Argania: Informasi Manfaat dan Cara Kerja

Dipublish tanggal: Mei 14, 2019 Update terakhir: Okt 26, 2020 Waktu baca: 2 menit

Mengenai Argania

  • Golongan: jual bebas
  • Kemasan: botol (minyak), kapsul
  • Kandungan: antioksidan, anti bakteri, unsaturated fatty acid (asam lemak tidak jenuh), flavonoid, myricetin, sterols, triterpenoids, saponins, tannins, vitamin A, vitamin E

Manfaat Argania

Argania dapat mengatasi kulit kering dan masalah kulit lainnya seperti stretch marks, keloid, bekas luka terbakar, melindungi kulit dari UV, mengurangi kolesterol, dan mencegah pembekuan darah, dan memperbaiki sistem imun dalam tubuh.

Kandungan antioksidan dan triterpenoids nya dapat meneteralkan radikal bebas sehingga mencegah tumbuhnya sel kanker maupun tumor.

Iklan dari HonestDocs
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic

Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.

Meningkatkan kadar pepsin dalam perut sehingga menstimulasi kerja asam lambung untuk mencerna makanan.

Kandungan vitamin E dapat merawat dan menstimulasi pertumbuhan rambut. Argania dapat mengatasi rambut bercabang, kulit kepala kering, rambut keriting, serta menjadikan rambut berkilau.

Kandungan anti bakeri nya dapat mencegah terjadinya infeksi pada kuku dan membuat kuku menjadi lebih sehat. Selain itu, Argania juga bisa menyembuhkan bibir dan tumit yang pecah-pecah.

Kandungan flavonoidnya dapat berfungsi sebagai senyawa anti inflammatory yang artinya anti peradangan.

Argania juga bisa dibuat menjadi minyak argania yang bisa menyembuhkan sakit otot dan sendi. Tanaman herbal ini bisa menyembuhkan sakit dan bengkak yang berkaitan dengan penyakit arthritis.

Jika dijadikan minyak, argania ini bisa membantu mengurangi minyak berlebih di wajah dan mencegah serta mengatasi jerawat.

Iklan dari HonestDocs
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic

Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.​

Efek samping Argania

Argania yang tidak cocok di kulit atau dipakai terlalu banyak dapat menimbulkan efek samping, seperti Iritasi kulit, ruam, gatal, serta peradangan. Selain itu, juga bisa menyebabkan gangguan pernafasan bila menggunakannya terlalu banyak.

Dosis Argania

Untuk menghilangkan jerawat, Anda bisa menggunakan minyak argania dan menggunakannya setiap malam di daerah berjerawat hingga jerawat hilang. Anda juga bisa menambahkan tea tree oil 4-5 tetes dalam 10 ml minyak argania untuk menghilangkan jerawat dengan lebih efektif.

Untuk menghilangkan keriput, Anda bisa meneteskan 2-3 tetes minyak argania ke telapak tangan dan mengaplikasikannya ke daerah yang keriput setiap hari sebelum tidur.

Dosis penggunaan Argania dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti umur, kesehatan, dan kondisi lainnya. Belum ada petunjuk dosis yang tepat untuk mengonsumsi atau menggunakan Argania , maka sebaiknya Anda mengikuti saran dan resep dari dokter atau apoteker mengenai penggunaan tanaman herbal ini mengingat produk herbal tidak sepenuhnya aman dan tetap memiliki efek samping.

Interaksi Argania

Sebaiknya pasien mengikuti saran dokter atau apoteker yang menangani Anda dan tidak mengombinasikannya dengan obat lain. Pasien juga bisa mengonsultasikannya terlebih dahulu ke tenaga medis terdekat.

Informasi mengenai interaksi Argania ini juga masih kurang dan terbatas, sehingga sebaiknya tidak mengombinasikan tanaman herbal ini dengan obat lain supaya tidak menyebabkan hal-hal yang tidak diinginkan.

Perhatian

Kebanyakan, Argania diolah menjadi minyak Argania yang dimanfaatkan menjadi shampoo dan sabun untuk mengatasi masalah kulit.

Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa Argania bisa dikonsumsi dan sebaiknya wanita hamil dan menyusui menghindari konsumsi Argania, karena belum ada penelitian yang membuktikan bahwa Argania aman dikonsumsi oleh wanita hamil dan menyusui.

Saat ini Anda juga perlu berhati-hati karena kapsul Argania yang dijual secara bebas di online shop banyak yang palsu. Sebaiknya Anda lebih cermat dan teliti sebelum membeli atau Anda bisa membelinya di apotek yang sudah terjamin keasliannya.


4 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Aribi, B. & Zerizer, S. & Kabouche, Zahia. (2013). Immunomodulatory activity of Argania spinosa seeds. International Journal of Pharmacy and Pharmaceutical Sciences. 5. 488-491.. ResearchGate. (https://www.researchgate.net/publication/247877166_Immunomodulatory_activity_of_Argania_spinosa_seeds)
Argan Oil: Benefits, Side Effects, Dosage, and Interactions. Verywell Health. (https://www.verywellhealth.com/argan-oil-what-should-i-know-about-it-89938)
Argan Uses, Benefits & Dosage Herbal Database. Drugs.com. (https://www.drugs.com/npp/argania.html)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app