Blackmores Multivitamins dan Minerals: Informasi Manfaat dan Cara Kerja

Dipublish tanggal: Sep 24, 2019 Update terakhir: Okt 26, 2020 Tinjau pada Okt 8, 2019 Waktu baca: 2 menit

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Blackmores Multivitamin dan Minerals adalah suplemen kombinasi berbagai vitamin dan mineral esensial yang baik untuk memenuhi kebutuhan nutrisi setiap hari
  • Blackmores Multivitamin dan Minerals mengandung sejumlah vitamin, termasuk vitamin A, C, E, serta vitamin B kompleks, mulai dari vitamin B1 sampai vitamin B12
  • Blackmores Multivitamins dan Minerals dipasarkan dalam kemasan 1 botol berisi 120 tablet berwarna kuning dan dijual bebas
  • Suplemen Blackmores Multivitamins dan Minerals diberikan dosis 1 tablet sehari setelah makan atau sesuai petunjuk dokter berdasarkan kondisi kesehatan pengguna
  • Blackmores Multivitamins dan Minerals yang mengandung vitamin A tidak disarankan untuk dikonsumsi ibu hamil atau yang sedang merencanakan kehamilan
  • Blackmores Multivitamins dan Minerals juga tidak dianjurkan untuk ibu menyusui, anak di bawah usia 12 tahun, vegetarian, serta pasien cuci darah
  • Klik untuk mendapatkan Blackmores Multivitamins dan Minerals atau suplemen lainnya ke rumah Anda di HDmall. *Gratis ongkir ke seluruh Indonesia & bisa COD

Blackmores Multivitamin dan Minerals adalah suplemen yang baik untuk memenuhi kebutuhan nutrisi setiap hari. Dilengkapi dengan kombinasi berbagai vitamin dan mineral esensial yang lengkap sehingga juga bermanfaat untuk memelihara kesehatan tubuh.

Jenis Blackmores ini mengandung vitamin B kompleks, mulai dari vitamin B1 sampai vitamin B12. Vitamin B kompleks berperan penting untuk mengubah makanan menjadi energi dalam tubuh, sehingga tubuh lebih berstamina untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

Mengenai Blackmores Multivitamins dan Minerals

Golongan

Jual bebas

Kemasan

Blackmores Multivitamins dan Minerals dipasarkan dengan kemasan 1 botol berisi 120 tablet berwarna kuning

Kandungan

Manfaat Blackmores Multivitamins dan Minerals

Berbagai manfaat Blackmores Multivitamins dan Minerals adalah:

  • Membantu memelihara kesehatan tubuh secara umum
  • Mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral esensial yang tidak didapatkan dari makanan
  • Meningkatkan stamina, karena mengandung vitamin B kompleks yang dapat mengubah makanan menjadi energi

Dosis Blackmores Multivitamins dan Minerals

Suplemen Blackmores Multivitamins dan Minerals diberikan dosis 1 tablet sehari setelah makan. Hanya dengan mengonsumsi 1 tablet setiap hari sudah mampu memberikan nutrisi yang optimal bagi tubuh.

Akan tetapi, dosis tersebut juga disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing orang. Konsultasikan lebih lanjut ke dokter mengenai dosis suplemen yang tepat dan sesuai kondisi kesehatan Anda.

Interaksi Obat

Potensi interaksi obat terjadi ketika digunakan bersamaan dengan obat lain, sehingga dapat mengubah cara kerja suplemen. Sebagai akibatnya, suplemen ini tidak dapat bekerja dengan maksimal atau bahkan menimbulkan racun yang membahayakan tubuh.

Suplemen Blackmores Multivitamins dan Minerals mengandung vitamin A, sehingga tidak disarankan untuk ibu hamil atau yang sedang merencanakan kehamilan. Pasalnya, vitamin A dosis tinggi dapat meningkatkan risiko cacat lahir pada bayi, sehingga harus dihindari.

Karena suplemen ini juga mengandung zat besi, sebaiknya hindari konsumsi bersamaan dengan antasida, bifosfonat, levodopa, obat tiroid, dan beberapa antibiotik. Tanyakan lebih lanjut pada dokter atau apoteker mengenai selang waktu antara minum suplemen dan obat agar lebih aman bagi tubuh.

Hindari konsumsi bersamaan dengan obat antikejang karena Blackmores Multivitamins dan Minerals mengandung asam folat. Konsumsi suplemen asam folat dan obat antikejang dapat mengganggu hasil pemeriksaan laboratorium.

Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui obat apa saja yang sedang Anda konsumsi dan beri tahukan pada dokter guna menghindari potensi interaksi obat.

Perhatian

Hal-hal yang harus diperhatikan sebelum menggunakan suplemen Blackmores Multivitamins dan Minerals adalah sebagai berikut:

  • Simpan Blackmores Multivitamins dan Minerals di tempat yang kering dengan suhu di bawah 30°C dan jauhkan dari paparan sinar matahari langsung.
  • Hindari mengonsumsi Blackmores Multivitamins dan Minerals melebihi dosis, kecuali atas saran dokter.
  • Tidak dianjurkan untuk ibu hamil dan menyusui, anak di bawah usia 12 tahun, vegetarian, serta pasien cuci darah.
  • Bila Anda sedang hamil atau sedang merencanakan kehamilan, hindari mengonsumsi suplemen vitamin A tanpa konsultasi ke dokter terlebih dahulu. Konsumsi vitamin A lebih dari 3000 µg setara retinol dapat meningkatkan risiko cacat lahir pada bayi.

Artikel terkait:


6 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Multivitamin Tablet TP Dosage & Drug Information. MIMS.com. (http://mims.com/thailand/drug/info/multivitamin%20tablet%20t%20p/?type=brief)
Multivitamins with folic acid/iron/docusate Information. Drugs.com. (https://www.drugs.com/cdi/multivitamins-with-folic-acid-iron-docusate.html)
Do Multivitamins Work? The Surprising Truth. Healthline. (https://www.healthline.com/nutrition/do-multivitamins-work)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app