L-theanine adalah salah satu jenis asam amino. Tubuh manusia tidak menghasilkan senyawa L-theanine. Senyawa asam amino ini didapat dari Teh hijau, teh hitam, dan beberapa jenis jamur alami mengandung L-theanine.
Dalam sekitar 30 menit setelah konsumsi teh, L-theanine melintasi penghalang darah di otak, senyawa ini dapat menghaluskan gelombang otak, melalui visualisasi pada EEG dan meningkatkan kognisi otak.
L-theanine telah terbukti secara signifikan meningkatkan gelombang alfa dan meningkatkan relaksasi tanpa rasa kantuk atau sedasi, menjadikannya kondisi mental yang ideal untuk sebagian besar hal.
Produksi gelombang otak alfa juga terjadi selama meditasi mendalam, ketika input sensorik diminimalkan dan pikiran umumnya bersih dari pikiran atau gangguan yang tidak diinginkan.
Rangsangan gelombang alfa juga terbukti meningkatkan kreativitas dan mengurangi depresi. Penelitian menunjukkan bahwa L-theanine meningkatkan relaksasi tanpa rasa kantuk. Banyak orang menggunakan L-theanine untuk membantu mengurangi stres dan bersantai.
Apa manfaat L-theanine?
L-theanine memberikan banyak manfaat terutama bagi ketenangan diri dan faktor kesehatan.
Manfaat L-theanine antara lain:
- Meningkatkan fokus mental Banyak orang minum teh hitam atau hijau cocok saat bekerja serta dipercaya bahwa dapat meningkatkan fokus mental serta pikiran. Para peneliti menemukan bahwa orang yang menggunakan 100 miligram (mg) L-theanine memberikan fokus lebih pada pekerjaan daripada orang-. Minum 50 mg kafein atau menggabungkan L-theanine dan kafein juga dapat meningkatkan fokus.
- Memperbaiki tidur L-theanine dapat membantu orang dengan masalah kesulitan tidur. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa L-theanine dapat membantu orang rileks sebelum tidur, tidur lebih mudah, dan tidur lebih nyenyak. Manfaat-manfaat ini dapat dihasilkan dari efek spesifik asam amino terhadap bahan kimia otak yang berperan dalam tidur. Mengonsumsi 450 hingga 900 mg kandungan L-theanine setiap hari selama 8 minggu dapat meningkatkan kualitas tidur tanpa terjadinya insomnia 3. Relaksasi Meminum secangkir teh meningkatkan relaksasi . Penelitian menunjukkan bahwa L-theanine dalam teh hijau atau hitam dapat memberikan relaksasi dengan mengurangi denyut jantung saat istirahat
- Peningkatan kinerja kognitif Peneliti menemukan bahwa manfaat L-theanine ini dapat bermanfaat bagi kesehatan mental dan fisik seseorang. Mereka mencatat bahwa nampaknya memiliki efek neuroprotektif, yang meningkatkan fungsi otak. L-theanine dapat meningkatkan fokus dan reaksi kognitif. Dalam kombinasi dengan kafein, ini dapat menyebabkan peningkatan keterampilan dan kewaspadaan. Kafein juga merupakan stimulan yang dapat membantu orang tetap waspada dan fokus. Namun, tidak semua penelitian menemukan bahwa L-theanine dapat meningkatkan kemampuan kognitif seseorang.
- Penurunan berat badan Sebagai bagian dari diet yang dikontrol kalori, mengganti camilan dengan teh hijau atau minuman panas rendah kalori lainnya dapat membantu menurunkan berat badan. L-theanine dalam teh hijau dapat menciptakan rasa gurih dan sebagai rasa umami. Penelitian menunjukkan bahwa rasa umami dapat mengurangi nafsu makan, yang seringkali membantu penurunan berat badan.
- Meningkatkan sistem kekebalan tubuh L-theanine dapat mendukung tubuh dalam melawan penyakit. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi L-theanine dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang, membuat mereka lebih kecil kemungkinannya terserang flu atau pilek. .
- Mengurangi tekanan darah Penelitian telah mengaitkan tekanan darah tinggi dengan risiko lebih tinggi dari beberapa masalah kesehatan, termasuk serangan jantung dan stroke. L-theanine dapat membantu mengurangi stres, dan pengurangan stres dan peningkatan relaksasi dapat menurunkan denyut jantung hingga dapat menurunkan tekanan darah.
- Mendukung pengobatan kanker Beberapa penelitian pada hewan menunjukkan bahwa L-theanine dapat meningkatkan efektivitas obat kemoterapi doxorubicin. Hasil penelitian menunjuukan adanya pemberian kandungan L-theanine dapat membuat doxorubicin lebih efektif dengan meningkatkan senstivitas obat dalam sel kanker.
Efek samping L-theanine
L-theanine sangat aman dikonsumsi serta tidak memiliki efek samping yang signifikan pada penggunaan harian oleh individu yang sehat. L-theanine tampaknya aman bahkan pada dosis tinggi.
Tetapi setiap faktor individu tentu saja berbeda. Pembeian kandungan L-theanine harus diamati melalui kondisi fisik, mental, riwayat kesehatan, dan kebiasaan. L-Theanine telah dikonsumsi dengan aman oleh manusia dalam bentuk teh selama ribuan tahun, tanpa efek samping yang signifikan,