July 07, 2019 07:42
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Obat apakah yang anda maksud?
karena foto yang anda kirim tidak kami terima, tolong dikirim ulangnya
Sambil melengkapi informasi berikut:
- umur dan jenis kelamin?
- sudahberapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah anda sering menggunakan sabun kewanitaan atau pantyliner?
- apakah sudah aktif secara seksual?
- apakah disertai keputihan?
Kami tunggu informasi nama obatnya ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Gejala sering pipis dikenali sebagai infeksi saluran kemih / ISK (Urinary Tract Infection/UTI). ISK merupakan infeksi yang terjadi pada salah satu bagian dari sistem kemih, seperti ginjal, ureter, kandung kemih atau uretra. Pada umumnya, ISK ini terjadi pada saluran kemih bagian bawah, yaitu kandung kemih dan uretra.
Infeksi ini lebih sering terjadi pada wanita dibandingkan pria. Karena wanita memiliki saluran uretra yang lebih pendek.
Dengan gejala :
- keinginan untuk terus menerus berkemih, walaupun kandung kemih kosong.
- sensasi terbakar setelah berkemih
- frekuensi berkemih sering, dengan jumlah urine yang sedikit
- kadang urine berwarna merah muda atau merah terang - tanda adanya darah pada urine
- bau urine yang menyengat
- pada wanita kadang disertai nyeri pada bagian panggul.
Infeksi ini dapat terjadi karena bakteri E.Coli yang biasanya terdapat pada saluran cerna menyebar dari anus ke uretra karena dekatnya kedua saluran tersebut pada wanita.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Beberapa hal yang dapat membantu mencegah terjadinya infeksi adalah :
- menjaga area kemih bersih dan kering : dengan menyeka dari arah depan ke arah anus setelah berkemih.
- minum air putih minimal 2 liter / sesuai dengan aktifias sehari-hari.
- hindari asupan alkohol dan minuman mengandung kafein
- hindari penggunakan produk yang mengandung parfum di area kemaluan
- gunakan pakaian dalam berbahan katun, dan tidak terlalu ketat untuk menjaga area tersebut kering
- berkemih setelah aktifitas seksual
- ganti pantyliner sesering mungkin setelah terasa lembab
- gunakan air mengalir untuk membasuh area kewanitaan terutama di wc umum, jangan menggunakan air yang ditampung
- hindari kebiasaan menahan pipis
Apabila gejala tidak berkurang setelah mencoba minum banyak air putih, sebaiknya anda menemui dokter terdekat untuk mendapatkan antibiotik, dan pastikan anda menghabiskan antibiotik sesuai anjuran dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi,
Terima kasih sudah menghubungi honestdoc
Usia anda?
Keluhan sejak kapan?
Anda kurang minum?
Apakah disertai rasa nyeri?
Obat apa yang sudah anda konsumsi?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur 36 th, jenis kelamin perempuan,
keluhan 4 hari
Keluhan terjadi saat menstruasi hari ketiga yang menyebabkan menstruasi saya berhenti. Saya ganti pembalut sehari lebih dari 10 kali karena volume menstruasi yang banyak. Tidak menggunakan sabun kewanitaan dan pantyliner
Sudah aktif secara seksual, tapi 2 Minggu tidak ada aktifitas.
Tidak ada keputihan
Note: saya sering anyang anyangan ketika kecil dan remaja.
Pertanyaannya, apakah ada obat yang bisa saya beli tanpa resep dokter untuk mengatasi keluhan di atas. Saya ada rencana ke dokter urologi tapi karena harus ke kota karena RS sekitar rumah tidak ada spesialis urologi. Terimakasih
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Saya coba menjawab, sambil menunggu konfirmasi anda. Dimana keluhan anda mengarah pada isk.
Infeksi saluran kemih adanya gangguan pada ginjal, ureter, kandung kemih, dan uretra
Di bagi menjadi saluran kemih bagian atas dan bagian bawah.
Bagian atas seperti ginjal dan ureter, sedangkan bagian bawah kandung kemih dan uretra.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Saran saya:
1. Minum air lebih banyak
2. Jangan gunakan pakaian terlalu ketat
3. Setelah buang air kecil bersih kan kembali, sebisa mungkin untuk di keringkan
4. Sebelum berhubungan, pastikan sudah membersihkan area vital
Untuk sementara, penggunaan obat anti nyeri seperti mefenamat dapat dikonsumsi setelah makan, maximal 3 kali sehari.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Perbaiki pola hidup telebih dahulu.
Jika setelah pengobatan masih terasa nyeri hingga mengganggu aktifitas dapat dikonsul kan kembali pada spesialis.
