Jantung manusia merupakan organ yang vital memiliki bentuk menyerupai buah pir yang terbalik dengan ukuran sekitar kepalan tangan orang dewasa. Fungsi jantung adalah untuk memompa darah manusia ke seluruh bagian sel tubuh untuk menyebarkan oksigen dan komponen gizi.
Begitu pentingnya fungsi jantung pada manusia ini, maka kita harus pandai-pandai menjaganya dengan menerapkan pola hidup sehat, olahraga teratur dan mengindari asap rokok. Kita jaga jantung kita agar jangan sampai fungsinya terganggu apalagi sampai mengalami kegagalan (gagal jantung).
Kembali ke pokok bahasan, jantung manusia terdiri dari beberapa bagian. Setiap bagian dari jantung memiliki fungsi yang berbeda, namun setiap bagian tersebut harus bekerja secara ritmis untuk menjaga darah mengalir melalui tubuh Anda. Artikel ini akan memberikan penjelasan mengenai apa fungsi jantung pada manusia beserta bagian –bagiannya.
Apa Fungsi Jantung Beserta Bagian-Bagiannya?
Secara anatomis jantung terdiri dari beberapa bagian yang masing - masing bagian tersebut memiliki fungsi yang penting yaitu :
1. Otot jantung
Otot jantung merupakan bagian jantung yang memiliki fungsi yang paling penting. Fungsi otot jantung adalah bertanggung jawab terhadap pemompaan darah oleh jantung yang terjadi secara ritmis. Ketika otot jantung berelaksasi maka darah dapat masuk ke atrium dan ventrikel dan ketika otot jantung berkontraksi maka darah di ventrikel dapat dipompa ke luar jantung.
pembuluh darah dan otot jantung
2. Pembuluh darah besar
Sebagai organ yang memompa darah Jantung memiliki beberapa pembuluh darah besar yang masuk menuju jantung dan keluar dari jantung, yaitu:
- Vena kava : merupakan vena yang terbesar. Terdapat dua vena kava yang masuk ke jantung yaitu vena kava superior dan vena kava inferior. Vena kava superior adalah vena kava yang memiliki fungsi membawa darah yang banyak karbon dioksida dari seluruh bagian atas tubuh menuju atrium kanan jantung. Vena kava inferior adalah vena kava yang memiliki fungsi membawa darah yang banyak karbon dioksida dari seluruh tubuh bagian bawah tubuh menuju atrium kanan jantung.
- Arteri pulmonalis : merupakan arteri yang berfungsi membawa darah yang banyak karbon dioksida dari ventrikel kanan jantung menuju paru - paru untuk ditukar dengan oksigen
- Vena pulmonalis : merupakan vena yang berfungsi membawa darah yang banyak oksigen dari paru - paru menuju atrium kiri jantung
- Aorta : merupakan arteri yang terbesar. Aorta berfungsi membawa darah yang banyak oksigen dari ventrikel kiri jantung ke seluruh tubuh.
Baca juga: Fungsi Pembuluh Darah Arteri dan Vena
3. Ruang jantung
Jantung manusia dibagi menjadi empat ruang atau bagian yaitu dua atrium dan dua ventrikel. Adapun fungsi bagian - bagian jantung tersebut adalah sebagai berikut :
- Atrium : merupakan ruang jantung yang terletak di bagian atas. Jantung memiliki dua atrium yaitu atrium kanan dan atrium kiri. Atrium kanan berfungsi menerima darah yang banyak karbon dioksida dari seluruh tubuh dan membawanya menuju ventrikel kanan. Sedangkan Atrium kiri berfungsi menerima darah yang banyak oksigen dari paru - paru dan membawanya menuju ventrikel kiri.
- Ventrikel : merupakan ruang jantung yang terletak di bagian bawah. Jantung memiliki dua vetrikel yaitu ventrikel kanan dan ventrikel kiri. Ventrikel kanan berfungsi menerima darah yang banyak karbon dioksida dari atrium kanan dan memompanya ke paru - paru. Sedangkan Ventrikel kiri berfungsi menerima darah yang banyak oksigen dari atrium kanan dan memompanya ke seluruh tubuh
4. Katup Jantung
Agar menjalankan fungsinya sebagai pompa darah satu arah jantung dilengkapi dengan beberapa katup jantung. Adapun fungsi katup jantung tersebut adalah sebagai berikut :
bagian dan fungsi katup jantung
- Katup trikuspid : merupakan katup yang terdiri dari tiga daun katup dan terletak di antara artium kanan dan ventrikel kanan. Katup trikuspid memiliki fungsi untuk mencegah darah dari ventrikel kanan kembali ke atrium kanan pada saat ventrikel kanan kontraksi memompa darah ke paru - paru
- Katup pulmonal : katup ini terletak pada pangkal arteri pulmonalis. Katup ini berfungsi mencegah darah dari arteri pulmonalis kembali ke ventrikel kanan pada saat ventrikel kanan relaksasi
- Katup bicuspid atau Katup mitral : merupakan katup yang terdiri dari dua daun katup. Katup ini terletak di antara atrium kiri dan ventrikel kiri. Katup ini berfungsi untuk mencegah darah dari ventrikel kiri kembali ke atrium kiri pada saat ventrikel kiri kontraksi memompa darah ke seluruh tubuh.
- Katup aorta : katup ini terletak pada pangkal aorta. Katup ini berfungsi mencegah darah dari aorta kembali ke ventrikel kiri pada saat ventrikel kiri relaksasi
Fungsi jantung manusia sangatlah vital karena jantung menjaga darah agar tetap dapat mengalir melalui pembuluh darah untuk membawa oksigen serta sari - sari makanan ke setiap bagian sel tubuh. Inilah yang mempertahankan agar seseorang tetap hidup.
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.