Anda tentu tahu bahwa pemeriksaan kesehatan gigi perlu dilakukan secara rutin setiap enam bulan sekali. Namun, berapa banyak dari Anda yang benar-benar melakukannya secara rutin dan menepatinya setiap enam bulan sekali? Pastinya tidak banyak. Kesibukan dengan mudah akan membuat Anda lupa. Padahal, pemeriksaan gigi secara rutin sangatlah penting. Inilah hal-hal yang akan diperiksa dan diinformasikan kepada Anda saat pemeriksaan kesehatan gigi.
Pemeriksaan rutin
Pemeriksaan rutin ini meliputi:
Kondisi kesehatan gigi dan gusi, di mana dokter akan melihat keberadaan plak atau kondisi gigi berlubang yang harus dibersihkan dan ditangani. Plak yang tidak segera dibersihkan dapat mengeras dan menjadi tartar. Tartar tidak akan bisa dibersihkan dengan menyikat gigi maupun flossing.
Pembersihan Karang Gigi Dan Remove Stain 1 Kali di Fre DentalCare
1. Pembersihan karang gigi dan stain dilakukan untuk seluruh permukaan gigi baik rahang atas maupun rahang bawah. Paket ini tidak termasuk tindakan pemutihan gigi maupun tindakan medis lainnya. 2. Tidak ada limit untuk pembelian
Pengecekan gusi, di mana dokter akan melihat apakah ada tumpukan plak dan tartar dengan menggunakan alat pengukur jarak antara gigi dan gusi. Gusi yang sehat tidak akan berjarak terlalu jauh dengan gigi. Gusi yang sakit ditandai denan jarak yang semakin dalam dengan gigi.
Pemeriksaan lidah, tenggorokan, wajah, kepala dan leher, untuk melihat gejala masalah seperti pembengkakan atau kanker.
Pembersihan gigi
Menyikat gigi dan melakukan flossing rutin dapat mengangkat plak dari gigi, namun plak yang sudah menjadi tartar membutuhkan pembersihan dari dokter gigi menggunakan alat yang disebut sebagai scaling. Setelah gigi ditangani menggunakan scaling, gigi akan dipoles menggunakan pasta yang fungsinya adalah untuk menghilangkan noda dari gigi. Setelahnya, dokter akan melakukan flossing di sela-sela gigi agar bersih secara menyeluruh.
Setelah selesai melakukan pengecekan rutin, pastikan Anda menjaga kesehatan dan kebersihan gigi sampai kunjungan berikutnya. Menyikat gigi dan melakukan flossing rutin saja bisa menghilangkan plak, selama Anda melakukannya secara rutin, dua kali sehari dengan pasta gigi yang mengandung fluoride.
Lakukan flossing setidaknya sekali dalam sehari dan berkumurlah untuk mengangkat bakteri plak dan menjaga kesegaran napas.
Pengecekan dan pemeriksaan rutin kesehatan gigi dan gusi ini sebaiknya Anda lakukan dua kali dalam setahun.
Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.