Untuk dilakukan pemeriksaan lanjut seperti urine lengkap
Sekian jawaban dari saya,
Semoga bermanfaat untuk anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Obat apakah yang anda kirimkan fotonya? karena kami tidak menerima foto yang anda kirim
apakah anda sering kurang minum? atau sering menahan pipis?
bagaimana anda membasuh area kewanitaan? disarankan dari depan ke belakang ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya belum minum obat sama sekali, cuma minum yang banyak. Rendaman dengan air hangat (ini lumayan membantu). Kalau buang air kecil buru buru saya suka basuh lewat belakang. Tidak ada foto obat yang saya kirim. Saya tidak tau obat apa yang harus digunakan.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Penyebab ISK yang sering terjadi adalah :
- kurang minum
- sering menahan pipis
- kesalahan membasuh area kewanitaan
- area kewanitaan terlalu lembab
- kebiasaaan menggunakan sabun kewanitaan
- kebiasaan menggunakan pantyliner terlalu lama
- penyakit menular seksual
DIcoba diperbaiki cara membasuh nya ya
Biasanya dengan banyak dan sering minum, misalnya setengah gelas setiap 15 menit, akan membantu membasuh kuman, sehingga gejala anyang-anyangan dapat sembuh tanpa obat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah ada obat isi dan antibiotik yang bisa disarankan untuk keluhan saya?
Apakah ada obat ISK dan antibiotik yang bisa disarankan untuk keluhan saya? Terimakasih
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Biasanya dengan banyak minum air putih, gejala anyang-anyangan akan sembuh dengan sendirinya dalam 1-2 jam, memang ibu akan merasa sering berkemih, dan kembung karena sering minum, tapi bakteri penyebab ISK akan terbasuh dan terbilas sehingga tidak memerlukan obat khusus ya bu
Bila tidak membaik dengan minum air, baru ibu periksakan ke dokter, bisa ke dokter umum
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Keluhan saya sudah 4 hari, saran baiknya dokter umum apa spesialis? Spesialis urologi kah?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk pengobatan ISK, ibu dapat periksa ke dokter umum ya bu
Beberapa hal yang dapat membantu mencegah terjadinya infeksi adalah :
- menjaga area kemih bersih dan kering : dengan menyeka dari arah depan ke arah anus setelah berkemih.
- minum air putih minimal 2 liter / sesuai dengan aktifias sehari-hari.
- hindari asupan alkohol dan minuman mengandung kafein
- hindari penggunakan produk yang mengandung parfum di area kemaluan
- gunakan pakaian dalam berbahan katun, dan tidak terlalu ketat untuk menjaga area tersebut kering
- berkemih setelah aktifitas seksual
- ganti pantyliner sesering mungkin setelah terasa lembab
- gunakan air mengalir untuk membasuh area kewanitaan terutama di wc umum, jangan menggunakan air yang ditampung
- hindari kebiasaan menahan pipis
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Sebelum ada hasil biakan urin dan uji kepekaan, antibiotik diberikan secara empirik selama 7-10 hari untuk eradikasi infeksi akut. Dengan pengobatan antibiotik oral, gejala ISK seharusnya dapat membaik dalam 2-3 hari.
Ciprofloxacin merupakan antibiotik untuk infeksi saluran kemih golongan fluoroquinolones yang efektif dalam melawan bakteri gram negatif dan gram positif. Dosis ciprofloxacin untuk ISK yakni 500 mg tiap 12 jam (2x 1 tablet sehari).
Efek samping penggunaan ciprofloxacin yang paling umum yakni gangguan gastrointestinal (mual, muntah, dan sembelit).
Hentika pemakaian apabila terjadi reaksi hipersensitivitas/alergi terhadap obat ini.
Bisa ditambah dengan parasetamol/asam mefenamat jika terdapat nyeri saat BAK.
Serta saran:
-Menyeka dari depan ke belakang setelah buang air kecil atau buang air besar
-Minum air putih yang banyak, 6 sampai 8 gelas
-Jangan menahan kencing
-Hindari celana ketat
-Mandi dengan air mengalir
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk pengobatan ISK, ibu dapat periksa ke dokter umum ya bu
Beberapa hal yang dapat membantu mencegah terjadinya infeksi adalah :
- menjaga area kemih bersih dan kering : dengan menyeka dari arah depan ke arah anus setelah berkemih.
- minum air putih minimal 2 liter / sesuai dengan aktifias sehari-hari.
