HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
Ditulis oleh
HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
DR. KARTIKA MAYASARI
Ditinjau oleh
DR. KARTIKA MAYASARI

Belch - Tanda, Penyebab, Gejala, Cara Mengobati

Dipublish tanggal: Mei 2, 2019 Update terakhir: Nov 6, 2020 Waktu baca: 3 menit

Bersendawa adalah tindakan mengeluarkan udara dari perut melalui mulut. Bersendawa adalah suatu kondisi yang normal terjadi. Seseorang akan bersendawa untuk melepaskan udara untuk mengurangi distensi ketika terlalu banyak menelan udara. Dalam bahasa inggris, bersendawa juga dikenal dengan istilah burping atau eructation.

Apa yang Menyebabkan Seseorang Bersendawa?

Bersendawa terjadi ketika perut terisi dengan udara yang tertelan. Ada beberapa alasan mengapa seseorang bisa menelan lebih banyak udara dari biasanya. Alasan paling umum yang menyebabkan seseorang menelan udara berlebih adalah:

  • makan atau minum terlalu cepat
  • minum minuman berkarbonasi
  • gelisah

Bayi dan anak kecil dapat menelan banyak udara tanpa menyadarinya. Bayi bersendawa segera setelah minum ASI atau susu formula untuk mengeluarkan udara berlebih yang tertelan selama menyusui.

Seseorang juga dapat bersendawa ketika perut tidak berisi dengan udara. Kondisi ini biasanya dilakukan karena bersendawa telah menjadi kebiasaan atau alat untuk mengurangi ketidaknyamanan perut. 

Bersendawa dapat meredakan ketidaknyamanan yang terkait dengan menelan udara. Tetapi tidak jarang orang mencoba meredakan ketidaknyamanan perut lainnya dengan cara bersendawa.

Selain masuknya udara ke dalam lambung secara tidak disengaja, bersendawa juga dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti :

Makanan

Beberapa makanan dan minuman juga dapat menyebabkan seseorang lebih sering bersendawa. Makanan atau minuman yang dapat menyebabkan kondisi in termasuk minuman berkarbonasi, alkohol, dan makanan tinggi pati, gula, atau serat yang menyebabkan timbulnya gas.

Obat-obatan

Sejumlah obat yang berbeda dapat menyebabkan sendawa atau gangguan yang menyebabkan sendawa. Contoh obat-obatan yang dapat menyebabkan sendawa diantaranya :

Kondisi kesehatan

Beberapa kondisi kesehatan juga dapat menyebabkan seseorang mengalami sendawa berlebihan. Namun, karena bersendawa merupakan respons alami terhadap ketidaknyamanan perut, pasti ada gejala lain yang membedakan antara satu penyakit dengan penyakit lainnya. Kondisi yang dapat menyebabkan seseorang mengalami sendawa berlebihan, meliputi:

Apakah Bersendawa Bisa Dicegah?

Bersendawa adalah mekanisme tubuh alami. Anda dapat mengurangi terjadinya bersendawa berlebih dengan menghindari benda-benda yang cenderung membuat Anda bersendawa. Anda dapat mengurangi bersendawa dengan cara:

  • duduk dan makan secara perlahan setiap kali makan.
  • Hindari mengunyah permen karet.
  • Hindari minuman berkarbonasi dan beralkohol.
  • Berhentilah mengkonsumsi makanan atau minuman apapun yang membuat bersendawa lebih sering.
  • Mengkonsumsi suplemen probiotik untuk membantu melancarkan pencernaan.
  • Hindari situasi yang memicu kecemasan yang dapat menyebabkan pernapasan yang cepat.

Bagaimana mengobati sendawa?

Jika Anda mengalami bersendawa berlebihan, Anda perlu memeriksakan diri ke dokter. Dokter akan menggali lebih jauh mengenai gejala Anda dengan mengajukan beberapa pertanyaan mengenai bagaimana gejala sendawa yang berlebihan muncul. 

Dokter juga akan bertanya apa yang memicu munculnya kondisi ini, seperti apakah sendawa yang berlebihan terjadi karena gugup atau setelah mengonsumsi makanan atau minuman tertentu.

Pastikan Anda menyebutkan gejala lain yang Anda miliki, bahkan jika Anda tidak menganggapnya relevan. Dengan memberikan semua informasi yang dokter butuhkan, dapat membantu dokter menentukan penyebab masalah yang mendasari keluhan Anda, sehingga dapat menentukan pengobatan yang sesuai.

Dokter Anda mungkin akan melakukan pemeriksaan fisik dan melakukan pemeriksaan lebih lanjut seperti:

  • MRI
  • CT scan
  • pemindaian ultrasound
  • tes pencernaan
  • tes hidrogen dan metana

Pemeriksaan-pemeriksaan di atas dapat membantu untuk menegakan diagnosa dan menentukan pengobatan yang sesuai dengan penyebab yang mendasarinya.

Pengobatan

Bersendawa adalah mekanisme normal yang tidak memerlukan perawatan apa pun.

Jika Anda sering mengalami sendawa, mungkin Anda harus menghindari:

  • makan dan minum dengan cepat
  • minum minuman berkarbonasi
  • mengunyah permen karet

Namun, jika Anda mengalami bersendawa berlebihan, Anda harus segera memeriksakan diri ke dokter untuk untuk mengeksplorasi kemungkinan kondisi yang dapat menyebabkan masalah tersebut. Pengobatan akan bergantung pada penyebab yang mendasarinya.


3 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Medline Plus, Burb (https://medlineplus.gov/gas.html).
Saurabh (Seth) Sethi, M.D., MPH, Burb (https://www.medicalnewstoday.com/articles/325121.php), 7 May 2019.

Artikel ini hanya sebagai informasi awal mengenai kondisi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app