June 26, 2019 00:27
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat pagi
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Berapakah berat badannya?
Apakah gatalnya seperti gigitan nyamuk yang melebar?
Apakah seperti gambar yang pertama atau yang kedua?
Apakah Ada alergi makanan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
berat badannya 11 kg, iya bentolnya seperti gigitan nyamuk, kurang lebih seperti gambar no 1 namun ukuran bentol bentolnya lebih kecil
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Biduran, atau sering disebut urtikaria atau kaligata, merupakan keadaan dimana kulit kemerahan yang disertai dengan penonjolan atau peninggian kulit yang juga disertai rasa gatal yang hebat.
Biduran biasanya terjadi karena faktor pencetus tertentu yang dianggap tubuh sebagai benda asing (alergen); alergen ini akan menyebabkan terlepasnya histamin dan reseptor kimia lain oleh tubuh sebagai langkah perlindungan; dan menyebabkan pembuluh darah terbuka, kemudian kulit menjadi merah, bengkak dan gatal. Gejala ini dapat hilang setelah beberapa jam, beberapa hari atau kadang dapat bertahan dalam waktu yang cukup panjang.
Biduran dibagi menjadi 2 jenis berdasarkan waktu /lama terjadinya :
1. Biduran/urtikaria akut : biasanya sembuh total dalam waktu kurang dari 6 minggu
2. Biduran / urtikaria kronis : bila biduran terjadi lebih dari 6 minggu
Biduran dapat terjadi karena
1. Reaksi alergi : gigitan serangga, makanan
2. Reaksi terhadap perubahan suhu udara dingin / panas
3. Reaksi terhadap obat-obatan
4. Infeksi, seperti flu atau infeksi virus lainnya
5. Stress
6. Alkohol
7. Status gizi yang kurang baik : misalnya pada diet yang terlalu ketat atau tidak seimbang.
8. Kurang olahraga
9. Pola tidur yang tidak teratur : kurang tidur/sering bergadang
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
biasanya obat apa dok bagus untuk anak
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, Terimakasih telah menghubungi honestdocs.
Berhubung ada banyak sekali penyebab gatal, maka perlu diketahui:
- apakah gatalnya terutama di malam hari?
- apakah ada anggota keluarga lain yang tinggal serumah mengalami gatal yang sama?
- selama ini sudah diberi obat apa saja?
Kami tunggu jawabannya agar kami dapat membantu lebih lanjut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Berapakah berat badannya?
Beberapa saran yang dapat dicoba adalah
1. Mulailah berolahraga rutin : 3-4 kali/minggu dengan durasi minimal 30 menit
2. Hindari merokok, alkohol
3. Miliki pola makan yang baik
4. Perbanyak asupan kalsium : ikan, sayuran berdaun hijau, dan kacang-kacangan
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7 Berhenti merokok (bila merokok)
8. Pastikan kamar terbebas dari debu, atau barang barang yang dapat menimbun debu (karpet/boneka)
9. Kompres daerah yang gatal dengan air dingin
10. Gel lidah buaya.
11. Gunakan sabun khusus kulit sensitif
12. Hindari penggunaan lotion atau sabun yang mengandung parfum 136. Jangan menggaruk daerah gatal
13. Gunakan pakaian yang nyaman
Asupan kalsium terbukti membantu mengatasi alergi, sebaiknya saran ini coba dilakukan
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Sebagai obat pertolongan awal, ibu dapat membeli obat antihistamin yang ada di apotek, contohnya adalah obat yang mengandung chlorpheniramine maleat (CTM). Obat ini dijual bebas dengan logo bulatan biru dan dapat digunakan oleh anak-anak usia 2 tahun ke atas. Pastikan untuk membaca terlebih dahulu petunjuk penggunaan, dosis, serta potensi efek sampingnya sebelum menggunakan.
Namun, obat tersebut hanya digunakan sesekali saja dan dalam waktu singkat, jika dalam beberapa hari keluhan masih saja muncul atau belum teratasi dengan obat tersebut, maka periksakan ke dokter.
Dokter akan memberikan obat antihistamin yang lebih kuat dan mungkin menambahkan obat lainnya untuk mengendalikan gejala dan meminimalisir reaksi alerginya.
Hal terpenting adalah mengetahui pencetusnya, kemudian menghindarinya. Inilah inti perawatan untuk setiap kasus alergi.
Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga membantu dan lekas sembuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk sementara ibu dapat menggunakan caladine lotion
Berapakah berat badannya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok anak saya laki-laki umur 2 tahun udah 2 hari gatal gatal seluruh tubuhnya bentol hanya 1 titik cuman banyak
dok anak saya laki-laki umur 2 tahun udah 2 hari gatal gatal seluruh tubuhnya bentol hanya 1 titik cuman banyak