- hindari asupan alkohol dan minuman mengandung kafein
- hindari penggunakan produk yang mengandung parfum di area kemaluan
- gunakan pakaian dalam berbahan katun, dan tidak terlalu ketat untuk menjaga area tersebut kering
- berkemih setelah aktifitas seksual
- ganti pantyliner sesering mungkin setelah terasa lembab
- gunakan air mengalir untuk membasuh area kewanitaan terutama di wc umum, jangan menggunakan air yang ditampung
- hindari kebiasaan menahan pipis
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Sebelum ada hasil biakan urin dan uji kepekaan, antibiotik diberikan secara empirik selama 7-10 hari untuk eradikasi infeksi akut. Dengan pengobatan antibiotik oral, gejala ISK seharusnya dapat membaik dalam 2-3 hari.
Ciprofloxacin merupakan antibiotik untuk infeksi saluran kemih golongan fluoroquinolones yang efektif dalam melawan bakteri gram negatif dan gram positif. Dosis ciprofloxacin untuk ISK yakni 500 mg tiap 12 jam (2x 1 tablet sehari).
Efek samping penggunaan ciprofloxacin yang paling umum yakni gangguan gastrointestinal (mual, muntah, dan sembelit).
Hentika pemakaian apabila terjadi reaksi hipersensitivitas/alergi terhadap obat ini.
Bisa ditambah dengan parasetamol/asam mefenamat jika terdapat nyeri saat BAK.
Serta saran:
-Menyeka dari depan ke belakang setelah buang air kecil atau buang air besar
-Minum air putih yang banyak, 6 sampai 8 gelas
-Jangan menahan kencing
-Hindari celana ketat
-Mandi dengan air mengalir
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk pengobatan ISK, ibu dapat periksa ke dokter umum ya bu, bila tidak ada spesialis urologi di tempat ibu
sambil ibu dapat mencoba beberapa cara di bawah ini ya bu :
- menjaga area kemih bersih dan kering : dengan menyeka dari arah depan ke arah anus setelah berkemih.
- minum air putih minimal 2 liter / sesuai dengan aktifias sehari-hari.
- hindari asupan alkohol dan minuman mengandung kafein
- hindari penggunakan produk yang mengandung parfum di area kemaluan
- gunakan pakaian dalam berbahan katun, dan tidak terlalu ketat untuk menjaga area tersebut kering
- berkemih setelah aktifitas seksual
- ganti pantyliner sesering mungkin setelah terasa lembab
- gunakan air mengalir untuk membasuh area kewanitaan terutama di wc umum, jangan menggunakan air yang ditampung
- hindari kebiasaan menahan pipis
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi , terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu. Berapa usia anda dan apa jenis kelamin anda?
Apakah disertai dengan demam?
Apakah disertai nyeri berkemih?
Apakah anda mempunyai riwayat kencing manis?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Dari keluhan kencing anyang anyangan dapat merupakan gejala dari infeksi saluran kemih/ ISK. Pengobatan yang tepat adalah menggunakan antibiotik, tergantung apakah ISKnya termasuk yg komplikata atau ISK non komplikata. Untuk pemilihan antibiotik dan dosisnya disesuaikan dengan masing-masing pasien dan kasus, disarankan untuk konsul ke dokter anda terlebih dahulu untuk diperiksa dan mendapatkan pilihan antibiotik yang tepat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Disamping itu, disarankan untuk banyak minum air dan tidak menahan kencing. Selain meningkatkan resiko batu saluran kemih, menahan kencing juga meningkatkan resiko infeksi saluran kemih karena air kencing dapat membasuh dan membersihkan saluran kemih dan mencegah infeksi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
selamat pagi dokter, saya mau tanya kenapa di daerah kelamin saya ada luka?apakah saya terkena penyakit hiv??
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat pagi
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui:
- umur
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah seperti sariawan?
- apakah terasa gatal atau nyeri?
- apakah disertai demam?
- apakah Ada gejala sakit saat berkemih?
- apakah Ada nanah atau cairan putih keluar dari penis?
- apakah Ada riwayat berhubungan intim beresiko? Tanpa menggunakan kondom atau berganti-ganti pasangan seksual?
Kami tunggu informasi tambahannya ya agar kami dapat membantu menjelaskan mengenai keluhan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Beberapa hari ini saya Anyang anyangan, sakit dan ngilu ketika habis buang air kecil. Apa obat yang bisa mengobati keluhan di atas yang bisa saya beli tanpa resep dokter?
Beberapa hari ini saya Anyang anyangan, sakit dan ngilu ketika habis buang air kecil. Apa obat yang bisa mengobati keluhan di atas yang bisa saya beli tanpa resep dokter?