HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
Ditulis oleh
HONESTDOCS EDITORIAL TEAM
DR. SCIENTIA INUKIRANA
Ditinjau oleh
DR. SCIENTIA INUKIRANA

Gallium Nitrate: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Mar 12, 2019 Update terakhir: Okt 26, 2020 Tinjau pada Mar 28, 2019 Waktu baca: 2 menit

Gallium nitrate adalah salah satu bentuk nitrat. Galium nitrat digunakan untuk menurunkan kadar kalsium dalam darah saat kadar kalsium telah mencapai kadar tinggi yang sangat berbahaya pada penderita kanker. Gallium nitrate dapat mengganggu fungsi ginjal.   

Manfaat Gallium Nitrate

Gallium nitrate digunakan untuk mengobati, mengontrol, mencegah dan memperbaiki penyakit, kondisi dan gejala berikut:

  • Hiperkalsemia yang berhubungan dengan kanker
  • Gangguan fungsi ginjal moderat

Efek samping Gallium Nitrate

Segera hubungi bantuan medis apabila Anda mengalami tanda reaksi alergi seperti gatal-gatal, kesulitan bernafas, bengkak pada wajah, bibir, lidah atau tenggorokan. Beritahukan pada dokter apabila Anda mengalami efek samping serius berikut ini:

  • Tekanan darah turun (hipotensi)
  • Linglung dan halusinasi
  • Nafas berbunyi, nafas terasa pendek
  • Rasa haus yang meningkat, bengkak pada kaki bagian bawah
  • Pengelihatan buram, sakit kepala atau rasa nyeri di belakang mata

Berikut ini adalah efek samping yang tidak terlalu serius yang mungkin terjadi

  • Mudah merasa lelah
  • Kebas atau mati rasa
  • Denyut jantung yang cepat
  • Mual, muntah, diare dan sembelit
  • Merasa kepanasan atau kedinginan

Dosis Gallium Nitrate

Gallium nitrate diberikan sebagai injeksi melalui jarum suntik yang disuntikkan ke pembuluh darah di rumah sakit.

Gallium nitrate diberikan dalam bentuk infus intervena dalam waktu tertentu dalam waktu 5 hari atau hingga kadar kalsium dalam darah menurun hingga kadar yang aman. 

Selama pengobatan dengan gallium nitrate, Anda akan diberi cairan intervena untuk mencegah dehidrasi. Agar obat ini memperbaiki kondisi Anda, kencing dan darah Anda akan dilakukan evaluasi untuk monitoring terapi. Gallium nitrate harus diberikan oleh penyedia kesehatan, sehingga Anda tidak akan melewatkan dosis.

Interaksi Obat

Jika Anda menggunakan obat atau produk lain yang dijual bebas pada saat bersamaan dengan penggunaan gallium nitrate, efek dari Gallium nitrat dapat berubah. 

Efek ini bisa berarti peningkatan risiko terhadap efek samping atau menyebabkan gallium nitrate tidak dapat bekerja dengan baik. 

Beritahukan kepada dokter mengenai obat, vitamin, dan suplemen herbal yang Anda gunakan sehingga dokter dapat mencegah atau menanggulangi interaksi antar obat. 

Gallium nitrate dapat berinteraksi dengan obat dan produk berikut:

  • Prednisone
  • Cyclophosphamide

Kontraindikasi

Sebelum menggunakan Gallium Nitrate, beritahukan pada dokter mengenai pengobatan yang sedang Anda jalani, obat yang dijual bebas (seperti vitamin, suplemen herbal), alergi, penyakit yang sedang diidap, dan kondisi kesehatan saat ini (seperti operasi yang akan dijalani, kehamilan). 

  • Jika kadar serum kreatinin >2.5mg/dl tidak boleh diberikan
  • Pengawasan dengan obat-obatan yang mengakibatkan kerusakan ginjal
  • Pengawasan terhadap orang dengan gangguan jantung
  • Pengawasan secara berkala terhadap status ginjal pasien.

Perhatian

  • Efek gangguan ini akan meningkat apabila Anda juga menggunakan obat-obatan lainnya, seperti antivirus, kemoterapi, antibiotik suntik, obat untuk kelainan pada usus, obat untuk mencegah penolakan transplantasi organ, obat osteoporosis suntik, dan beberapa obat nyeri atau obat untuk arthritis (termasuk aspirin, Advil, Aleve dan Tylenol).  Jika Anda menggunakan obat-obat tersebut, Anda mungkin harus berhenti menggunakan gallium nitrate dan minum banyak air untuk beberapa hari.
  • Simpan obat pada temperatur ruangan, jauh dari panas dan paparan sinar langsung. Jangan membekukan obat kecuali diharuskan sesuai dengan petunjuk kemasan. Jauhkan obat dari anak-anak dan hewan peliharaan.
  • Jangan membuang obat melalui toilet atau menuangkan obat ke saluran air kecuali diinstruksikan. Obat yang dibuang dengan cara tersebut dapat mengontaminasi lingkungan.

Toleransi terhadap kehamilan

Obat dengan kategori C  Obat terbukti menimbulkan kecacatan pada janin melalui hewan coba. Obat hanya diberikan jika manfaat yang diperoleh melebihi besarnya risiko yang mungin timbul pada janin

 


5 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Gallium Nitrate Intravenous : Uses, Side Effects, Interactions, Pictures, Warnings & Dosing. WebMD. (https://www.webmd.com/drugs/2/drug-1243/gallium-nitrate-intravenous/details)
Definition of gallium nitrate. National Cancer Institute. (https://www.cancer.gov/publications/dictionaries/cancer-drug/def/gallium-nitrate)
Gallium nitrate Uses, Side Effects & Warnings. Drugs.com. (https://www.drugs.com/mtm/gallium-nitrate.html)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app