June 26, 2019 17:59
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
wa'alaikumussalâm
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Mohon diinformasikan;
-usia
-jenis kelamin
-apakah setelah kejadian sudah dibawa ke dokter untuk difoto rontgen?
-bila tidak apakah anda diurut untuk mengobatinya?
-obat apa saja yang sudah diminum?
Munculnya benjolan yang disertai nyeri seperti yang Anda alami mungkin disebabkan oleh kondisi yang berkaitan dengan riwayat cidera Anda sebelumnya, misalnya karena:
- Hematoma (perdarahan dalam)
- Edema (rembesan cairan interstitial)
- Dislokasi sendi
- Fraktur (patah tulang)
- Ruptur cairan synovial
- Bursitis (radang bursae)
- Malunion (abnormalitas pertumbuhan tulang pasca fraktura), dsb.
Saran:
-Istirahatkan sendi yang nyeri, hindari aktifitas fisik yang berlebihan
-Kompres tangan yang nyeri dan benjol dengan air es
-Hindari menekan atau menggerak-gerakkan benjolan di kaki
- Untuk meredakan nyeri, Anda bisa mengkonsumsi obat paracetamol
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Curiga akibat trauma dari kecelakaan yang membuat bentuk asimetri dari lengan anda.
Disarankan untuk ke rumah sakit agal dilakukan pemeriksaan lanjutan seperti rontgen, konsultasikan oada spesialis orthopedi.
Bila anda memiliki bpjs, bisa ke faskes pertama, untuk diperiksa, bila memang perlu, akan dirujuk ke spesialis ortho.
Sekian jawaban saya, semoga berhuna bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Dari informasi yang anda berikan, ada kemungkinan terjadinya patah atau pergeseran sendi, yang sebaiknya ditangani oleh tenaga medis, sebaiknya segera periksakan ke dokter ya,
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
adanya benjolan pada persendian setelah mengalami cedera maka ada beberapa kemungkinan penyebabnya.
Bisa jadi itu merupakan pergeseran sendi, atau menumpuknya cairan sendi sehingga menonjol, bisa juga akibat pendarahan di dalamnya (hematom).
silakan coba diraba kalau itu keras berarti kemungkinan besar itu sendi yang bergeser. Namun apabila Lunak, maka curiga cairan cairan yang saya sebutkan tadi lah penyebabnya.
Kondisi seperti ini jangan dibiarkan begitu saja, sebaiknya segera diperiksakan ke dokter khususnya dokter ortopedi. Dokter ortopedi adanya di rumah sakit atau klinik bedah tulang.
setelah dokter melakukan pemeriksaan maka ia akan memberikan penanganan yang sesuai dengan hasil pemeriksaan tadi. Biasanya diperlukan foto rontgen untuk lebih memastikan kondisi tulang dan persendiannya.
Bisa jadi hanya memerlukan pengobatan, perban, tindakan reposisi, bahkan operasi. namun tak perlu takut semua tindakan disesuaikan dengan kondisi Anda agar sembuh dengan baik.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dokter, terimakasih sekali dokter ...
Assalamu'alaikum dokter ... Saya ingin bertanya dok... Dua minggu yg lalu saya kecelakaan motor dok, dan tangan saya bisa bergerak tapi tidak bisa mengangkat beban dok ... Tepatnya di lengan atas pergelangan tangan dok... Dan di lengen saya itu ada benjolan gitu dok, kemaren minggu kemarin masih sakit dok, tapi setelah kusuk tidak sakit lagi tapi masih benjol gitu dok ... Dan tangan saya kelihatan bengkok fok dari benjolan itu ... Trus tangan saya tidak bisa membalik ke telapak tangan dok, bisa sedikit tapi sakit sekali dok dibagian pergelangan tangan yg kiri ... Bagaimana itu ya dok, nenjolan nya juga itu tulang atau apa ya dok... Terimakasih ...
Assalamu'alaikum dokter ... Saya ingin bertanya dok... Dua minggu yg lalu saya kecelakaan motor dok, dan tangan saya bisa bergerak tapi tidak bisa mengangkat beban dok ... Tepatnya di lengan atas pergelangan tangan dok... Dan di lengen saya itu ada benjolan gitu dok, kemaren minggu kemarin masih sakit dok, tapi setelah kusuk tidak sakit lagi tapi masih benjol gitu dok ... Dan tangan saya kelihatan bengkok fok dari benjolan itu ... Trus tangan saya tidak bisa membalik ke telapak tangan dok, bisa sedikit tapi sakit sekali dok dibagian pergelangan tangan yg kiri ... Bagaimana itu ya dok, nenjolan nya juga itu tulang atau apa ya dok... Terimakasih ...