Sebuah penelitian menunjukkan bahwa yogurt adalah hasil fermentasi susu yang tidak hanya dapat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan, tetapi juga dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) yang ada dalam tubuh. Kolesterol terbentuk secara alami dalam tubuh dan terbagi menjadi 2 jenis, yakni kolesterol baik (HDL) dan kolesterol jahat (LDL).
Kolesterol diproduksi oleh organ hati dan organ lainnya yang didapatkan dari makanan yang dikonsumsi. Kolesterol akan beredar ke seluruh bagian tubuh dengan mengikat protein dan berfungsi membantu tubuh dalam memproduksi hormon testosteron, hormon kortisol, dan juga hormon estrogen. Selain itu, kolesterol juga membantu tubuh dalam mencerna lemak makanan. Tetapi jika berlebihan, kadar kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan risiko berbagai penyakit kronis, termasuk penyakit jantung.
Ada berbagai cara untuk membantu menjaga kadar kolesterol agar tetap dalam batas normal, di antaranya menghentikan kebiasaan merokok, melakukan olahraga secara rutin, serta mengonsumsi berbagai makanan sehat dan bergizi. Beberapa nutrisi yang dianggap dapat membantu menurunkan kolesterol tinggi termasuk oatmeal, jus buah, sayuran, biji-bijian, serta yoghurt.
Baca juga: Konsumsi Banyak Serat Membantu Menurunkan Kolesterol
Benarkah yogurt dapat menurunkan kolesterol tinggi?
Menambahkan yogurt dalam list makanan harian adalah cara yang mudah dan praktis untuk membantu turunkan kolesterol. Penelitian juga menunjukkan bahwa dengan mengonsumsi yogurt akan mempengaruhi tekanan darah dan tingkat kolesterol dalam tubuh.
Berdasarkan penelitian, seseorang yang mengonsumsi yogurt mempunyai metabolisme yang lebih baik daripada yang tidak mengonsumsi yogurt. Orang yang biasa mengonsumsi yogurt cenderung mempunyai indeks massa tubuh yang lebih rendah, termasuk tingkat trigliserida dan glukosa dalam darah yang juga lebih rendah.
Selain itu, yogurt mampu menaikkan tingkat HDL (high-density lipoproteins) atau kadar kolesterol baik yang ada dalam tubuh. Sebuah penelitian yang menunjukkan bahwa mengonsumsi dua dosis probiotik per hari dapat menurunkan kadar kolesterol jahat yang ada di dalam tubuh. Kandungan probiotik yang terdapat di dalam yogurt disinyalir dapat menurunkan kadar kolesterol jahat yang ada dalam tubuh.
Cara kerja yogurt dalam menurunkan kolesterol adalah dengan mengikat kolesterol jahat yang terdapat di usus untuk dikeluarkan melalui kotoran. Yogurt juga mengandung bakteri asam laktat dan probiotik (bakteri baik) yang dapat menghambat penyerapan kolesterol dalam tubuh.
Baca juga: Yoghurt, Salah Satu Bakteri Baik yang Menjaga Kesehatan Pencernaan
Manfaat yoghurt yang baik untuk kesehatan
Sebelum membeli yogurt, sebaiknya Anda terlebih dahulu mengetahui jenis yogurt yang benar-benar mampu turunkan kolesterol dalam tubuh. Oleh karena itu, penting untuk Anda mengetahui jenis-jenis yogurt dan perbedaannya. Anda perlu berhati-hati karena banyak juga jenis yogurt yang mengandung gula. Berikut beberapa jenis yogurt dan kandungannya yang perlu diketahui.
Dalam satu cangkir yogurt tawar (plain yoghurt) ditambah dengan susu utuh mengandung 104 kalori, 7,9 gram gula, dan 5,5 gram lemak. Sementara kandungan yang terdapat dalam yogurt rasa buah adalah 194 kalori, 19,4 gram gula, dan 5,7 gram lemak. Sedangkan jenis greek yogurt yang sering dipromosikan mengandung 100 kalori, 5,5 gram gula, dan 0,7 gram lemak.
Kandungan gula dalam yogurt tawar (plain yoghurt) berasal dari laktosa, yaitu gula alami yang terdapat dalam susu. Sementara yogurt rasa buah mengandung gula tambahan sebanyak 12 gram belum termasuk gula alami yang terkandung dalam susu. Yogurt dengan kandungan gula yang tinggi hanya cocok untuk camilan atau dessert sehabis makan.
Yogurt yang paling sehat sebenarnya adalah yogurt tawar tanpa lemak. Jenis greek yogurt juga dapat dijadikan pilihan karena lebih banyak kandungan proteinnya yang dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama.
Baik yogurt tawar ataupun greek yogurt, keduanya memiliki kandungan protein, probiotik, dan kalsium yang tinggi. Jika Anda ingin menurunkan kolesterol dengan mengonsumsi yogurt, maka pastikan bahwa yogurt yang Anda konsumsi mengandung bakteri lactobacillus acidophilus La5 dan bifidobacterium lactis Bb12. Karena di dalam Journal Dairy of Science dikatakan bahwa kedua bakteri probiotik yaitu lactobacillus acidophilus La5 dan bifidobacterium lactis Bb12 mampu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh, terutama kolesterol jahat atau LDL.
Baca juga: Jenis Yogurt Beserta Manfaatnya Bagi Kesehatan
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.