July 15, 2019 10:08
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah benjolan itu cepat membesar?
sudah berapa lama benjolan tersebut anda rasakan?
apakah terasa nyeri atau tidak?
apakah gatal?
benjolan yang anda alami dapat berupa:
- dermatofibroma
- skin tag
- melanoma
- nodul
- kutil
Memang sebaiknya dilakukan tindakan di dokter bedah, anda tidak perlu khawatir, tindakah bedah yang dilakukan merupakan bedah minor, sehingga anda tidak masuk ruang operasi, tetapi kemudian benjolan tersebut akan diperiksa jaringannya untuk mengetahui jenis sel yang membentuk benjolan tersebut ya
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Dermatofibroma adalah suatu kondisi kulit yang tampak seperti pertumbuhan jaringan yang berukuran kecil dan bulat. Kulit memiliki lapisan yang berbeda, diantaranya sel-sel lemak subkutan, dermis, dan epidermis
Biasanya, dermatofibroma bersifat kronis dan tidak dapat sembuh sendiri secara spontan. Tetapi kondisi ini tidak berbahaya, dan perawatan biasanya semata-mata hanya bertujuan untuk alasan kosmetik.
Pilihan pengobatan untuk dermatofibroma meliputi:
-pembekuan / cryotherapy (dengan nitrogen cair)
-injeksi kortikosteroid
-terapi laser
-skin peeler
Terapi ini mungkin tidak dapat menghilangkan dermatofibroma sepenuhnya, karena jaringan dapat terakumulasi kembali di dalam lesi dan kembali ke ukuran sebelum dilakukan terapi.
Sebuah dermatofibroma dapat sepenuhnya dihilangkan dengan eksisi bedah
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tidak nyeri, pembesaran lambat, sudah bertahun2..di eksisi gt ya dok..apa perlu di biopsi juga..
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
terima kasih tambahan informasinya
betul, menurut saya lebih baik ke dokter bedah ya, dieksisi kecil, agar bersih dan tidak tumbuh lagi, nanti dokter bedah akan memberitahu apakah perlu di PA atau tidak (patologi anatomi) untuk memeriksa jenis jaringannya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih masukannya dokter 😊
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Informasi lengkap mengenai dermatofibroma dapat anda baca di
https://www.honestdocs.id/dermatofibroma
saya mengerti ketakutan anda begitu mendengar dokter bedah, tetapi hal itu merupakan hal yang tepat, mengingat sebaiknya bila ada benjolan, dikonsultasikan ke dokter bedah, dan untuk dermatofibroma, bedah yang dilakukan bukanlah operasi besar ya. sehingga anda tidak perlu takut.
Diskusikan ke dokter bedahnya nanti mengenai resiko pembedahan, masa pemulihan, cara merawat luka, pemeriksaan jaringan nya (PA) dll nya ya
Selamat pagi
selamat beraktivitas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Bila pembesaran lambat dan sudah kronis, kemungkinan merupakan tumor kulit jinak, namun tidak menutup kemungkinan bisa progres lebih jauh. Saya sarankan untuk dieksisi juga.
Memang tindakan bedah bisa menyeramkan, namun perlu anda ketahui ini hanya bedah minor, setelah benjolan diambil dan kulit ditutup, tinggal menunggu luka operasi sembuh ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya
Tentu periksakan pada dokter bedah agar lebih jelas, bila memang membesar bisa dilakukan biopsi untuk melihat kemungkinan benjolan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Honestdocs, sy wanita 28th,, tanya dokter di paha sy ada benjolan kecil berwarna coklat keras apakah itu termasuk dermatofriboma? Sy sudah ke spkk yg beda 2x .. yg satu bilang bisa dilakukan tindakan couter, kalau yg satu dirujuk ke bedah saja, sy jadi takut kalau harus ke bedah .. dokternya tidak menjelaskan apa2 jg..mungkin krn pasien banyak sekarang 😁 Trimakasih sebelumnya
Honestdocs, sy wanita 28th,, tanya dokter di paha sy ada benjolan kecil berwarna coklat keras apakah itu termasuk dermatofriboma? Sy sudah ke spkk yg beda 2x .. yg satu bilang bisa dilakukan tindakan couter, kalau yg satu dirujuk ke bedah saja, sy jadi takut kalau harus ke bedah .. dokternya tidak menjelaskan apa2 jg..mungkin krn pasien banyak sekarang 😁 Trimakasih sebelumnya