July 14, 2019 20:01
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Seberapa besarkah kista coklatnya?
Kista cokelat merupakan salah satu jenis kista non-kanker yang merupakan kantung berisi cairan pada ovarium ( indung telur) , atau sering disebut juga endometriom ovarium, disebut kista coklat karena warnanya seperti cokelat yang meleleh, warna ini berasal dari darah menstruasi lama yang mengisi rongga kista.
Kista ini dapat terjadi di satu atau di kedua indung telur.
Kista cokelat terjadi pada 20-40 persen dari wanita yang menderita endometriosis
Berikut adalah gejala kista coklat, biasanya gejalanya mirip dengan endometriosis
- rasa sakit, atau nyeri atau kram pada saat menstruasi
- nyeri panggul di luar siklus menstruasi
- siklus mentruasi tidak teratur
- nyeri pada saat berhubungan intim
- infertilitas (tidak subur) bagi wanita
Keluarnya darah tidak disebabkan oleh pijat badannya ya bu, kecuali bila pijatnya terlalu keras atau ada pijatan di area perut bawah.
Semoga jawaban saya cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kista nya 2,7cm dok.
Maaf dok apakah efek dr protyra itu yg membuat haid lg? Krn kalnek sdh tdk sy minum.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Kista 2,7 cm masih dapat diobati ya bu
pastikan ibu rutin kontrol dan menerapkan pola hidup sehat
Prothyra adalah obat yang mengandung Medroxyprogesterone, yang merupakan hormon progestin yang digunakan untuk mengatasi perdarahan dari rahim dan membantu mengatus siklus menstruasi pada wanita yang tidak haid
Beberapa pola hidup yang dapat dilakukan :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. Batasi asupan makanan tinggi lemak jenuh, kolesterol dan lemak trans
9. Hindari makanan dan minuman olahan atau dalam kemasan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dok, sy umur 28 th, P1 A0, riwayat endometriosis dan sdh dlakukan pengangkatan ovarium kiri, drdl sy haid selalu teratur, tetapi bln mei kemarin haid sy hanya lendir bercampur darah, lalu bln juni sy haid lumayan banyak dan lbh dr 2 mg, stlh priksa usg, rahim sy sdh tdk menebal dan d tmukn lg kista coklat, oleh dokter sy d beri terapi asam traneksamat dan protyra, sempet berhenti tetapi stelah 3hr konsumsi obat, sy massage badan darah keluar lg. Yg sy tnyakan apakan krn pijat badan lalu bs kluar darah lg? Terimakasih
Selamat sore dok, sy umur 28 th, P1 A0, riwayat endometriosis dan sdh dlakukan pengangkatan ovarium kiri, drdl sy haid selalu teratur, tetapi bln mei kemarin haid sy hanya lendir bercampur darah, lalu bln juni sy haid lumayan banyak dan lbh dr 2 mg, stlh priksa usg, rahim sy sdh tdk menebal dan d tmukn lg kista coklat, oleh dokter sy d beri terapi asam traneksamat dan protyra, sempet berhenti tetapi stelah 3hr konsumsi obat, sy massage badan darah keluar lg. Yg sy tnyakan apakan krn pijat badan lalu bs kluar darah lg? Terimakasih