Beth Root: Informasi Manfaat dan Cara Kerja

Dipublish tanggal: Mei 14, 2019 Update terakhir: Okt 26, 2020 Waktu baca: 2 menit

Beth root (Trillium erectum) adalah ramuan herbal di mana bagian akar dan daun dapat digunakan sebagai bahan membuat obat. Beth root merupakan tanaman asli Amerika Utara dan memiliki tinggi 40-45 cm. Tanaman ini tumbuh subur di hutan yang basah dan rindang, serta berbunga pada bulan Mei dan Juni.

Beth root juga dikenal sebagai akar beth, birthroot, coughroot, wake-robin, ground lily, nodding, pariswort, indian balm, rattlesnake root, snakebite, jew's harp plant, milk ipecac, trillium, three-leaved nightshade, indian shamrock, and lamb's quarters.

Berbagai spesies trillium telah digunakan oleh orang Indian Amerika untuk mengobati kondisi ginekologis dan topikal. Selain digunakan sebagai obat, daun beth yang muda juga dapat dimasak dan dijadikan salad.

Mengenai Beth Root

Golongan

Suplemen herbal

Kemasan

Serbuk, bubuk akar, dan ekstrak

Kandungan

Trillarin, glikosida, asam tanat, resin, steroid saponin, antiseptik, afrodisiak, astringent, ekspektoran, tonik, tonik uterus

Manfaat Beth Root

Ada beberapa manfaat beth root bagi kesehatan yaitu:

Tapi masih dibutuhkan lebih banyak bukti untuk memvalidasi manfaat beth root.

Efek samping Beth Root

Beth root mempunyai beberapa efek samping seperti:

Efek samping yang ditimbulkan bisa berbeda pada setiap orang. Mungkin ada beberapa efek samping lainnya yang belum tercantum. Jika Anda khawatir tentang efek samping penggunaan beth root, silakan berkonsultasi dengan dokter Anda.

Dosis Beth Root

Dosis yang tepat biasanya tergantung pada beberapa faktor seperti usia pasien, kesehatan, dan kondisi lainnya. Penggunaan klasik dari trillium menyarankan 2 sampai 4 gram akar diberikan sebagai infus. 

Sampai saat ini tidak ada informasi yang cukup tentang dosis penggunaan beth root. Ingatlah bahwa yang alami tidak selalu aman. Sebaiknya Anda membaca pada petunjuk produk dan konsultasilah dengan dokter Anda.

Interaksi Beth root

Suplemen beth root dapat berinteraksi dengan obat-obatan lain yang Anda konsumsi saat ini atau dengan kondisi medis tertentu. Konsultasikan dengan dokter sebelum Anda menggunakan akar beth bersamaan dengan obat lainnya. 

Beth root dapat mengurangi efek dari glikosida jantung, sebaiknya Anda berhati-hati jika mengonsumsi suplemen ini bersamaan dengan obat untuk jantung.

Perhatian

  • Hindari penggunaan beth root ketika Anda hamil, karena dapat menyebabkan kontraksi rahim sampai keguguran. Belum ada informasi yang cukup tentang keamanan mengonsumsi beth root untuk ibu menyusui, namun sebaiknya Anda menghindarinya sampai ada penelitian lanjut.
  • Hindari mengonsumsi beth root jika Anda mempunyai penyakit jantung.
  • Perhatikan tekanan darah, denyut nadi, kondisi jantung dan pernafasan Anda sebelum mengonsumsi akar beth.
  • Akar beth harus dikeringkan sepenuhnya, dapat diiris atau ditumbuk untuk digunakan di masa depan.
  • Mengumpulkan benih atau tanaman beberapa spesies trillium mungkin ilegal, karena spesies tumbuhan ini hampir punah.
  • Simpan suplemen ini dalam tempat yang sejuk, kering, dan hindarkan dari tempat panas dan lembab.
  • Sebaiknya konsultasikan dengan dokter Anda terkait dosis yang tepat dan kemungkinan efek samping.

2 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Bethroot Uses, Benefits & Dosage Herbal Database. Drugs.com. (https://www.drugs.com/npp/bethroot.html)
Beth Root: Uses, Side Effects, Interactions, Dosage, and Warning. WebMD. (https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-404/beth-root)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app