali kista yang berukuran besar atau berpotensi ke arah keganasan
Penjelasan lengkap mengenai kista dapat di baca di :
https://www.honestdocs.id/penyakit-kista-ovarium
Beberapa pola hidup yang dapat dilakukan :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. Batasi asupan makanan tinggi lemak jenuh, kolesterol dan lemak trans
9. Hindari makanan dan minuman olahan atau dalam kemasan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hai, hanya menambahkan saja yg sudah diterangkan saja, jika niat anda ingin lancar haidnya mungkin kami sarankan jangan menggunakan obat-obatan yang tanpa adanya rekomendasi dari dokter, segera anda periksakan dahulu ke dokter anda, mungkin dokter spesialis kandungan lebih baik
demikian semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter tips agar datang bulan teratur
Dokter tips agar datang bulan teratur